Pembelian Cepat
2 min reading

RRQ Hoshi Dapat THR Total Rp50 Juta!

Simak bagaimana momen RRQ Hoshi dapat THR dari Haji Putra, sosok pengusaha yang menggemari Mobile Legends: Bang Bang (MLBB).

Mobile Legends | 20 March

2025-03-20T14:23:01.000Z

Menjelang Hari Raya Lebaran atau Idul Fitri, mendapatkan Tunjangan Hari Raya (THR) tentu menjadi momen yang tidak kalah penting. Tidak hanya orang awam atau pekerja biasa, ternyata pro player juga mendapatkan THR.

Umumnya, THR di Hari Raya Lebaran diberikan untuk para pemain/pelatih yang beragama Islam. Namun, tidak jarang THR di Hari Raya Lebaran bisa diberikan kepada pegawai yang bukan beragama Islam/Non-Muslim. Biasanya bagi pemain/pelatih atau pegawai Non-Muslim yang mendapatkan THR di Hari Raya Lebaran adalah pembayaran kompensasi THR yang tertunda di Hari Raya Keagamaan yang bersangkutan.

Termasuk baru-baru ini, RRQ Hoshi dapat THR di saat salah satu member tim yakni Arthur “Sutsujin” Sunarkho melakukan live streaming. Dengan cara unik, RRQ Hoshi dapat THR melalui adanya donasi atau donate yang dilakukan oleh salah seseorang penggemar tanpa identitas.

Nilai yang diterima pun cukup menarik, membuat para pemain dan pelatih RRQ Hoshi bersorak atas donasi THR yang mereka terima. Seperti apa proses RRQ Hoshi dapat THR? Mari kita bahas.

Berkah Sutsujin Ketika Livestreaming, RRQ Hoshi Dapat THR Total Rp50 Juta!

Beberapa hari yang lalu ketika Sutsujin sedang live, ia dikejutkan dengan adanya donasi yang didapatkan secara anonim. Ia kemudian memanggil teman-temannya sesuai dengan nama-nama yang disebutkan.

Donasi yang diberikan sangatlah unik, terutama dari segi jumlahnya. Masing-masing pemain dan pelatih bahkan manajer mendapatkan hadiah sebesar Rp4,969,969 atau kurang lebih hampir dibulatkan menjadi Rp5 juta.

Ternyata, RRQ Hoshi dapat THR dari sosok pengusaha bernama Haji Putra (HP) yang suka memberikan donasi. Umumnya Haji Putra sering berdonasi kepada para pemain atau public figure yang sedang livestreaming.

Tidak main-main, Haji Putra bisa memberikan donasi bervariasi dari jutaan, puluhan hingga ratusan juta. Haji Putra merupakan sosok pengusaha yang juga menggemari Mobile Legends: Bang Bang (MLBB).

Tidak hanya akrab dengan para pro player/streamer hingga public figure, Haji Putra juga dikenal oleh CEO RRQ, Andrian “AP” Pauline. Selain mendukung para pemain RRQ Hoshi, Haji Putra juga dikenal senang mendukung para pemain-pemain Party Anomali 969 seperti Skylar, Kyy, Rinee, Luke, Hijumee bahkan streamer-streamer seperti Clayyy hingga bang XINNN.

Sungguh sebuah kejutan yang tidak terduga dan penuh keberkahan. Momen RRQ Hoshi dapat THR dari Haji Putra pun disambut meriah dan bahagia dari para pemain, pelatih serta manajer RRQ Hoshi.

“Kami dari RRQ Hoshi, mengucapkan terima kasih pak Haji,” ucap seluruh member RRQ Hoshi secara serempak. 

Menurut kalian, apakah hanya RRQ Hoshi dapat THR dari Haji Putra? Siapa lagi figur yang beruntung mendapatkan keberkahan menjelang Hari Raya Lebaran atau Hari Raya Idul Fitri? Kita tunggu saja.

Nantikan informasi-informasi menarik lainnya dan jangan lupa untuk ikuti Facebook dan Instagram Dunia Games ya. Kamu juga bisa dapatkan voucher game untuk Mobile Legends dengan harga menarik hanya di Top-up Dunia Games.

Komentar ( 0 )

Please login to write a document.

Artikel Terkait

Game Resident Evil 3 Remake Laris Manis! Berhasil Beredar Sampai 5 Juta Kopi

Berita | 09 February

Riot Umumkan Judul Resmi Game Fighting League of Legends: 2XKO

Berita | 23 February

Dr Stone Science Future Episode 5: Rencana Senku Melawan Dr. Xeno!

Anime & Manga | 07 February

Bocoran Lengkap Hadiah Rank PUBG Mobile Season 16, Siap-siap Push Rank!

Games | 01 November

PUBG Mobile Gelar Livik Challenger Match, Turnamen Komunitas Berhadiah Rp 100 Juta!

Berita | 27 May

Teaser Terbaru Film Live Action Kingdom yang Keempat Ungkap Tanggal Rilis Filmnya!

Berita | 14 December

[Wawancara] 100% Siap, Roster Terbaru DG Esports Targetkan Juara di FFML Season III

Esports | 15 January

Kalahkan PG. Orca, Alter Ego Menangkan Turnamen Dota 2 UniPin SEACA 2019!

Esports | 10 November