Pembelian Cepat
5 min reading

10 Game Tersulit di PS3, Ada yang Bisa Namatin?

Berikut ini adalah game tersulit yang ada di PS3. Dijamin hanya sedikit gamer yang berhasil menyelesaikannya.

Games | 17 September

2021-09-16T18:02:23.000Z

Beberapa tahun yang lalu tepatnya pada tanggal 11 November 2006, PlayStation 3 mulai dirilis di seluruh dunia. Sebagai konsol yang terbilang cukup jadul, pastinya ada game PS3 terbaik dengan grafis dan gameplay yang sama menariknya dengan game yang baru-baru dirilis. Nah selain game terbaik PS3, ternyata saat itu juga ada sejumlah game tersulit untuk ditamatkan. Penasaran apa saja? Yuk simak daftarnya berikut ini.

1. Hotline Miami

Hotline Miami merupakan sebuah game retro 2D yang mengusung genre top down action. Genre ini membuat pemain melihat gameplay dari sisi atas, bukan dari samping maupun atau hampir seperti pandangan sisi game Role Playing. Walau kelihatannya mudah, tapi kenyataannya game ini bakal membuat pemain kesal ketika memainkannya. Setiap misi dalam game ini memiliki tingkat kesulitan yang bertingkat. Sehingga semakin jauh misi yang kamu jalani, maka tingkat kesulitannya juga semakin sulit. Game ini membutuhkan kecekatan dan kecepatan reflek pemain untuk bisa menyelesaikannya. 

2. Monkey Island 2 Special Edition: LeChuck's Revenge

The Secret of Monkey Island adalah game petualangan grafis yang dikembangkan dan diterbitkan oleh Lucasfilm Games. Pada awalnya game ini rilis di PC pada akhir 80-an dan awal 90-an. Latarnya mengadopsi era keemasan bajak laut di Laut Karibia. Dalam game ini, pemain akan bermain sebagai karakter bernama Guybrush Threepwood, seorang cowok yang bermimpi jadi bajak laut dan penjelajah lautan. Walau disebut-sebut memiliki narasi yang baik, membuat Lucasfilm Games mengembangkan kembali versi Special Edition dengan perombakan total terhadap grafis pada tahun 2009 dan 2010.

Tapi saat itu tidak semua gamer menyukai mekanisme gameplay yang ditawarkan. Ketika hadir untuk PS3, kurang begitu diminati kecuali oleh para gamer yang ingin bernostalgia. Kesulitan yang paling terasa adalah elemen teka-teki pada game ini tidak umum untuk berbagai negara, membuat game ini cukup sulit dimengerti oleh gamer, khususnya di luar wilayah Amerika. 

3. Hard Corps: Uprising

Hard Corps: Uprising merupakan game bergenre run and gun yang dikembangkan oleh Arc System Works dan diterbitkan di bawah naungan Konami untuk konsol PlayStation 3 dan Xbox 360. Secara gameplay, game ini mirip seperti game Contra yang sempat populer pada era tahun 80-an dan 90-an. Hanya saja Hard Corps: Uprising hadir dengan rintangan dan grafis yang lebih segar. Walau mirip, tapi ternyata misi-misi dalam Hard Corps: Uprising justru terbilang cukup sulit untuk ditaklukkan. Untuk bisa menyelesaikan game ini, sangat dituntut kecekatan dan respon yang amat baik. Sehingga kecil kemungkinan gamer bisa menyelesaikan game ini hanya dengan sekali main. 

4. Wipeout HD

Wipeout HD adalah game balap futuristik yang dikembangkan oleh Studio Liverpool dan diterbitkan oleh Sony Computer Entertainment untuk PS3. Termasuk sebagai salah satu game eksklusif untuk PS3, tapi ternyata tidak mendongkrak kesuksesannya. Game ini bahkan mendapatkan berbagai kritik, mulai dari tanggal perilisan yang selalu diundur, masalah motion sickness, dan waktu load game yang lama. Kesulitan pada game ini adalah lintasan futuristik yang sangat berbeda dari game balapan biasa, sehingga tidak sedikit pemain harus memainkannya berkali-kali untuk bisa beradaptasi.

5. Dead Space 2

Dead Space merupakan sebuah game survival horor yang juga sempat hadir untuk PS3. Game ini menghadirkan gameplay dengan sudut pandang orang ketiga yang menantang pemain untuk bisa bertahan hidup dari teror menakutkan dari serangan alien atau yang disebut Necromorph. Menariknya, Dead Space 2 memiliki 5 tingkat kesulitan, yakni mode casual, normal, survivalist, zealot, hingga hardcore. Pada mode harcode, pemain akan ditantang untuk merasakan ketakutan yang sangat luar biasa, dengan menghadirkan Necromorph yang jauh lebih lincah dan kuat. Ditambah supply amunisi senjata yang amat terbatas dan save permainan hanya diberikan 3 kali saja. Sudah pasti hanya pemain yang bermental baja yang sanggup menyelesaikannya. 

