Pembelian Cepat
3 min reading

10 Fakta Sanjuan Wolf One Piece: Raksasa Terbesar, Seukuran Gunung

Sanjuan Wolf bisa dibilang merupakan makhluk raksasa terbesar yang diketahui di dunia One Piece saat ini.

Berita | 02 February

2024-01-25T10:36:50.000Z

Sanjuan Wolf adalah salah satu anggota Bajak Laut Kurohige, yang dijuluki sebagai “Kapal Perang Kolosal”. Ukuran tubuh, menjadi salah satu hal unik dari karakter yang satu ini.

Ingin tahu lebih lanjut? Berikut adalah 10 fakta menarik tentang Sanjuan Wolf di One Piece.

10 Fakta Sanjuan Wolf One Piece: Buah Iblis, Kekuatan, dan Ukuran

1. Pemakan Buah Iblis Deka Deka no Mi

Dia memakan Buah Iblis Deka Deka no Mi, buah iblis tipe paramecia. Buah iblis ini membuat ia membesarkan tubuhnya menjadi lebih besar lagi.

Padahal, tinggi badan Sanjuan Wolf sudah selevel bahkan mungkin lebih tinggi dari ras raksasa. Tinggi badannya memungkinkan ia berdiri di lautan lepas. Namun, hal tersebut membuat ia jadi kelelahan dan tidak bisa menggunakan kekuatan buah iblisnya.

2. Kepribadian dan Sifat

Dari berbagai cerita Sanjuan Wolf ini memiliki kesan keji dan menakutkan. Namun, dari beberapa kali penampilan, ia malah tampil kebalikannya.

Ada sifat pemalu, suka mengeluh, dan jahil. Pada arc perang Marineford ia terlihat bersembunyi di balik gedung. Lalu di beberapa cerita berikutnya ia juga diperlihat sedang bersantai dan tidak terlihat menakutkan sama sekali.

3. Perubahan Penampilan Setelah Timeskip

Sanjuan Wolf adalah salah satu tahanan Impel Down yang ditahan di level 6. Jadi tak heran kalau ia menggunakan baju tahanan di awal penampilannya pada arc perang Marineford.

Setelah timeskip dengan mengenakan pakaian ala Raksasa Elbaf, menambahkan aksesori seperti anting dan gelang.

4. Kekuatan Masih Jadi Tanda Tanya

Sampai saat ini, Sanjuan Wolf masih belum mendapat porsi bertarung di dalam cerita anime & manga One Piece. Maka dari itu, kekuatannya masih menjadi tanda tanya.

Terakhir kali ia malah dikalahkan oleh Garp dengan sangat mudah. Tapi hal tersebut tetap belum bisa membuktikan kekuatan Sanjuan Wolf, karena sifatnya yang memang malas-malasan.

5. Raksasa Pertama yang Memakan Buah Iblis

Dia adalah raksasa pertama yang dikonfirmasi sebagai pemakan Buah Iblis. Sejauh ini, ras raksasa memang terbilang jarang terlihat di One Piece. Apalagi, memang ras raksasa sendiri juga kerap diperlakukan seperti penjahat oleh World Government.

6. Anggota Bajak Laut Kurohige Dengan Usia Paling Tua

Sebagai anggota tertua di kru Kurohige, Sanjuan Wolf lebih tua dari anggota lainnya, termasuk Kurohige sendiri. Diketahui, usia Sanjuan Wolf adalah 97 tahun pada debutnya dan kini sudah berusia 99 tahun pasca timeskip.

7. Inspirasi nama Sanjuan Wolf

Nama Sanjuan Wolf diduga terinspirasi dari nama kapal perang pasukan Spanyol, San Juan Nepomuceno. Namun, informasi ini sendiri masih belum dikonfirmasi hingga sejauh ini.

8. Makanan Favorit Adalah Ikan Bakar

Meskipun besar, makanan favoritnya sederhana: ikan laut panggang dengan garam. Tapi karena ukuran tubuhnya, ikan yang dimaksud ini bukan sembarang ikan, melainkan Sea King.

9. Bukan Makhluk Hidup Tertinggi di Dunia One Piece

Dengan tingginya yang menjulang setinggi 180 meter, Sanjuan Wolf masih belum menjadi makhluk hidup tertinggi di dunia One Piece.

Sejauh ini, rekor makhluk hidup masih dipegang oleh Zunesha; yang kakinya bisa berdiri di atas lautan sementara punggungnya ada di atas awan.

Tetapi, ia termasuk salah satu dari 5 makhluk hidup tertinggi di dunia One Piece.

10. Tanggal Ulang Tahun Sanjuan Wolf

Tanggal ulang tahun Sanjuan Wolf adalah tanggal 2 Maret, yang berarti ia memiliki zodiak Pisces. Jadi, agak tidak heran kalau melihat sifatnya yang cenderung santai dan justru tidak haus pertarungan ataupun petualangan layaknya kru bajak laut Kurohige lainnya.

-

Itulah 10 fakta Sanjuan Wolf, raksasa kolosal dari Bajak Laut Kurohige. Sayang belum ada momen pertempuran Sanjuan Wolf terjadi sejauh ini ya!

Nantikan informasi update lainnya dan jangan lupa untuk ikuti Facebook dan Instagram Dunia Games ya. Kamu juga dapat mengunduh aplikasi kami di Play Store! Di Aplikasi Dunia Games

 

Komentar ( 0 )

Please login to write a document.

Artikel Terkait

Harold Halibut Game Narasi yang Gunakan Stop Motion Dalam Pembuatan Gamenya!

Games | 16 January

Windah Basudara Curhat Soal Sulitnya Mendapatkan Penonton Ketika Belum Terkenal

Berita | 24 May

Lima Karakter Anime yang Paling Berisik Versi Dunia Games!

Anime & Manga | 29 August

7 Fakta Kimmy Mobile Legends yang Tidak Ada yang Tahu!

Mobile Legends | 17 February

5 Rahasia Industri Game yang Terkuak di Perseteruan Epic Games vs Apple

Games | 21 June

Nonton Boku no Hero Academia S5 Episode 12: Ujian Hero Sementara!

Anime & Manga | 16 June

Ubisoft Gratiskan Game Assassin's Creed Chronicles Trilogy untuk PC

Berita | 10 November

10 Fakta Boo, Keluarga Chinjao dari One Piece

Anime & Manga | 05 April