Pembelian Cepat
3 min reading

5 Fakta Tentang Kirito, Karakter yang Menjadi Panutan Bagi Solo Player di MMORPG

Yuk simak baik-baik lima fakta tentang Kirito yang mungkin belum kalian ketahui.

Anime & Manga | 30 April

2020-04-29T15:25:56.000Z

Kirito merupakan seorang karakter utama dari serial anime isekai Sword Art Online. Pada saat awal anime tersebut muncul, banyak sekali pemain MMORPG yang mulai menjadi solo player karena terinspirasi dari Kirito. Di dalam game Sword Art Online, Kirito memang terlihat suka berjuang sendirian, dan tidak bergabung dalam guild manapun. Selain itu, ada lima fakta tentang Kirito yang mungkin belum kalian ketahui nih gaes.

Pada pembahasan kali ini Dunia Games akan membahas lima fakta tentang Kirito, seorang karakter dari anime lama yang masih populer hingga saat ini. Langsung saja yuk kita masuk ke pembahasannya di bawah ini!

1. Namanya Berasal Dari Singkatan Kirigaya Kazuto

Nama asli dari Kirito adalah Kirigaya Kazuto, dan dia mempersingkat nama tersebut untuk digunakan sebagai nickname di dalam game Sword Art Online. Dalam bahasa Jepang, Kirigaya memiliki arti pria yang tenang, dan Kazuto memiliki arti seseorang yang harmonis.

Tentu saja nama tersebut terdengar cocok dengan Kirito karena seperti yang kita tahu bahwa Kirito terlihat selalu tenang, dan ia bisa memberikan suasana harmonis kepada rekan-rekannya.

2. Dual Wielder yang Handal di Sword Art Online

Seperti yang kita tahu bahwa Kirito merupakan karakter yang bisa mengontrol dua pedang sekaligus. Kalau dijelaskan secara logika sih hal tersebut terbilang sulit karena si pengendali dua pedang harus bisa mengontrol kedua tangannya agar ia bisa mendaratkan serangannya dengan baik atau kemampuan tersebut juga bisa kita sebut dengan ambidextrous.

Kirito merupakan salah satu karakter yang memiliki kemampuan tersebut, dan ia bisa mengontrol dua pedang sekaligus yang menjadikannya sebagai dual wielder terbaik di Sword Art Online.

3. Pernah Dikira Perempuan

Di dalam game Gun Gale Online, Kirito mendapatkan karakter langka dengan penampilan yang terlihat seperti perempuan karena memiliki rambut yang panjang. Pada saat Kirito memasuki Gun Gale Online, ia langsung dikira perempuan oleh pemain di dekatnya, bahkan Sinon pun awalnya mengira Kirito seorang perempuan.

Untungnya kesalahpahaman tersebut berhasil diatasi dengan cepat oleh Kirito dengan cara memberitahukan jenis kelamin yang aslinya kepada Sinon.

Baca Juga >> Trailer Sword Art Online Alicization Lycoris Pamerkan Karakter Original Baru

4. Satu-satunya Pemain SAO yang Menguasai Dual Blades

Dual Blades merupakan sebuah skill yang memungkinkan pemiliknya untuk bisa mengendalikan dua pedang dengan baik. Alasan kenapa Kirito menjadi satu-satunya orang yang bisa menguasai skill tersebut adalah karena Kirito memiliki reaksi dan reflek yang sangat cepat.

Karena itulah Kirito bisa menjadi satu-satunya dual wielder yang handal di dalam game Sword Art Online.

5. Pernah Mencoba Menggunakan Tiga Pedang

Dalam question and answer (QnA) yang sempat diadakan pada tahun 2012 lalu, ada seorang fans yang menanyakan “apakah Kirito pernah meningkatkan Dual Blades menjadi Triple Blades?” Jawaban dari pertanyaan tersebut adalah Kirito sempat mencoba mengontrol tiga pedang sekaligus seperti Roronoa Zoro, namun hal itu malah menguras habis energinya dan membuat giginya kesakitan.

Nah itulah tadi lima fakta tentang Kirito yang mungkin belum kalian ketahui. Nantikan pembahasan menarik lainnya seputar game, anime, dan hiburan di Dunia Games ya, dan jangan lupa juga buat follow media sosial untuk mendapatkan informasi terbaru seputar game.

Baca Juga >> Ngaku Fans Anime? Maka 6 RPG Anime untuk PC Ini Wajib Kamu Mainkan!

FANPAGE FACEBOOK: Duniagames

INSTAGRAM: @duniagames.co.id

LINE@: @duniagames

YOUTUBE: Dunia Games

APPS: Dunia Games

Komentar ( 0 )

Please login to write a document.

Artikel Terkait

Ini Fakta Raid Suit One Piece, Kostum yang Punya Kekuatan Super Dahsyat!

Anime & Manga | 01 November

Kumpulan Meme Kocak Naruto Shippuden x Fortnite, Rasengan jadi Rasen-Gun!

Just For Fun | 19 November

5 Pemain dengan Kill Terbanyak di MPL ID S14 Hingga Week 5

Mobile Legends | 09 September

Rekomendasi Daftar Agen Terbaik Hingga Terburuk Dimainkan di Map Fracture Valorant

Games | 12 October

Hero Counter Lady Sun HOK Honor of Kings, Meta Burst Untuk Level Up Rank

Games | 18 August

Tiga Set Bertema Godzilla vs. Kong di PUBG Mobile, Paling Keren yang Mana?

Event | 07 May

Siapa Ryota, Exp Laner Baru ONIC Esports

Mobile Legends | 14 March

15 Easter Eggs Ms. Marvel Episode 5, Asal-Usul Keluarga Khan yang Rumit

Movie | 11 July