Bikin Merinding, Ternyata Ini Lagu yang Dinyanyikan oleh Lesley Mobile Legends!
Pada tahu gak lirik yang dinyanyiin sama Lesley?
Games | 23 September
Oleh Abian Widyadhana
Lesley merupakan salah satu hero marksman di Mobile Legends yang memiliki pick rate cukup tinggi. Sampai dengan saat ini boleh dibilang belum ada marksman lain yang kualitasnya setara dengan Lesley. Ia memiliki single damage yang sangat besar, terlebih ketika permainan telah masuk ke fase late game. Tak hanya itu, penggunaan hero ini juga terbilang mudah sehingga bisa dimainkan oleh siapa saja termasuk pemula.
Dari sisi visual, Lesley memang terlihat cantik dan keren. Badannya yang langsing ditambah senapan laras panjang di genggamannya membuat banyak pemain Mobile Legends jatuh hati. Namun di balik penampilannya yang menawan tersebut, karakter Lesley ternyata cukup kejam dan dingin. Hal ini terbukti dari kata-kata dan lagu yang dinyanyikannya saat berada di pertempuran. Penasaran sama apa saja yang diucapkan Lesley? Berikut daftarnya!
- "Sniper ready, give me a target" (sniper siap, beri aku sasaran)
- "Come a little closer" (kemarilah, mendekatlah)
- "Hehe, I am neither the hungry wolf, nor the sacrificial lamb" (hehe, aku bukanlah serigala lapar, bukan juga daging kurban)
- "Hehehe, remember to tell my little brother, it's dinner time!" (hehehe, jangan lupa bilang saudaraku, sekarang saatnya makan malam!)
- "You won't even know I've missed" (kamu bahkan tak akan sadar jika tembakanku meleset)
- "Shoot!" (tembak!)
- "Crosshair lock you down, death kisses you on the forehead" (bidikan telah mengunci anda, kematian menciummu tepat di kepala)
- "One shot, one kill" (satu tembakan, satu kematian)
Dari beberapa kalimat yang diucapkan oleh Lesley, mungkin yang paling terngiang di kepala kita adalah kalimat "one shot, one kill" dan nyanyiannya. Pasti banyak di antara kalian yang suka ikut bersenandung mengikuti nyanyian Lesley tanpa sepenuhnya tahu apa yang ia ucapkan beserta artinya. Nah, ketika sekarang sudah tahu artinya, ternyata memang kemampuan mematikan yang dimiliki oleh wanita berambut panjang ini sesuai dengan karakternya yang kejam!
Menurut kalian sendiri gimana nih teman-teman? Suka pakai Lesley karena skill-nya yang imba atau hanya karena ingin mendengar nyanyiannya? Beri komentar di bawah ya! Jangan lupa ikuti terus DuniaGames untuk informasi seru lainnya seputar Mobile Legends!
Sumber gambar utama: moonton
FANPAGE FACEBOOK: Duniagames
INSTAGRAM: @duniagames.co.id
LINE@: @duniagames
YOUTUBE: Dunia Games
Komentar ( 2 )
Please login to write a document.
adellia
Bsa langsung bli skin lealey di sini gk
Balas
DGUSER262751
"one shot,one ****,.,Miya juga punya kata2 itu njirrr"
Balas