Pembelian Cepat
3 min reading

Build Alpha Paling Sakit Terbaru yang Siap Bantu Push Rank di Epic

Dengan build yang tepat maka Alpha Mobile Legends bisa menjadi pilihan yang tepat dalam membantu kalian untuk push rank di Epic.

Mobile Legends | 23 May

2022-05-18T10:00:05.000Z

Alpha merupakan salah satu hero fighter di game Mobile Legends, dimana dirinya dikenal sebagai hero yang sangat baik dalam hal sustained, itu karena Alpha dapat bertahan lebih lama dalam suatu match. Selain itu berbekal lifesteal yang bagus, membuat hero satu ini menjadi hero yang sangat ampuh untuk menghadapi mode ranked, termasuk rank neraka yaitu Epic. Namun jangan hanya mengandalkan kemampuan dasar Alpha saja, karena kenyataannya hero tersebut harus ditumpu dengan build yang tepat agar Alpha bisa menjadi hero yang kuat.

Nah, pada kesempatan kali ini tim Dunia Games akan memberikan kalian build Alpha tersakit yang ampuh untuk push rank di Epic. Yuk langsung saja kita simak lebih lengkapnya.

Item Build Alpha Mobile Legends Terbaik

1. Warrior Boots

Movement yang cepat bisa mempengaruhi Alpha, maka dari itu item prioritas pertama adalah Boots. Warrior Boots akan memberikan tambahan Movement Speed dan juga tambahan Physical Defense.

2. Bloodlust Axe

Item Bloodlust Axe akan memberikan Physical Attack dan Cooldown Reduction terhadap Alpha. Item tersebut juga dilengkapi dengan atribut yang dapat memberikan Spell Vamp tambahan terhadap Alpha.

3. Endless Battle

Selain bisa memberikan Physical Attack, ada juga tambahan Mana Regen, dan Cooldown Reduction, serta Movement Speed dan Physical Lifesteal. Tidak lupa juga adanya HP tambahan.

4. Blade of Despair

Tidak hanya ada Physical Attack dan Movement Speed tambahan, adanya juga pasif yang dapat membuat Physical Attack dari Alpha meningkat apabila Alpha menyerang lawan dengan HP dibawah 50%.

5. Queen’s Wings

Jika memasuki late game, maka item ini adalah alternatif pilihan terbaik. Queen’s Wings akan memberikan Physical Attack, Cooldown Reduction dan HP tambahan terhadap Alpha.

6. Rose Gold Meteor

Dengan item ini, Alpha akan mempunyai tambahan Physical Attack, Magical Defense dan Physical Lifesteal. Lalu dilengkapi juga dengan pasif, yang dimana jika HP hero lawan berada dibawah 50%, maka Alpha akan memperoleh Shield yang akan menyerap 510-1350 Damage.

Baca Juga

Emblem Alpha Mobile Legends

Sebagai fighter, maka hero tersebut cocok menggunakan emblem “Custom Fighter”. Dengan emblem tersebut, maka Alpha akan lebih sustain dan akan membuat dirinya semakin kuat lagi untuk menghadapi musuh. Tier Pertama dua point untuk bravery dan satu point lagi untuk firmness, Tier kedua dua point untuk invasion dan satu point sisanya untuk vitality, dan Tier ketiga gunakan talent festival of blood.

Battle Spell Alpha Mobile Legends

1. Stun

Akan membuat lawan tidak berkutik selama 0,7 detik, ditambah memberikan 115-325 Magic Damage sesuai dengan level-nya.

2. Flicker

Dengan Flicker, Alpha bisa menjadi hero yang dapat mengambush lawannya dengan cepat, selain itu dengan Flicker juga Alpha bisa berpotensi mudah lepas dari jangkauan musuh.

Nah itulah artikel menarik dari Dunia Games mengenai Build Alpha Mobile Legends yang cocok untuk push rank Epic. Nantikan informasi seputar informasi film lainnya dan jangan lupa untuk ikuti Facebook dan Instagram DuniaGames ya.

Kalian juga bisa beli voucher untuk Mobile Legends, Free Fire, Call of Duty Mobile dan banyak game lainnya dengan harga menarik hanya di Top-up Dunia Games!

Baca Juga >> Ini 5 Hero Terpopuler di MPL ID Season 9, Beatrix Paling Laku!

Komentar ( 1 )

Please login to write a document.

Kibii_Dango

Spell vamp Alpha yang ngeri

2022-05-23T13:02:30.000Z

Artikel Terkait

Tutorial Demacia di Teamfight Tactics, Mulai dari Elemental, Trait, dan Synergy

Games | 11 December

Hasil MPL ID S13 Week 3 Rebellion vs ONIC: Banteng Biru Gulingkan Landak Kuning 2-1

Berita | 24 March

Ares, Dewa Perang Yunani yang jadi Hero Kavaleri di game AFK Champions!

Berita | 26 October

Trik Memaksimalkan Teman yang Tiba-tiba AFK di Apex Legends Mobile

Games | 05 April

Dunia Games PLAYFROMHOME #DIRUMAHAJA Periode 25 Maret 2021, Yuk masuk!

Event | 25 March

15 Fakta Mystique, Sosok Mutan yang Dapat Berubah Bentuk dengan Pemikiran Rumit

Movie | 06 November

8 Pengguna Buah Paramecia di One Piece yang Pernah Mendekam di Impel Down!

Anime & Manga | 25 October

Mobile Legends: Bang Bang Hadirkan Cashback hingga Banyak Bonus di MLBB 515

Berita | 12 April