Pembelian Cepat
3 min reading

Build Kimmy Mobile Legends Tersakit 2024, Dominasi Lawan Dengan Item Ini!

Simak baik-baik pembahasan build Kimmy tersakit 2024 yang bantu kamu push rank di Ranked Match Mobile Legends.

Games | 16 April

2024-04-03T21:29:20.000Z

Kimmy merupakan hero unik di Mobile Legends yang punya dua tipe serangan yakni Magic dan Physical. Sebagai seorang Marksman Mage, Kimmy mampu menguras habis HP musuh dengan sangat cepat apalagi jika menggunakan build yang tepat. Melalui artikel ini Dunia Games ingin membahas tentang build Kimmy tersakit 2024 yang bisa kamu gunakan.

Build Kimmy Tersakit 2024

Item Kimmy Tersakit 2024

Arcane Boots

Pertama-tama, kamu bisa membeli Arcane Boots untuk Kimmy. Item ini memberikan tambahan Movement Speed serta Magic PEN yang sangat membantu untuk Kimmy khususnya ketika early game.

Glowing Wand

Salah satu keunggulan dari Kimmy adalah dirinya bisa memberikan serangan bertubi-tubi. Untuk memaksimalkan potensinya tersebut, kamu bisa membeli Glowing Wand untuk meningkatkan damage-nya. Glowing Wand memberi tambahan Magic Power, HP, dan Movement Speed serta punya efek pasif yang bisa membakar musuh.

Ice Queen Wand

Agar serangan Kimmy mudah mengenai lawan, kamu bisa membeli Ice Queen Wand. Item ini memberikan tambhaan HP, Magic Power, Spell Vamp, dan Movement Speed yang pastinya berguna untuk Kimmy. Item ini juga puna efek pasif yang bisa memberikan efek slow kepada musuh.

Genius Wand

Untuk memaksimalkan damage yang dihasilkan oleh Kimmy, berikutnya kamu bisa membeli Genius Wand untuknya. Item ini memberikan tambahan Magic Power, Movement Speed, dan Magic PEN. Genius Wand juga punya efek pasif yang bisa mengurangi Magic Defense lawan, membuat damage Kimmy makin pedih lagi.

Divine Glaive

Supaya damage yang dihasilkan oleh Kimmy makin sakit khususnya terhadap Tank, kamu bisa membeli Divine Glaive. Item ini memberikan tambahan Magic Power dan Magic PEN yang berguna untuk menembus pertahanan musuh.

Blood Wings

Terakhir, kamu bisa menggunakan Blood Wings untuk Kimmy. Item ini memberikan tambahan Magic Power, HP, serta memberikan tambahan Shield yang berguna untuk pertahanan Kimmy di late game.

Emblem Kimmy Tersakit

Untuk pemilihan Emblem, Kimm bisa membawa Custom Mage Emblem Set dengan Rupture, Weapon Master, dan Impure Rage untuk memaksimalkan potensinya di dalam pertarungan. 

Combo Skill Kimmy Mobile Legends

Skill Pasif - Chemist’s Instinct: Kimmy dapat bergerak dan membidik ke arah lain ketika menggunakan Spray Gun miliknya, namun seringkali kurang akurat. Serangan Spray Gun Kimmy memulihkan 5 energi saat terkena dan memberikan Magic Damage per peluru.

Kimmy tidak akan berhenti bergerak ketika menembak dan tidak dapat memperoleh Attack Speed, serta akan mengubah setiap 10% Attack Speed yang diterimanya menjadi 5 Movement Speed. Kimmy memulihkan 15 energi, setiap kali dia membunuh musuh.

Skill 1 - Energy Transformation: Kimmy menembakkan Chemical Bolt secara terus menerus ke lokasi target, setiap serabgab menghabiskan 5 energi dan memberikan 30 Magic Damage kepada musuh yang terkena. Chemical Bolt yang gagal mengenai target akan meledak di ujung jalurnya, memberikan jumlah kerusakan yang sama kepada musuh di sekitar.

Skill 2 - Chemical Refinement: Kimmy menembakkan Chemical Spray yang ditingkatkan dan mundur ke arah berlawanan. Musuh yang bersentuhan dengan spray yang tersisa di jalurnya akan menerima Magic Damage setiap 0,5 detik dan terkena efek slow sebesar 40% selama 4 detik.

Kimmy juga memulihkan 30-40 energi setelah menggunakan skill ini.

Skill 3 - Maximum Charge: Setelah beberapa saat mengisi daya, Kimmy meluncurkan Luminous Chemical Attack ke arah yang ditentukan. Proyektil akan meledak saat mengenai musuh atau mencapai jangkauan maksimum, menimbulkan Magic Damage pada target utama dan 83% damage pada musuh di sekitar.

Nah itulah artikel menarik dari Dunia Games mengenai fakta build Kimmy tersakit 2024. Nantikan informasi update lainnya dan jangan lupa untuk ikuti Facebook dan Instagram Dunia Games ya.

Dapatkan info-info menarik lainnya dari Dunia Games dengan mengunduh aplikasi Dunia Games di Play Store! Di Aplikasi Dunia Games. Jangan lupa bagi kamu yang mencari tempat Top-up murah, aman dan terpercaya hanya di Dunia Games!

Komentar ( 0 )

Please login to write a document.

Artikel Terkait

Mode Cold Front Survival PUBG Mobile Bakal Hadirkan Drone? Bisa Deteksi Musuh?

Berita | 15 April

Kode Redeem FF Free Fire 6 April 2023 untuk Reward FF

Free Fire | 06 April

15 Fakta Secret Wars Marvel yang Akan Jadi Proyek Besar Marvel CInematic Universe

Movie | 04 July

DG WIB Dunia Games Giveaway: Tebak Peraih Terminator, Dapatkan Diamond FF Gratis!

Berita | 10 August

Event dirilisnya semua Pokemon Shiny dari Region Hoenn di Pokemon GO!

Pokemon GO | 14 February

Sony Amerika Akhirnya Buka Pre-Order PlayStation 5

Games | 27 August

Apa Itu Roster ML, Simak Penjelasan dan Penggunaannya di Mobile Legends

Mobile Legends | 01 April

Cara Dapat Total Hadiah Puluhan Juta Rupiah di Grand Launching Ragnarok Classic

Berita | 05 December