Pembelian Cepat
0 min reading

Makan di Warteg Dibatas 20 Menit? Ikuti 6 Karakter Anime yang Makannya Cepat Ini!

Ada karakter anime yang kemampuan makannya cepat dalam menghabiskan hidangan dan bisa kamu tiru agar dapat lancar makan di warteg dalam waktu 20 menit

Anime & Manga | 29 July

2021-07-28T18:17:32.000Z

Peraturan baru pada Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat atau PPKM level 4 yang terjadi pada akhir bulan Juli sampai awal bulan Agustus 2021 ini memang membatasi durasi waktu makan kamu di tempat makan seperti Warung Tegal atau populer disebut Warteg. Jika dibayangkan memang seperti tata cara makan ketika ospek atau perpeloncoan anggota baru yang mengharuskan makan dengan cepat itu. Beda ceritanya jika kamu makan dengan cepat sambil menikmati hidangan itu seperti yang kerap dilakukan oleh beberapa karakter anime populer.

Mungkin ada beberapa karakter anime yang kemampuan makannya cepat dalam menghabiskan hidangan yang disajikan, dan bisa kamu tiru agar dapat lancar makan di warteg dalam waktu di bawah 20 menit. Siapa sajakah para karakter anime yang cepat dalam menyantap makanannya ini? Berikut ulasannya!

1. Kakashi Hatake

Seorang guru ilmu ninja dari anime Naruto yang bernama Kakashi Hatake ini termasuk karakter anime yang makannya cepat. Cara makannya ydi sebuah warung makan yang secepat kilat karena tidak ingin sampai ada orang lain yang melihat wajah asli dibalik maskernya itu mungkin bisa kamu tiru.

Hal ini terlihat dalam suatu episode di anime Naruto yang menceritakan rasa penasaran yang dialami para murid Kakashi yaitu Naruto Uzumaki, Sakura Haruno dan Sasuke Uchiha untuk mengetahui bagaimana bentuk mulut gurunya itu yang selalu tertutup masker. Ketiga muridnya yang juga anggota Tim 7 shinobi muda Desa Konoha itu mengajak Kakashi untuk makan bersama di sebuah warung makan.

Suatu hal membuat ketiga murid Kakashi itu mengalihkan pandangannya pada gurunya yang akan makan itu, tapi ketika mereka melihat gurunya lagi ternyata makanannya sudah selesai disantap habis oleh Kakashi. Saking cepatnya Naruto, Sasuke dan Sakura tidak bisa melihat bagaimana Kakashi membuka masker dan menghabiskan makanannya, tapi ada wanita di warung makan itu yang nampak mabuk kepayang karena sempat melihat wajah tampan Kakashi ketika membuka masker dan dengan cepat menyantap makanannya sampai habis dalam beberapa detik saja.

2. Monkey D. Luffy

Kapten bajak laut topi jerami dari cerita One Piece ini adalah salah satu karakter anime yang doyan makan dan cepat pula menghabiskan makanan yang kadang berukuran jauh lebih besar dari seluruh tubuhnya sendiri. Perut karet yang dimilikinya dan juga mulut yang bisa melar dengan lebarnya itu mampu menghabiskan makanan yang tak terhitung jumlahnya.

Hachan sang Manusia Ikan tipe Gurita sampai kewalahan membuat Takoyaki sebanyak-banyaknya yang disantap dengan cepatnya oleh Luffy, padahal proses memasak Hachan dibantu oleh Sanji, Camie dan Pappug juga. Luffy juga bisa makan dengan cepat walau dirinya sambil tertidur karena ngantuk berat dan kelelahan setelah menghadapi pertarungan dengan musuh-musuhnya.

3. Son Goku

Bangsa Saiyan adalah bangsa petarung, dan mungkin juga adalah ras manusia planet yang makannya cepat seperti layaknya Kakarot alias Son Goku. Protagonis utama dari karakter anime Dragon Ball ini bisa dengan cepat menghabiskan makanan yang dihidangkan di depannya, seperti saat dia menghabiskan bakmi, tumpukan mangkok yang seperti menara bakal langsung ada di meja makannya.

