Pembelian Cepat
0 min reading

Fakta Karakter Xiaolan di The Apothecary Diaries, Teman Maomao yang Jago Gosip

Kenalan lebih dekat dengan karakter bernama Xiaolan dari anime The Apothecary Diaries, yaitu dari fakta-fakta tentangnya yang ada disini!

Anime & Manga | 10 March

2024-03-05T14:41:10.000Z

Mengambil cerita tema medical, anime The Apothecary Diaries bukan menyinggung cerita tentang kedokteran, melainkan apoteker atau lebih tepatnya yaitu tabib istana. Di tengah-tengah cerita yang berfokus pada dunia medical, anime ini masih mengambil beberapa unsur cerita kerajaan pada masa zaman kuno, yang mana bukan hanya Maomao saja melainkan ada pelayan lain yang menjadi temannya yaitu Xiaolan.

Nah, pada kesempatan kali ini tim Dunia Games akan memberikan kalian beberapa fakta dari Xiaolan di anime The Apothecary Diaries. Yuk langsung saja kita simak lebih lengkapnya.

1. Pelayan Kelas Rendah Teman Maomao

Xiaolan adalah seorang wanita muda dengan mata hitam gelap dan rambut hitam panjang yang dikepang menjadi sanggul. Dia mengenakan pakaian kelas pelayan sederhana yang terdiri dari jubah dalam dan kemeja luar. Di anime-nya, karakter berambut berwarna coklat ini adalah karakter minor yang merupakan teman Maomao dan juga pelayan kelas rendah di Istana.

2. Memiliki Sikap Positif dan Selalu Bersyukur

Meski menjadi anak yang dijual orang tuanya yang seharusnya itu membuat kepribadiannya buruk, tapi Xiaolan lebih memilih sikap positif dalam berbagai hal yang dihadapinya. Bukan hanya itu saja, Xiaolan juga nyatanya akan tetap selalu bersyukur dalam banyak hal. Contohnya seperti dia yang mau bersyukur karena masih mempunyai tempat tinggal dan juga makanan untuk dimakan.

3. Suka dengan Gosip

Bukan sosok malaikat tanpa kekurangan, dia juga memiliki sikap buruk. Akan tetapi sikap buruknya itu bukan sikap jahat seperti orang pada umumnya. Nah sikap buruknya itu adalah sikap seperti orang dengan seusianya, yaitu sebuah kebiasaan buruk dalam hal gosip. Xiaolan memang karakter yang sangat ahli dalam hal gosip, bahkan rumpiannya tersebut sering dia bagikan kepada orang lain seperti Maomao dengan penuh semangat dan antusias.

4. Handal Mencari Informasi dan Rumor

Sejalan dengan kesukaannya yang memang gemar menggosip, Xiaolan memang diberkahi dengan kemahiran dalam mencari informasi serta rumor yang ada. Faktanya Xiaolan ini mampu menguping dan menyelinap informasi dan rumor yang beredar di dalam istana, bahkan itu tanpa disadari oleh banyak orang.

Selain itu, dia juga sering memberikan informasinya kepada Maomao, yang mana ini disengaja oleh Xiaolan. Hal ini dikarenakan baginya hanya Maomao saja yang bisa membantunya untuk memecahkan misteri dari informasi atau rumor yang ia dapatkan.

5. Menjadi Pelayan di Rumah Saudara Perempuan Permaisuri

Sebagai seorang anak, Xiaolan ini dijual oleh orang tuanya untuk menjadi pelayan di Pengadilan Negeri, jadi itu bukan karena kemauannya. Nah di sana, dia bertemu dan berteman dengan sang karakter utama yaitu Maomao. Menariknya, ketika masa jabatannya di Pengadilan Negeri berakhir, dia pergi mencari pekerjaan. Dikisahkan dalam novel ringan, Xiaolan ini sebenarnya telah mendapatkan surat rekomendasi dari Permaisuri berpangkat rendah, yaitu dia menjadi pelayan di rumah saudara perempuan Permaisuri.

Nah itulah artikel menarik dari Dunia Games mengenai 5 fakta dari Xiaolan di anime The Apothecary Diaries. Nantikan informasi seputar informasi film lainnya dan jangan lupa untuk ikuti Facebook dan Instagram DuniaGames ya.

Dapatkan info-info menarik lainnya dari Dunia Games dengan mengunduh aplikasi Dunia Games di Play Store! Di aplikasi Dunia Games, kamu juga bisa top up voucher game lalu mendapatkan extra kuota hingga 3GB!

Comments ( 0 )

Please login to write a document.

Related Articles

Rekap dan Hasil PMGC 2023 Group Red Day 2: MRPX Turun ke Urutan Ketiga

PUBG | 10 November

8 Facts About Peter Gadiot, The Shanks Actor Who Looks Like Vincent Rompies

News | 07 September

Hero Counter Doria HOK Honor of Kings Paling Spektakuler

Honor of Kings | 20 August

Arena of Valor x Pretty Guardian Sailor Moon Cosmos The Movie Collaboration is Coming!

News | 28 April

One Piece Episode 1075: The Reason Orochi Gives SMILEs to the Residents of Wano!

Anime & Manga | 12 September

An One Piece Fan Drew Higuma Slashing a Sea Monster!

Anime & Manga | 06 September

Luna Fantasia Mobile Holds Telkomsel Anniversary Birthday Event, Here's How to Get the Rewards!

News | 19 May

MPL ID S14 – Widy Team Liquid ID Career Journey Roller Coaster

Mobile Legends | 06 September