Pembelian Cepat
2 min reading

Alasan Branz Tolak Masuk Roster EVOS di Turnamen Cina

Branz tolak masuk roster EVOS yang bermain di Cina karena hal ini.

Mobile Legends | 03 April

2025-04-03T11:55:23.000Z

Branz tolak masuk roster EVOS untuk turnamen Cina adalah benar. Sang pemain mengungkapkannya sendiri.

EVOS menjadi satu-satunya tim Indonesia yang akan tampil di turnamen MLBB Super Cup Invitational yang diadakan di Cina Mei nanti.

Ini menjadi fakta yang mengejutkan karena tak ada tim PH, bahkan tim Indo lain yang turut serta. Tapi ada tim kuat region lain macam Brasil, Turki, dan Rusia. 

MLBB Super Cup Invitational tetap menarik karena tim-tim tier S ikut serta. Ini juga jadi uji kelayakan bagi roster EVOS yang nanti diturunkan, walau dipastikan tak ada pemain MPL atau MDL EVOS di komposisi itu.

Adalah pemain EVOS yang tak masuk roster, Vann, membocorkan beberapa hal soal potensi roster di timnya.

Tiga nama veteran yang diyakini akan masuk bersama dengan tim EVOS U-16 yang dikirim adalah Vann, Saykots, dan Cr1te. Tapi tak tahu kebenaran omongan dari Vann itu.

Satu yang pasti, Branz tolak masuk roster EVOS itu. Hal ini dia ungkap sendiri saat live streaming.

Branz Tolak Masuk Roster EVOS di Cina

Branz mengakui diajak untuk masuk ke roster EVOS yang berangkat ke Cina. Tapi, dia memilih menolaknya.

Ada pertimbangan yang diungkap Branz terkait bermain di turnamen tersebut. Karena dia sangat memikirkan prospeknya. Jika hanya bermain untuk mengisi turnamen, dia tak mau meninggalkan streaming.

"Intinya saya tak sanggupi saja jika jam latihannya full kayak pro player biasa. Kecuali dengan saya komit, saya punya kesempatan bermain di MPL. Baru dah. Tapi kan tak ada," kata Branz.

"Tapi kalau hanya untuk turnamen Cina saya harus merelakan streaming saya, tidak dulu deh," tambah dia.

Hal ini bisa diwajarkan. Berarti memang tak ada janji dari pihak manajemen EVOS jika mendapatkan sesuatu di Cina, akan memperbesar peluang tampil di MPL ID pada masa depan.

Branz sendiri memang sudah sangat aktif streaming pada musim ini dan menjadi salah satu andalan di Party EVOS India.

Nantikan informasi-informasi menarik lainnya dan jangan lupa untuk ikuti Facebook dan Instagram Dunia Games ya. Kamu juga bisa dapatkan voucher game untuk Mobile Legends dengan harga menarik hanya di Top-up Dunia Games.

Komentar ( 0 )

Please login to write a document.

Artikel Terkait

Fakta Mengejutkan Tentang Kakushi, Pasukan Khusus di Demon Slayer Corps

Anime & Manga | 31 March

Garena Akan Meluncurkan Delta Force, Banyak Info Menarik Terungkap!

Berita | 20 November

Sapu Nemesis, Dominator di IKL Spring 2025 Lanjutkan Tren Kemenangan!

Honor of Kings | 18 April

10 Fakta Rico Brzenska di Attack On Titan, Pasukan Militer yang Terampil

Anime & Manga | 28 March

Inilah Panduan Setting Sensitivitas dan Layout PUBG MOBILE Versi GEEK Snipes!

PUBG | 12 September

Ingin Jadi Top Global Eudora, Chelsie Monica Ternyata Juga Main Mobile Legends!

Berita | 24 March

5 Hal Penting Demon Slayer: Hashira Training Arc Episode 2, Rahasia Kelulusan Giyu!

Anime & Manga | 20 May

Ikutan Scrim RRQ Hoshi, Lemon Bakal Main di Playoff MPL ID Season 7?

Berita | 26 April