10 Fakta Todoroki Shoto di Boku no Hero Academia yang Mungkin Belum Kamu Tahu!
Ini dia berbagai fakta Todoroki Shoto yang mungkin belum kamu tahu di Boku no Hero Academia!
Anime & Manga | 23 August
Oleh Ridwan Hidayah
Todoroki Shoto jadi salah satu karakter paling populer di anime Boku no Hero Academia. Selain disukai para wanita karena ketampanannya, Todoroki juga punya bakat unik yang bisa membuatnya menggunakan 2 elemen untuk bertarung. Pada kesempatan kali ini penulis ingin membahas fakta menarik Todoroki Shoto di Boku no Hero Academia!
1. Nama yang Berarti Bakar dan Beku
Salah satu hal yang mungkin belum kamu tahu dari Todoroki Shoto adalah namanya. Nama Shoto berasal dari sho (bakar) dan to (beku). Jika digabung, maka Shoto akan berarti bakar dan beku, seperti bakat yang dia miliki.
2. Suka Soba Dingin
Fakta lainnya dari Todoroki Shoto yang jarang orang tahu adalah kesukaannya terhadap soba dingin. Fakta ini memang tidak pernah dijelaskan dalam cerita, namun kita bisa melihatnya dari profil karakter Todoroki yang diperlihatkan pada manga volume kedua. Di tiap episode animenya, kita juga bisa melihat profil dari karakter Boku no Hero Academia lainnya.
3. Desain Karakter
Sebelum Boku no Hero Academia ditentukan bertema sekolahan, ada 3 karakter yang sudah didesain oleh sang mangaka, Kohei Horikoshi. Mereka adalah Midoriya Izuku, Uraraka Ochaco, dan Katsuki Bakugo.
Setelah Horikoshi menentukan tema Boku no Hero Academia, barulah ia membuat desain dari karakter lainnya yang akan berada di kelas 1-A, termasuk Todoroki.
4. Juara Festival Olahraga
Di alur Festival Olahraga U.A, tiap murid berlomba untuk menunjukkan siapa yang terbaik di antara mereka. Lomba tersebut dinilai perorangan sehingga murid dari kelas yang sama bisa saja bertanding.
Di festival ini Todoroki mendapat nominasi suara terbanyak dari para penonton karena performanya yang luar biasa. Pada pertarungannya melawan Midoriya, untuk pertama kalinya Todoroki menggunakan bakat api yang didapat dari ayahnya, Endeavor.
5. Cerdas di Ujian Tertulis
Walaupun dalam praktek Todoroki terlihat membanggakan, bukan berarti prestasinya di ujian tertulis anjlok. Todoroki juga menunjukkan hasil yang cukup memuaskan dalam ujian tertulis. Ia berada di peringkat ke-5 di kelas 1-A pada ujian tengan tengah semester. Hasil tersebut cukup memuaskan melihat kebanyakan murid kelas 1-A yang pintar.
Walaupun sempat gagal dalam ujian lisensi pro hero, Todoroki terus menunjukkan peningkatan hingga ia magang di agensi ayahnya, Endeavor si hero nomor 1.
Baca Juga:
- 8 Fakta Endeavor, Hero Nomor 1 Pengganti All Might di Boku no Hero Academia!
- 8 Fakta Menarik Hawks, Hero Nomor 2 di Boku no Hero Academia!
- 5 Fakta Eijiro Kirishima, Hero yang Dijuluki Red Riot di Boku no Hero Academia!
6. Tidak Perlu Mengikuti Ujian Masuk U.A
Karena bakat dan rekomendasi dari hero nomor 2 (saat itu), Endeavor, Todoroki berhasil lolos tanpa mengikuti ujian masuk U.A. Padahal murid yang kuat atau jenius sekalipun perlu mengikuti tes ini untuk bisa diterima di U.A.
Ini berkat latihan keras yang diberikan Endeavor untuk Todoroki. Ia sangat berharap kalau anaknya tersebut bisa melampaui All Might suatu hari nanti. Walaupun begitu Endeavor menyesali perbuatannya karena itu sudah keterlaluan. Ia bahkan kehilangan salah satu anaknya yang diperlakukan seperti Todoroki.
7. Mengalami PTSD
PTSD atau gangguan stress pasca trauma pernah dialami Todoroki. Sejak kecil ia sudah mengalami kekerasan dari ayahnya yang memaksa untuk berlatih keras. Akibat itu, ibu Todoroki mengalami gangguan jiwa hingga tanpa sengaja ia melukai wajah Todoroki.
Sejak saat itu Todoroki sangat membenci ayahnya, begitu juga dengan kakaknya, Natsuo. Ibunya tak akan mengalami gangguan mental seperti itu jika bukan karena ayahnya. Saat ini Todoroki sudah memaafkan Endeavor. Endeavor sendiri berniat untuk menebus dosanya dengan tinggal berpisah dengan keluarganya.
8. Pernah jadi Anak yang Ceria
Jika diperhatikan, Todoroki bukanlah anak yang banyak berbicara dan ceria. Padahal dulunya ia anak yang sering tersenyum dan ceria. Ya, ini akibat perlakuan kasar ayahnya yang terus memaksanya latihan.
Walaupun begitu ia tetap jadi anak yang baik walau kadang sifatnya terlihat aneh. Karena trauma yang dialami ibunya, Todoroki menjadi lebih dewasa di umurnya.
9. Midoriya Berperan Penting dalam Perkembangannya
Sebelum bertemu dengan Midoriya, Todoroki merupakan anak yang terlihat murung dan tak suka berinteraksi dengan teman sekelasnya. Ini karena pengaruh Endeavor yang terlalu keras padanya. Tapi sifat Todoroki berubah semenak ia bertarung melawan Midoriya di Festival Olahraga U.A.
Tak hanya mengembalikan sifat Todoroki yang baik hati, Midoriya juga berperan penting dalam pengembangan karakter Todoroki. Contohnya, Todoroki mulai menggunakan bakat api yang ia miliki. Ia juga jadi memiliki semangat lebih besar untuk menjadi pro hero.
10. Menghargai Persahabatan
Hal terakhir yang mungkin nggak kamu sadari dari Todoroki adalah ia sangat menghargai persahabatan. Todoroki bukanlah orang yang akan mengabaikan temannya yang sedang berada dalam bahaya. Ia akan bertindak walau itu membahayakan nyawanya sendiri. Ini terlihat pada pertarungannya melawan Stein, di mana ia bertarung bersama Midoriya dan Iida.
Itu tadi beberapa fakta Todoroki Shoto di Boku no Hero Academia yang mungkin belum kamu tahu. Jika informasi ini menarik, silahkan bagikan ke teman-teman kalian.
Nantikan informasi seputar anime dan manga lainnya serta jangan lupa untuk ikuti Facebook dan Instagram Dunia Games untuk update info yang tak kalah menarik. Kamu juga bisa beli voucher untuk Mobile Legends, Free Fire, Call of Duty Mobile dan banyak game lainnya dengan harga menarik hanya di Top-up Dunia Games!
Baca Juga >> 10 Karakter Boku no Hero Academia yang Cocok jadi Impostor di Among Us!
Komentar ( 0 )
Please login to write a document.