5 Karakter Anime Paling Jenius Seperti Norman The Promised Neverland
Berikut ini adalah karakter anime yang tingkat kejeniusannya mungkin setara dengan Norman The Promised Neverland.
Anime & Manga | 20 February
Setiap karakter di dalam anime memang memiliki karakteristiknya masing-masing. Dari banyaknya karakter anime yang ada, ada beberapa karakter dengan tingkat kepintaran yang tinggi seperti Norman dari serial anime The Promised Neverland.
Pada pembahasan kali ini Dunia Games ingin membahas tentang lima karakter anime paling jenius yang tingkat kepintarannya di atas rata-rata manusia biasa. Kira-kira siapa saja sih anime paling jenius yang dimaksud? Nah daripada kalian penasaran mending langsung saja yuk simak baik-baik pembahasannya di bawah ini!
1. Ishigami Senku
Ishigami Senku merupakan seorang jenius dengan pengetahuan ensiklopedia tentang semua hal yang berbau ilmiah. Ia berpengalaman dalam bidang kimia, fisika, teknik, geologi, biologi, dan matematika. Senku bisa membuat berbagai alat dan gawai yang berguna dengan sangat mudah -- meskipun menggunakan bahan-bahan yang terbatas dari dunia batu.
Ia juga pernah membuat berbagai macam obat-obatan, serta ramuan untuk menghilangkan pembatuan. Selain pengetahuan ilmiahnya, Senku juga memiliki akal dan pikiran analitis yang tampaknya tidak pernah kekurangan pilihan. Apapun kekurangannya, Senku selalu bisa menutupi kelemahannya dengan kepintarannya.
Dia juga memiliki mental yang sangat kuat, serta mampu berpikir cepat dan tetap tenang dalam situasi bahkan dalam situasi yang sangat mengerikan sekalipun.
2. Light Yagami
Light merupakan karakter yang digambarkan sebagai seseorang yang pekerja keras, berbakat, serta memiliki kejeniusan yang alami. Ia juga sangat perseptif dan pandai dalam memecahkan masalah. Light juga dapat merencanakan sesuatu dengan baik dan pandai dalam membuat skenario dalam hal apapun.
Light juga sangat populer di kalangan teman sebayanya dan sangat dipuja oleh anggota keluarganya karena kecerdasannya yang tinggi. Karena pujian terus-menerus dari orang dewasa membuat Light lebih angkuh begitu ia mendapatkan Death Note.
3. Shiro
Shiro dari serial No Game No Life terbukti merupakan karakter yang sangat jenius dalam serial tersebut. Ia memiliki ingatan yang sangat kuat dan mampu mengingat berbagai macam informasi dengan cepat dan akurat.
Ia mengklaim bahwa catur hanyalah permainan papan seperti tic tac toe dan mampu mempelajari Immanity (bahasa di No Game No Life) hanya dalam 15 menit saja.
Menurut kakaknya, Sora, Shiro fasih dalam berbicara menggunakan 18 bahasa dan mampu memprediksi gerakan lawan-lawannya. Bahkan ia mampu mengetahui matematika di balik NPC di dalam game yang mereka mainkan dan berhasil menang dengan informasi tersebut.
Baca Juga >> 5 Karakter Anime yang Diperankan Yoshitsugu Matsuoka, Seiyu Xiao Genshin Impact
4. Lelouch vi Britannia
Bahkan tanpa Geass-nya, Lelouch merupakan seseorang yang sangat tangguh. Senjata terhebatnya adalah pikirannya yang luar biasa, memiliki kecerdasan yang jenius, dan mampu merancang dan melaksanakan strategi dengan kecepatan dan ketepatan yang luar biasa.
Ketika masih kecil, ia adalah pemain catur yang brilian, mengalahkan setiap lawan yang bermain melawannya. Dia memiliki rekor memenangkan pertandingan dalam 8 menit dan 32 detik.
Namun, satu-satunya orang yang tidak bisa dia kalahkan dalam permainan catur adalah kakak laki-lakinya, Schneizel.
5. Yumeko Jabami
Seperti yang terlihat selama perjudian pertamanya, Yumeko telah terbukti memiliki tingkat indera, ingatan, dan observasi yang di atas rata-rata dan mendekati manusia super yang bisa meningkatkan kemampuan berjudi yang dikombinasikan dengan kecerdasannya.
Ia mampu dengan mudah mendeteksi detail kecil dalam kartu yang dimodifikasi hanya dalam beberapa pandangan saja.
Nah itulah pembahasan mengenai lima karakter anime terjenius yang tingkat kepintarannya setara atau bahkan lebih dari Norman The Promised Neverland. Nantikan informasi seputar game dan anime lainnya serta jangan lupa untuk ikuti Facebook dan Instagram Dunia Games untuk update info yang tak kalah menarik.
Baca Juga >> Dota: Dragon’s Blood, Anime Adaptasi Dota 2 di Netflix, Siap Tayang Maret 2021
Komentar ( 0 )
Please login to write a document.