Final Fantasy VII Advent Children Complete Rilis di Bioskop dengan Adegan Tambahan!
Dalam waktu yang terbatas, Final Fantasy VII Advent Children Complete bakal kembali ditayangkan di bioskop AS!
Movie | 24 January
Oleh Ridwan Hidayah
Square Enix mengumumkan bakal kembali menayangkan movie Final Fantasy VII Advent Children Complete di seluruh bioskop Amerika Serikat. Movie ini hanya ditayangkan pada tanggal 21-22 Februari 2024. Di tanggal 21, movie ini bakal ditayangkan dengan dubbing Inggris. Sedangkan di tanggal 22, movie-nya bakal ditayangkan dengan dubbing Jepang dan subtitle Inggris.
Menariknya, movie ini bakal memiliki adegan tambahan yang terhubung ke cerita di Final Fantasy VII Rebirth. Tidak dijelaskan seperti apa dan durasi dari adegan baru yang bakal ditambahkan ini. Yang jelas, ini bakal sangat menarik perhatian para pecinta Final Fantasy VII yang sudah menunggu seri Rebirth.
Final Fantasy VII Advent Children merupakan sekuel dari seri game Final Fantasy VII. Ini menceritakan Cloud, Tifa, Reno, dan Rude yang harus berhadapan dengan Kadaj dan dua saudaranya, Loz dan Yazoo. Tiga antagonis utama ini adalah adik dari Sephiroth. Mereka punya misi untuk membangkitkan Sephiroth karena alasan tertentu.
Movie ini sudah tayang di Jepang sampai tanggal 1 Februari 2024 nanti. Final Fantasy VII Rebirth bakal rilis di PS5 pada 29 Februari 2024 secara eksklusif sampai 29 Mei 2024. Sedangkan Final Fantasy VII Remake tersedia untuk PS4, PS5, dan PC. Nantikan pembahasan lainnya seputar Final Fantasy VII di Dunia Games!
Top-up Murah, banyak untungnya, hanya di Dunia Games.
Komentar ( 0 )
Please login to write a document.