5 Perubahan Mencolok Dante Semenjak Seri Pertama Devil May Cry Hingga Sekarang
Kalian pasti tidak sadar deh, bahwa Dante sudah banyak mengalami perubahan semenjak di seri pertama di Devil May Cry hingga sekarang. Penasaran?
Games | 05 December
Oleh Kontributor DG
Dante adalah karakter protagonis yang ada di semua seri Devil May Cry alias DMC, ia adalah karakter yang berasal dari iblis Sparda yang merupakan ayahnya dan juga ibunya yang bernama Eva.
Dante memiliki saudara kembar yang bernama Vergil, mereka berdua memiliki pandangan dan cara hidup yang berbeda, tapi Dante dan Vergil juga banyak memiliki kesamaan. Dante memiliki sebuah pekerjaan, yaitu ia bekerja sebagai pembasmi demon dan juga monster, tapi bukan profil atau biodata dari Dante yang akan tim Dunia Games bahas kali ini, melainkan perkembangan Dante dari DMC 1 sampai yang terbaru.
Nah, pada kesempatan kali ini tim Dunia Games akan menjelaskan beberapa perubahan mencolok Dante dari seri pertama DMC hingga sekarang. Yuk langsung saja kita simak lebih lengkapnya.
1. Mau Bekerja Sama
Awal awal Dante bekerja sebagai pemburu iblis, ia hanya bekerja secara solo dan serba melakukannya sendirian tanpa ditemani oleh partnernya atau temannya. Namun semua itu berubah ketika ia mau membuka hatinya dan menerima orang lain untuk membantunya, bahkan ia rela mempertimbangkan pendapat orang lain meskipun ia lebih suka dengan caranya sendiri.
2. Menerima Warisan Ayahnya
Dulunya Dante tidak menghargai dan menyukai prestasi ayahnya yang merupakan iblis Sparda, dia bahkan menganggap bahwa perannya sebagai putra dari seorang Sparda tidak mengharuskannya untuk mengikuti jejak ayahnya.
Di saat banyak pertarungan yang ia alami, Dante mengerti dampak menjadi seorang anak dari Sparda, maka dari itu Dante memutuskan untuk menggunakan kekuatan senjata Sparda demi melindungi yang ia ingin lindungi.
3. Mau Mengorbankan Diri
Dante sebenarnya bisa dibilang bukan karakter pahlawan, karena ia dulunya adalah orang yang egois dan juga mau menang sendiri. Namun Dante masih memiliki hati yang baik, dalam game Devil May Cry 2 ia terlihat mau mengorbankan diri menghentikan Argosax di dunia iblis. Dan saat di Devil May Cry 5, ia sekali lagi mau berkorban untuk terjun ke dunia penuh monster bersama Vergil demi mempertahankan dan menyelamatkan dunia.
Baca Juga
- Ingin Pecahkan Misteri GTA V, Windah Basudara Malah Drama Didatangi Kuntilanak
- Temukan Rumah Berdarah di GTA 5, Drama Windah Basudara Hadirkan Ending Baru
- Inilah Daftar 20 Misteri GTA 5 yang Wajib Diketahui Gamer, Sudah Coba Semuanya?
4. Cara Bertarungnya Berubah
Tentunya cara bertarung Dante akan berubah di setiap seri Devil May Cry. Pastinya juga dari setiap teknik, movement, dan senjatanya akan berbeda dengan seri-seri lain Devil May Cry. Dante tidak mengandalkan satu teknik bertarung, ia mengandalkan banyak teknik serta senjata-senjata yang beragam.
5. Mengakui Sisi Iblisnya
Dante dengan seiring berjalanya waktu dan banyaknya pertarungan yang dihadapi, ia mau untuk mengakui sisi iblis yang ada di dalamnya, dimana Dante memakai kekuatan iblisnya untuk kebutuhan dan niat serta tujuannya yang baik demi menolong umat manusia. Ia tidak ragu lagi untuk menggunakan kekuatan iblisnya, bahkan kekuatan tersebut malah semakin kuat.
Nah itulah artikel menarik tentang 5 perubahan mencolok Dante di seri pertama DMC hingga sekarang. Nantikan informasi seputar informasi film lainnya dan jangan lupa untuk ikuti Facebook dan Instagram DuniaGames ya.
Kalian juga bisa beli voucher untuk Mobile Legends, Free Fire, Call of Duty Mobile dan banyak game lainnya dengan harga menarik hanya di Top-up Dunia Games!
Baca Juga >> 10 Easter Eggs Marvel What If Episode 6, Killmonger Villain Paling Keren!
Komentar ( 0 )
Please login to write a document.