Pembelian Cepat
5 min reading

10 Game Buatan Asal Tiongkok yang Gak Kaleng-Kaleng

Saat ini terdapat beberapa game buatan negeri Tirai Bambu yang memiliki kualitas amat baik dan wajib di antisipasi. Apa saja?

Games | 06 February

2023-02-02T14:39:40.000Z

Mungkin sebagian dari kamu beranggapan bahwa game buatan Tiongkok sering dikaitkan dengan penjiplakan atau kualitas yang kurang baik. Inilah yang membuat gamer menjadi enggan untuk bermain game yang dibuat oleh developer asal negeri Tirai Bambu dan beralih ke game buatan Jepang dan Barat. Namun sekarang ini sudah banyak game buatan Tiongkok yang enggak lagi kaleng-kaleng.

Game seperti Genshin Impact dan Tower of Fantasy adalah contoh game dari Tiongkok yang ternyata bisa bersaing dengan game buatan Jepang dan barat. Selain kedua game tersebut masih banyak game lain yang mungkin belum diketahui jika dibuat oleh developer Tiongkok. Kualitas game tersebut bahkan bisa dibilang setara dengan game AAA. Apa saja? Simak daftarnya berikut ini gaes!

Inilah 10 Game Asal Tiongkok yang Enggak Kaleng-Kaleng

1. Naraka: Bladepoint

Game bergenre battle royale ini dikembangkan oleh Hangzhou-based 24 Entertainment dan dirilis NetEase Games Montreal. Naraka: Bladepoint adalah game buatan developer Tiongkok ini adalah game yang tidak kaleng-kaleng dan sangat direkomendasikan untuk dicoba bagi yang menyukai game PVP dan battle royale. Gameplay game ini mirip dengan game fighting seperti Tekken dan Mortal Kombat dikombinasi dengan gerakan serta estetika dari film kung-fu Crouching Tiger Hidden Dragon.

Naraka: Bladepoint sudah bisa dimainkan di Xbox Series, Xbox One, dan PC.

2. Black Myth: Wukong

Lost Soul Aside adalah yang pertama, Black Myth: Wukong adalah game buatan Tiongkok kedua yang paling dinanti. Sesuai dengan judulnya, game ini pastinya akan mengingatkan kalian pada cerita mitologi terkenal, Wukong alias kera sakti. Gameplay dari game ini bisa dibilang seperti Dark Souls dan Nioh yaitu hack’n slash dengan tingkat kesulitan yang tidak main-main. Black Myth: Wukong dibuat dengan Unreal Engine sehingga menampilkan grafis dan virtual yang menarik.

Black Myth: Wukong rencananya akan rilis pada tahun 2024 mendatang di PS5, PS4, Xbox Series, Xbox One, dan PC.

3. F.I.S.T.: Forged in Shadow Torch

F.I.S.T: Forged in Shadow Torch adalah game action-adventure yang akan membawa pemain ke dunia yang unik. Game ini menggunakan konsep 2D dan gaya bermain side scrolling untuk menavigasi peta. Alur cerita game ini menarik untuk disimak karena menampilkan hewan humanoid sebagai karakter. Kalian akan melihat hewan-hewan seperti kucing, tikus, beruang hingga panda merah yang bertingkah seperti manusia di dalam game ini. Jagoan utamanya saja adalah kelinci.

F.I.S.T: Forged in Shadow Torch sudah tersedia di PS5, PS4, Nintendo Switch, dan PC.

4. Wuthering Waves

Wuthering Waves merupakan game besutan developer Kuro Game. Game ini bahkan digadang-gadang sebagai saingan dari Genshin Impact ketika rilis nanti. Dari konsep Wuthering Waves mirip dengan Genshin Impact yaitu pemain dapat menjelajahi dunia open world. Perbedaannya adalah gameplay dimana Wuthering Waves akan menyajikan gaya bertarung yang lebih bebas.

Wuthering Waves masih dikembangkan dan rencananya akan rilis untuk platform mobile dan PC.

5. Bright Memory: Infinite

Bright Memory: Infinite merupakan game yang dibuat ulang dan diperluas dari game originalnya yang rilis pada 2019. Bright Memory: Infinite adalah game bergenre FPS yang lebih mengedepankan pertarungan jarak dekat. Cerita dari game ini adalah tentang Shelia Tan, seorang agen Organisasi Riset Sains yang bertugas menyelidiki kekuatan misterius di langit.

Bright Memory: Infinite sendiri kini sudah tersedia di Xbox Series dan PC.

