Pembelian Cepat
5 min reading

10 Anime Detektif Terbaik Versi Dunia Games Buat Kamu Pecinta Misteri!

Kamu suka yang berbau misteri? Berikut beberapa rekomendasi anime detektif yang bisa kamu tonton!

Anime & Manga | 29 May

2020-05-29T11:02:35.000Z

Selain shonen atau romance, anime detektif juga nggak kalah seru buat ditonton, terutama buat kamu pecinta serial misteri. Pada pembahasan kali ini penulis ingin memberikan rekomendasi daftar anime detektif yang bisa kamu tonton. Langsung saja simak pembahasannya di bawah ini!

1. The Beginning 5

Anime ini memiliki dua cerita yang berjalan secara bersamaan. Yang pertama tentang seorang detektif yang dipanggil untuk bertugas demi bisa menemukan pembunuh berbahaya. Cerita lainnya adalah tentang manusia super dan kekuatan supernatural yang membahayakan orang-orang yang terlibat di dalamnya.

Tanpa memberikan spoiler apapun, anime ini berisi plot twist dan membuat orang menebak-nebak apa yang akan terjadi. Beberapa twist mungkin bisa ditebak, namun beberapa akan membuatmu lebih kaget lagi.

2. Hyouka

Anime detektif slice of life ini menceritakan empat anak sekolah dengan protagonis utama Oreki. Bersama ketiga temannya, Oreki terus terlibat dalam berbagai kasus dan ia dituntut untuk bisa memecahkannya. Kasus tersebut diawali dari salah satu klub sekolah mereka yang sudah berumur 45 tahun.

Mereka berempat saling bekerja sama untuk bisa memecahkan misteri yang ada di depan mata. Masing-masing dari mereka punya peran penting di setiap episodenya.

3. Terror In Resonance

Anime ini menceritakan dua anak muda bernama Twelve dan Nine yang melakukan tindak kriminal demi mencari perhatian publik dan pihak berwajib. Uniknya, mereka berdua merupakan protagonis di anime ini. Sepanjang cerita, anime ini menampilkan adegan kerjaran mereka berdua dan seorang detektif bernama Shibazaki.

Yang menarik adalah alasan kedua anak muda ini menghancurkan kota sendiri. Kalian akan menemukan plot twist yang bikin geleng-geleng kepala di akhir cerita.

4. Shinrei Tantei Yakumo

Yakumo merupakan anak muda dengan mata merah yang terkutuk. Mata itu membuatnya bisa berkomunikasi dengan orang mati. Dengan itu Yakumo menolong mereka sampai bisa pergi dengan tenang ke alam sana. Dengan bantuan orang mati tersebut, Yakumo berhasil memecahkan berbagai misteri. Ini mirip seperti dorama Border yang dibintangi Shun Oguri.

5. Kuroshitsuji

Ketika ada yang mengatakan anime detektif, mungkin kalian nggak akan berpikir kalau Kuroshitsuji jadi salah satunya. Itu karena anime ini lebih mengarah ke shonen dibanding misteri. Pada dasarnya ini merupakan cerita Ciel yang berjanji memberikan jiwanya pada Sebastian. Sebagai gantinya Sebastian harus menemukan dan menghukum orang yang telah membunuh keluarga Ciel.

Padahal jika ditelusuri lagi, Sebastian telah memecahkan banyak misteri dari berbagai kasus. Karena itu Kuroshitsuji juga bisa dikategorikan sebagai anime detektif yang perlu kamu tonton.

Baca Juga >> Anti Mainstream, Inilah 13 Anime Mirip Dr. Stone yang Patut Kamu Tonton!

6. Boku Dake Ga Inai Machi

Anime yang lebih dikenal dengan nama Erased ini menceritakan kehidupan Satoru Fujinuma sebagai lelaki pengantar pizza. Di sisi lain, tak ada yang tau kalau ia menguasai Revival, kemampuan untuk bepergian ke 5 menit sebelum waktu yang sekarang. Kemampuan ini aktif kapanpun ia sedang berada dalam bahaya. Satoru ini tak pernah bisa mengendalikan kekuatan ini.