Baca Juga: 

6. Killzone 2

Killzone 2 adalah salah satu game eksklusif yang dirilis untuk PS3. Seri kedua ini menghadirkan kualitas grafis yang baik untuk PS3. Demikian dengan mekanisme controller yang realistis sehingga cukup sulit untuk dikendalikan. Bahkan setiap Trofi dalam game ini akan membuat pemain geleng-geleng kepala, salah satunya adalah menyelesainkan permainan tanpa mati di mode Elite. Mode ini sendiri baru bisa terbuka bila pemain menyelesaikan semua mode sebelumnya. Di mode Elite ini pemain dijamin membuat pemain ketar-ketir karena tanpa adanya bantuan HUD dan crosshair dan tingkat akurasi dan serangan tembakan musuh yang sangat menusuk. 

7. Ninja Gaiden Sigma 1 dan 2

Kedua seri Ninja Gaiden Sigma 1 dan 2 merupakan kedua seri yang dianggap paling sulit untuk diselesaikan. Karena musuh-musuh dalam game ini cukup sulit untuk dikalahkan. Bahkan untuk versi remake yang baru saja dirilis, seri pertama dan kedua dari Ninja Gaiden Sigma masih terasa sulit untuk diselesaikan dengan tanpa mati. 

8. Catherine

Catherine adalah game RPG yang dikembangkan oleh Atlus. Hal yang menarik dari game ini adalah elemen sensual yang kental dan berbagai konten kontroversial menyangkut simbol-simbol agama dan kepercayaan. Selain itu, game ini juga menyuguhkan gameplay yang sangat menantang, sehingga dijamin membuat pemain tidak akan bisa menyelesaikannya hanya dengan sekali main. 

9. Demon's Souls 

Game tersulit di PS3 sudah pasti adalah Demon's Souls yang dikembangkan oleh FromSoftware. Game ini mengadopsi formula yang sama seperti game Dark Souls. Hanya saja game ini dikemas dengan elemen RPG dan lainnya. Dalam game ini pemain akan dihadapkan dengan berbagai musuh yang sangat sulit untuk dikalahkan. Setiap karakater bos dalam game ini juga memiliki tingkat kesulitan yang bertingkat. Bahkan game ini juga memiliki elemen Fall Death, sehingga pemain dituntut harus berhati-hati dalam setiap melangkah atau bisa terjatuh dan mati. Kesuksesan Demon's Souls juga membuat game ini dirilis kembali untuk konsol PS5, tentunya dengan pembaruan grafis yang lebih memanjakan mata. 

10. Dark Souls

Dark Souls masih memegang titel game bergenre Role Playing Game (RPG) tersulit yang pernah ada. Hal ini akan dirasakan gamer bahkan hanya beberapa saat ketika memulai permainan. Pada game ini pemain akan disuguhkan musuh-musuh dengan tingkat kesulitan yang dapat menguji kesabaran. Di awal pembukaan pada Dark Souls seri pertamanya saja, skill pemain akan diuji dengan langsung dihadapkan dengan boss berwujud iblis yang berukuran sangat besar dengan area serangan cukup luas di dalam ruangan yang sempit, dan tak kenal ampun.

Nah itu dia deretan game tersulit di PS3, dari daftar game di atas manakah yang berhasil kamu tamati? Nantikan informasi seputar game lainnya dan jangan lupa untuk ikuti Facebook dan Instagram DuniaGames ya.

Kamu juga bisa beli voucher untuk Mobile Legends, Free Fire, Call of Duty Mobile dan banyak game lainnya dengan harga menarik hanya di Top-up Dunia Games!

Baca Juga >> 10 Game PS2 Terbaik yang Masih Seru Dimainkan Saat Ini Juga!

Gambar utama: DuniaGames

Komentar ( 0 )

Please login to write a document.

Artikel Terkait

Weak Hero Class 2 Sukses, Berlanjut ke Season 3 Gak Nih?

Berita | 29 April

Teori Kehadiran God Emperor di MCU, Gimana Caranya?

Movie | 10 August

Daftar Juara IESF World Esports Championship 2023 Iasi Semua Games, Ada Indonesia?

Esports | 04 September

Daftar Film Original Netflix Terbaik Rilis Pada Maret 2024, Wajib Kamu Tonton!

Movie | 27 February

Gamer Asal India Ini Habiskan Uang Orang Tua Sebanyak 300 Juta untuk PUBG Mobile

Berita | 07 July

Belum Juga Rilis, Tahap Beta Call of Duty: Vanguard Sudah Disusupi Hacker

Berita | 21 September

Naruto X Boruto Ultimate Ninja Storm Connections Ungkap Kurenai sebagai DLC Baru!

Games | 05 June

Tanggal Rilis Game Delta Force, Game Tactical FPS untuk Mobile dan PC

Games | 12 November