Baca Juga:

4. Kagura

Siapa sangka gadis imut-imut berambut oranye dari kisah Gintama yang bernama Kagura ini termasuk dalam karakter anime yang bisa menghabiskan makanannya dengan cepat. Arc Benizakura menampilkan Kagura yang diculik oleh salah satu petinggi teroris Kiheitai yaitu Hanpeita, yang gemar melihat gadis-gadis cantik di bawah umur makan dengan cepat. Maka dari itu Hanpeita mengadakan lomba makan Mie Ramen berukuran jumbo yang ikuti Kagura yang diculik dan juga para gadis-gadis muda anggota Idol Group. Dengan kemampuan makan yang cepat dan banyak, Kagura berhasil menjadi pemenangnya yang berhasil menghabiskan banyaknya Ramen Jumbo itu.

5. Toriko

Pemilik rahang yang dianggap senjata pemusnah massal ini menjadikan Toriko sebagai salah satu karakter anime yang makannya cepat dan banyak. Toriko mendapat izin untuk makan berlebihan karena itu adalah bagian dari pekerjaannya. Sebagai seorang Gourmet Hunter, adalah tugas Toriko untuk menjelajahi dunia dalam rangka mencari beberapa rasa yang paling langka dan paling lezat, ia juga bertualang untuk menyelesaikan "Full Course Meal"-nya yang sempurna. Dia dapat menelan beberapa makanan dengan cepat dalam sekali lahap.

6. Sasha Blouse

Apakah wanita cantik dengan badan langsing dan tinggi semampai tidak bisa makan dengan cepat dan banyak? Karakter anime bernama Sasha Blouse dari Attack on Titan ini dapat menjawab pertanyaan tersebut. Nafsu makannya yang sangat besar sampai seakan-akan menyaingi para Titan, membuat Sasha selalu merasa kelaparan kapanpun dan dimanapun ia berada walaupun ia sudah makan banyak. Dia bisa menghabiskan roti dengan cepat bahkan saat baris-berbaris dengan pasukannya ketika sedang upacara militer, karena suka memakan kentang maka ia juga dijuluki si cewek kentang.

Nah, demikianlah pembahasan 6 karakter anime yang makannya cukup cepat bahkan di bawah 20 menit jika dihitung waktunya untuk menghabiskan hidangan yang disajikan, bisa kamu tiru tuh untuk tantangan speed run makan di warteg. Menurut kamu apakah ada lagi karakter anime lainnya yang makannya cepat juga tapi belum dibahas di artikel ini? Boleh ditulis di kolom komentar ya.

Nantikan informasi seputar anime juga game lainnya serta jangan lupa untuk ikuti Facebook dan Instagram Dunia Games untuk update info yang tak kalah menarik. 

Kamu juga bisa beli voucher untuk Mobile Legends, Free Fire, Call of Duty Mobile dan banyak game lainnya dengan harga menarik hanya di Top-up Dunia Games!

Baca Juga >>> Tujuh Pengisi Suara Cantik di Balik Anime Naruto dan Boruto, Bikin Telinga dan Mata Jadi Adem!

Komentar ( 0 )

Please login to write a document.

Artikel Terkait

Seiyuu Sanji Mengucapkan Ulang Tahun ke Roronoa Zoro dengan Cara Unik!

Anime & Manga | 12 November

5 Karakter Anime Berkepala Botak yang Jago Bertarung, Tahu Kan yang Terkuat?

Anime & Manga | 01 June

Setelah Habis 20 Juta, Windah Basudara Akhirnya dapat Kaido di One Piece Bounty Rus

Just For Fun | 18 February

Love Live! Superstar!! akan Tayangkan Musim Ketiga Serial Animenya!

Berita | 12 February

Begini Wujud Shirahoshi jika Digambar oleh Mangaka Black Clover, Yuki Tabata!

Anime & Manga | 18 February

7 Kelemahan Boruto dalam Arc Two Blue Vortex yang Tidak Disadari

Anime & Manga | 22 October

10 Arc Terpanjang di Anime One Piece yang Bisa Bikin Bosen Nonton!

Anime & Manga | 02 August

Teori Boruto: Efek Mata Byakugan Jika Digabungkan dengan Kekuatan Kurama

Anime & Manga | 29 April