Pembelian Cepat
0 min reading

Build Saber Mobile Legends Tersakit di 2021 Versi Dunia Games

Pengin menggunakan Saber di META sekarang? Mending simak yuk pembahasan build Saber Mobile Legends tersakit versi Dunia Games di bawah ini!

Mobile Legends | 27 November

2021-11-24T17:49:10.000Z

Saber merupakan salah satu pilihan hero Assassin di Mobile Legends yang cukup kuat dan bisa dijadikan sebagai counter bagi berbagai hero yang ada di dalam game. Buat kamu yang pengin menggunakan hero ini ketika Ranked Match, mending simak yuk pembahasan build Saber Mobile Legends tersakit lewat artikel ini!

1. Item Build Saber Mobile Legends Tersakit

Magic Shoes

Saber merupakan tipe hero yang sangat mengandalkan skill untuk menyerang lawannya. Maka dari itu, Magic Shoes merupakan pilihan yang terbaik bagi Saber karena dirinya sangat bergantung terhadap skill. Dengan adanya cooldown reduction tambahan dari Magic Shoes, maka Saber bakal bisa melakukan spam skill sejak early game.

War Axe

War Axe merupakan item yang sangat sempurna bagi Assassin seperti Saber karena meningkatkan 550 Maks HP, 45 Physical Attack, 10% Cooldown Reduction, serta efek pasif yang mempunyai efek membuat Saber dapat masuk ke posisi pertempuran setelah memberikan kerusakan pada unit musuh mana pun. 

Ini meningkatkan Physical Attack hero sebesar 9 dan Physical Penetration sebanyak 3 setiap detik selama 3 detik, hingga maksimal 8 tumpukan (Marksman/Mage/Support hanya menerima 33% dari efek tumpukan ini); di tumpukan penuh juga meningkatkan Kecepatan Gerakan sebesar 20%.

Blade of Despair

Untuk memaksimalkan damage yang dihasilkan oleh Saber, maka ia bisa menggunakan item bernama Blade of Despair di mid game untuk meningkatkan 160 Physical Attack, 5% Movement Speed serta mempunyai efek pasif di mana Saber bakal mendapatkan peningkatan Physical Attack sebesar 25% ketika ia menyerang hero dengan HP di bawah 50%.

Endless Battle

Supaya Saber bisa menghasilkan damage dengan lebih besar lagi, ia harus membeli item yang bernama Endless Battle untuk meningkatkan status seperti Physical Attack, max HP, Cooldown Reduction, Movement speed, dan Life Steal. Yang menguntungkan untuk Saber dari Endless Battle adalah efek pasifnya yang akan meningkatkan Basic Attack milik Saber setelah ia menggunakan skill.

Malefic Roar

Agar damage Saber semakin sakit terhadap Tank, maka dirinya perlu menggunakan item yang bernama Malefic Roar karena meningkatkan Physical Attack serta Physical Penetration tambahan. Selain itu, Malefic Roar juga punya efek pasif yang dapat meningkatkan Physical Penetration tambahan hingga 20% terhadap musuh dengan defense yang tinggi.

Semakin besar Armor musuh maka semakin sakit damage yang akan dihasilkan oleh hero yang memakai Malefic Roar.

Immortality

Sedangkan item yang terakhir ini sangat fleksibel, Saber bisa menggunakan item apapun sesuai dengan kondisi di dalam game. Tetapi, Immortality merupakan pilihan yang paling aman karena selain meningkatkan HP dan Defense, Immortality juga memiliki pasif Resurrection yang membuat Saber bisa bangkit dari kematian.

2. Emblem Saber Mobile Legends

Assassin Emblem Set

Sebagai hero bertipe Assassin, maka Saber akan sangat cocok untuk menggunakan Assassin Emblem Assassin Set karena adanya peningkatan atribut yang menguntungkan baginya. Emblem Assassin meningkatkan Physical Attack, Physical Penetration, Critical Chance, Cooldown Reduction, serta Movement Speed tambahan.

Talent Tier 1: Agility

Movement Speed menjadi salah satu status yang penting untuk Saber agar ia bisa roaming dengan cepat. Maka dari itu, Saber bisa mengambil talent bernama Agility untuk meningkatkan Movement Speed-nya sebesar 2% per level.

Talent Tier 2: Invasion

Untuk tier selanjutnya, Saber bisa mengambil Invasion untuk meningkatkan Physical Penetration sebesar 2 poin di setiap levelnya. Dengan begitu Saber tetap bisa menghasilkan damage yang besar meskipun musuh menggunakan item defense.

Talent Tier 3: High and Dry

Untuk pemilihan talent tier ketiga, High and Dry merupakan pilihan yang cukup sempurna bagi Saber karena High and Dry membuat Saber bisa memberikan damage tambahan sebesar 6%. Dengan begitu, Saber bisa membunuh musuhnya dengan sangat cepat.

Baca Juga:

3. Battle Spell Saber Mobile Legends

Execute

Execute merupakan pilihan spell terbaik bagi Saber agar dirinya bisa mengeksekusi musuhnya dengan sangat mudah. Dengan adanya Execute, tidak akan ada musuh yang bisa lepas dari serangan Saber.

4. Combo Skill Saber Mobile Legends

Charge (2) > Triple Sweep (U) > Orbiting Swords (1) > Basic Attack. 

5. Tips Saber Mobile Legends

  1. Gunakan Orbiting Swords (1) setelah Charge (2) untuk memaksimalkan damage dari Saber;
  2. Selalu incar carry lawan seperti Mage dan Marksman dengan Triple Sweep (U) karena itu memang tugas utama Saber.

Nah itulah pembahasan mengenai rekomendasi item build Saber Mobile Legends tersakit versi Dunia Games. Nantikan informasi seputar game dan anime lainnya serta jangan lupa untuk ikuti Facebook dan Instagram Dunia Games untuk update info yang tak kalah menarik. 

Kamu juga bisa beli voucher untuk Mobile Legends, Free Fire, Call of Duty Mobile dan banyak game lainnya dengan harga menarik hanya di Top-up Dunia Games!

Baca Juga >> Lore Valentina Mobile Legends, Wanita Bangsawan Paxley

Komentar ( 0 )

Please login to write a document.

Artikel Terkait

KomputerMedan Hadirkan Experience Store untuk Manjakan Para Gamer Medan

Berita | 26 July

15 Game Open-World PC Terbaik yang Wajib Kamu Coba

Games | 14 August

Kode Redeem ML Mobile Legends Hari Ini 2 Mei 2025, Masih Aktif Segera Klaim

Mobile Legends | 02 May

Berlangsung Dramatis, Deus Vult Libas TheOhioBrothers dengan Skor 2-1!

Mobile Legends | 03 December

Pengepungan di Bukit Duri Samai Rekor 7 Film Bagus di Tahun 2025

Esport World | 29 April

10 Karakter Kucing Paling Ikonik dalam Dunia Game, Lucu-lucu Banget!

Games | 21 July

Pra-Registrasi Game Legendaris Ragnarok Classic Dibuka, Banjir Hadiah Langsung!

Berita | 02 September

5 Perubahan Paling Besar yang Terjadi di Kelompok Topi Jerami

Anime & Manga | 30 April