Pada awal episode, ia dituduh membunuh ibunya sendiri. Kemampuan Revival-nya pun aktif secara otomatis, namun kali ini ia bepergian ke 11 tahun yang lalu. Di situ ia harus bisa menyelamatkan ibunya dan menemukan pembunuh yang sebenarnya.

7. Death Note

Banyak dari kamu yang mestinya sudah tak asing dengan anime ini. Ya, Death Note menceritakan dua pria jenius, Kira dan L. Jika kira punya kekuatan untuk membunuh seseorang menggunakan Death Note, maka L punya kejeniusan tingkat tinggi dan pasukan polisi yang siap mengejar musuhnya tersebut.

8. Detective School Q

Detective School Q merupakan anime detektif yang menceritakan sekelompok anak sekolah yang dihadapkan dengan berbagai kasus. Walaupun kasus di sini tak sebesar yang ada di anime lainya, tetap saja seru untuk diikuti. Kyuu berteman dengan banyak orang di sekolahnya dengan kemampuan berbeda-beda untuk memecahkan tiap misteri yang mereka hadapi.

Pembawaan ceritanya cukup santai dan tak berisi kasus yang terlalu serius. Satu kasus kadang juga memakan lebih dari satu episode. Anime ini cocok buat kamu yang nggak suka anime misteri yang terlalu mendalam.

9. Detective Kindaichi

Hajime Kindaichi merupakan cucu dari detektif terkenal Kosuke Kindaichi dengan IQ lebih dari 180. Ia merupakan murid SMA yang kerap dihadapkan dengan kasus pembunuhan. Kemana pun Kindaichi pergi, ada saja kasus pembunuhan di sekitarnya.

Namun dengan tingkat kecerdasan yang jenius, ia berhasil menyelesaikan berbagai kasus. Salah satu episode yang menarik adalah ketika Kindaichi dituduh sebagai pembunuh. Ia harus kabur dari kejaran polisi dan membuktikan kalau dirinya tak bersalah.

10. Detektif Conan

Dari dulu sampai sekarang, Detektif Conan masih menjadi anime detektif favorit di seluruh dunia. Shinichi Kudo merupakan anak muda muda yang berubah menjadi anak kecil berumur 7 tahun setelah diracuni obat misterius. 

Dia menjaga identitasnya agar tak terbunuh sambil memecahkan tiap misteri yang ia hadapi, memanfaatkan detektif Kogoro Mouri. Karena merupakan bocah, polisi sama sekali tak memperhatikannya. Nama di tubuh kecilnya itu adalah Conan Edogawa.

Itu tadi berbagai anime detektif rekomendasi DuniaGames yang bisa jadi tontonan kamu pecinta misteri. Nantikan pembahasan lainnya seputar anime di DuniaGames!

Baca Juga >> 5 Alasan Kenapa Kamu Mesti Nonton One Piece Dari Awal Selama WFH!

FANPAGE FACEBOOK: Duniagames

INSTAGRAM: @duniagames.co.id

LINE@: @duniagames

YOUTUBE: Dunia Games

Komentar ( 0 )

Please login to write a document.

Artikel Terkait

Riders Republic, Game Olahraga Ekstrim Ubisoft yang Siap Rilis di Tahun 2021

Berita | 11 September

Simak 4 Fakta Menarik Seputar Hero Oriental Fighters Mobile Legends!

Games | 25 October

Fakta One Piece: Alasan Vista Bisa Menandingi Mihawk di Marineford!

Anime & Manga | 04 August

Bukan dari Manga, 7 Anime Ini Diadaptasi dari Manhwa Korea!

Anime & Manga | 09 May

Nonton Haikyuu Season 4 Episode 2: Anak Pemungut Bola!

Anime & Manga | 21 January

Ingat Anime Beyblade? Inilah 5 Anime yang Wajib Ditunggu Remake atau Reboot-nya!

Anime & Manga | 17 December

Nonton One Piece Episode 938: Identitas Penyihir Malam di Wano!

Anime & Manga | 24 August

7 Misi Paling Menyebalkan di Grand Theft Auto

Games | 22 October