Pembelian Cepat
0 min reading

Devil May Cry Season 2 Resmi Hadir, Bawa Kejutan Untuk Para Fans

Dengan pencapaian luar biasa tersebut, Netflix secara resmi mengumumkan kelanjutan kisah sang Demon Hunter, Dante.

Berita | 11 April

2025-04-11T17:22:08.000Z

Netflix kembali menghidupkan kisah penuh aksi dari Devil May Cry ke layar kaca dengan konfirmasi musim keduanya. Setelah tayang perdana pada awal April 2025, musim pertama serial animasi adaptasi video game dari Capcom ini langsung mencetak rekor dengan 5,3 juta penonton hanya dalam tiga hari. Prestasi ini membuatnya masuk ke daftar empat besar tontonan terpopuler di Netflix dan top 10 di 87 negara.

Dengan pencapaian luar biasa tersebut, Netflix secara resmi mengumumkan kelanjutan kisah sang Demon Hunter, Dante. Pengumuman ini dibagikan melalui akun media sosial resmi Netflix dan disambut antusias oleh para penggemar. Aktor pengisi suara Dante, Johnny Yong Bosch, turut membagikan kabar gembira ini di Instagram dengan penuh semangat.

Musim kedua akan kembali diproduseri oleh Adi Shankar, yang sebelumnya menggarap Castlevania, Captain Laserhawk, serta proyek animasi lainnya. Studio MIR asal Korea Selatan pun dipastikan akan melanjutkan produksi, setelah sukses menghidupkan Devil May Cry Season 1.

Walau tanggal rilis Season 2 masih dirahasiakan, penggemar sudah dapat menantikan lanjutan konflik antara Dante dan musuh-musuh barunya. Pada musim pertama, cerita berfokus pada Dante yang harus menghentikan rencana White Rabbit membuka gerbang dunia iblis ke dunia manusia.

Dengan latar gelap dan penuh aksi, Devil May Cry diprediksi akan terus menjadi andalan Netflix di genre animasi dewasa adaptasi video game. Nantikan update resminya dan bersiaplah menyambut pertempuran baru yang lebih intens di musim kedua.

Nantikan informasi-informasi menarik lainnya dan jangan lupa untuk ikuti Facebook dan Instagram Dunia Games ya. Kamu juga bisa dapatkan voucher game untuk Mobile Legends, Free Fire, Call of Duty Mobile dan banyak game lainnya dengan harga menarik hanya di Top-up Dunia Game.

Komentar ( 0 )

Please login to write a document.

Artikel Terkait

Alasan Kid dan Law Bisa jadi Yonkou Baru Setelah Alur Wano One Piece!

Anime & Manga | 20 June

Saint Seiya: Next Dimension akan Berlanjut ke Final Arc di Bulan Mei 2024!

Berita | 30 April

Preview EVOS Glory vs Alter Ego Week 7 MPL ID S13, Match Hidup Mati!

Mobile Legends | 03 May

Xiaomi 12 Series Resmi Hadir di Indonesia, Ini Dia Spesifikasi dan Harganya!

Gadget | 08 April

10 Kaiju yang Seharusnya Muncul di MonsterVerse

Movie | 30 April

10 Game PC Berukuran Dibawah 1 GB Terbaik, Game-game Sobatnya Komputer Spek Kentang

Games | 20 June

Opini One Piece: Bagaimana Nasib King dan Queen setelah Melawan Ryokugyu?

Anime & Manga | 16 May

Sky: Children of the Light Sudah Rilis di Android, Yuk Unduh Sekarang!

Berita | 08 April