Pembelian Cepat
0 min reading

Daftar 7 Karakter Anemo Terbaik di Genshin Impact yang Wajib Masuk Party

Dari 11 karakter Anemo di Genshin Impact, hanya sebagian yang dianggap optimal untuk party kalian. Yuk, lihat siapa saja mereka!

Games | 24 October

2023-10-19T21:52:02.000Z

Setiap karakter yang ada di Genshin Impact, adalah karakter yang tentunya dapat menggunakan kemampuan sihir berupa elemen. Adapun elemen pertama yang ditemui pemain adalah Anemo, alias elemen angin. Tentunya karakter elemen tersebut akan mempersonifikasikan kekuatan angin, yang mana beberapa diantara karakter elemen angin yang ada adalah terbaik serta bisa diandalkan.

Nah, pada kesempatan kali ini tim Dunia Games akan memberikan kalian daftar karakter elemen Anemo atau angin terbaik di Genshin Impact. Yuk langsung saja kita simak lebih lengkapnya.

1. Kazuha

Kazuha adalah karakter elemen angin terbaik, karena Elemental Skill miliknya dapat digunakan untuk mengelompokkan musuh yang membuatnya mudah menghabisi mereka dengan ledakan kuat. Elemental Burst miliknya yang memiliki konsumsi energi rata-rata bisa meningkatkan Elemental Damage party dengan Swirls. Apalagi Kazuha sendiri memiliki swirl damage yang tinggi dengan Elemental Mastery yang juga tinggi.

2. Wanderer

Wanderer dapat digunakan sebagai DPS utama atau pengaktifan reaksi elemen. Kalau untuk serangan normalnya, Wanderer punya AoE yang luas yang memang bisa efektif menyerang musuh. Wanderer juga mampu melakukan serangan bermuatan kuat dalam jumlah tak terbatas saat dia melayang. Ini semakin sempurna dari adanya elemen berbeda yang dapat memberikan buff berbeda kepada Wanderer.

3. Venti

Dengan Energy Recharge yang tinggi, Elemental Skill yang kuat, dan Crowd Control yang kuat dari Elemental Burst miliknya. Itu membuat karakter Venti menjadi aset yang hebat bagi tim mana pun. Apa yang membuat Venti sangat menarik adalah dia tidak memerlukan konstelasi apa pun untuk memanfaatkan utilitas pendukungnya secara maksimal, sehingga dengan begitu membuatnya menjadi karakter ramah yang dapat dimainkan secara gratis.

4. Xiao

Xiao adalah karakter DPS utama Anemo yang terkenal dengan gaya serangan cepatnya, Xiao dapat menghasilkan damage yang sangat besar selama Elemental Burst miliknya, bahkan itu tanpa konstelasi apa pun. Elemental Skill miliknya dan juga fakta bahwa ia tidak menerima damage saat terjatuh dari ketinggian apapun, membuatnya menjadi karakter elemen angin yang ideal untuk diandalkan di banyak tempat.

Baca Juga:

5. Sucrose

Sucrose adalah karakter Anemo Catalyst Bintang 4 yang telah tersedia sejak awal permainan dan memungkinkan pemain bisa menghasilkan jumlah DPS besar berkat buffnya yang juga besar. Ini seperti meningkatkan Elemental Mastery party. Kemudian Elemental Burst miliknya adalah serangan AoE kuat yang menyatukan musuh, yang mana itu menciptakan Reaksi Elemental karena Skill yang diisi dapat mengenai banyak musuh berkali-kali.

6. Lynette

Karakter ini lebih condong ke peran sub-DPS daripada Full Support seperti Sucrose. Hal ini karena Lynette menawarkan mobilitas yang lebih besar berkat Skill Elemental miliknya yang memungkinkannya untuk melompat ke depan. Atau jika tidak, ia bisa memegang skill tersebut yang dapat membuatnya masuk ke mode pergerakan lebih cepat. Sayangnya dalam hal keserbagunaan sebagai support, Lynette sebenarnya masih kalah dengan Sucrose.

7. Jean

Jean dengan Elemental Skill miliknya mampu berperan  sebagai crowd controller, yakni mendorong musuh menjauh dan menghentikan serangan mereka. Selain itu, serangan normalnya mempunyai bonus tambahan yaitu bisa menyembuhkan party setiap kali ia terkena serangan. Tidak hanya memberikan damage AoE, Elemental Burst Jean juga memberikan Burst Heal kepada party, serta efek pembersihan yang dapat menghilangkan efek negatif apa pun.

Nah itulah artikel menarik dari Dunia Games mengenai daftar 7 karakter Anemo atau angin terbaik di Genshin Impact. Nantikan informasi seputar informasi film lainnya dan jangan lupa untuk ikuti Facebook dan Instagram DuniaGames ya.

Dapatkan info-info menarik lainnya dari Dunia Games dengan mengunduh aplikasi Dunia Games di Play Store! Di aplikasi Dunia Games, kamu juga bisa top up voucher game lalu mendapatkan extra kuota hingga 3GB!

Baca Juga >> Kepoin Yuk Ukuran Naga-Naga Kuno di Teyvat Genshin Impact!

Comments ( 0 )

Please login to write a document.

Related Articles

VALORANT: 5 Best Maps for Harbor

Games | 17 October

Bandai Namco Announces Blue Protocol for PS5 and Xbox Series S/X!

Games | 12 December

Horizon: Forbidden West Becomes an Exclusive Game for PlayStation 5

News | 12 June

According to Tara Arts Game, Streaming Solitaire Is Fun!

News | 04 August

Top 3 Yi Sun-shin Counters in Mobile Legends

Mobile Legends | 12 February

[REVIEW] The Suicide Squad, One of the Most Exciting DC Movies To Date!

Review | 23 August

PUBG Mobile Released Sheep Guard Set & Angry Sheep P90. Get It Now!

Games | 13 July

Read Monster #8 59: Leno's First Test Using Monster #6 as a Weapon!

Anime & Manga | 06 April