Baca Juga: 

6. Lost Soul Aside

Berikutnya ada Lost Soul Aside adalah salah satu game buatan developer Tiongkok yang paling ditunggu. Dilihat dari trailernya, game ini memadukan visual Final Fantasy XV dengan gameplay action ala Devil May Cry. Pengembangan Lost Soul Aside juga bisa dibilang fantastis. Game ini awalnya dibuat oleh satu orang sampai akhirnya membentuk studio dan dikerjakan oleh tim.

Lost Soul Aside masih dikembangkan. Game ini adalah game eksklusif untuk PS5 dan PS4.

7. Conqueror’s Blade: Paragons

Conqueror’s Blade: Paragons merupakan salah satu game MMO asal Tiongkok yang memungkinkan gamer merasakan petualanga di dunia Medieval. Sebagai game free-to-play, Conqueror’s Blade: Paragons juga memiliki elemen pay-to-play, cosmetic items, dan lainnya. Game MMO ini sendiri dikembangkan oleh developer asal negeri Tirai Bambu bernama Booming Games yang menyuguhkan gameplay aksi dan taktikal. 

Saat ini Conqueror’s Blade: Paragons telah bisa kamu mainkan di PC.

8. Code: To Jin Yong

Sebuah studio asal Tiongkok bernama AAA Studio mengumumkan bahwa mereka akan mengadaptasi seri novel Wuxia menjadi sebuah game bela diri bernama Code: To Jin Yong. Lewat trailer yang telah dibagikan, nampak game ini akan memiliki elemen penuh gaya yang menggabungkan banyak gerakan di udara yang mencengangkan yang menjadi ciri khas Wuxia. 

Code: To Jin Yong memungkinkan kamu untuk melompat dengan jarak yang tinggi untuk dapat menghindari serangan yang datang. Game ini dikembangkan oleh Lightspeed Studios, yang dimiliki oleh Tencent yang sebelumnya bekerja untuk game seluler seperti Apex Legends dan PUBG. Code: To Jin Yong rencananya akan dikembangkan di Unreal Engine 5, yang dipercaya Tencent akan memungkinkan pembang dapat mewujudkan gerakan seni bela diri yang fantastis seperti sungguhan.

9. Honor of Kings: World

Di tahun 2021 lalu, Tencent Games dan TiMi Studio Grup umumkan game Honor of Kings versi open world. Game ini akan diberi nama Honor of Kings: World yang akan menggunakan genre action-MMORPG. Setelah tidak ada kabar selama setahun, pada bulan November lalu Tencent akhirnya membagikan cuplikan gameplay untuk Honor of Kings: World. 

Nampak kalau game ini nantinya akan berfokus pada eksplorasi dan combat yang terlihat seru, termasuk bagaimana kamu bisa memainkan beberapa karakter dengan gaya bertarung khasnya masing-masing. 

Honor of Kings: World saat ini memang masih dalam tahap pengembangan aktif tanpa jadwal rilis pasti. Sedangkan game ini rencananya akan tersedia di beberapa platform yang kemungkinan besar termasuk konsol dan PC. 

10. Wuchang: Fallen Feathers

Wuchang: Fallen Feathers merupakan game yang dikembangkan oleh game developer asal Tiongkok, Lenzee Games. Mereka memperlihatkan gameplay berdurasi 18 menit untuk game barunya yang akan datang ini, dimana game action RPG ini memiliki visual dan gameplay yang mungkin seperti Bloodborne dan Sekiro.

Dalam game ini, mengisahkan tentang seorang kaisar Chongzhen yang melakukan bunuh diri, sehingga membuat kekacauan dimana panglima perang bertarung untuk kekuatan. Di tengah kekacauan ini, sebuah kejadian terjadi dimana merubah penampilan dan juga sikap para manusia, dengan bulu yang tumbuh di tubuhnya. Disini para pemain harus mencari tahu kebenarannya dibalik perubahan misterius ini.

Walau begitu, belum banyak informasi mengenai Wuchang: Fallen Feathers, meski kabarnya akan segera hadir untuk PC dan console. 

Nah itu dia beberapa game buatan Tiongkok yang enggak kaleng-kaleng. Nantikan informasi seputar game lainnya dan jangan lupa untuk ikuti Facebook dan Instagram DuniaGames ya.

Kamu juga bisa beli voucher untuk Mobile Legends, Free Fire, Call of Duty Mobile dan banyak game lainnya dengan harga menarik hanya di Top-up Dunia Games! Untuk mendapatkan info-info khusus seputar giveaway, promo menarik, dan top up murah, jangan lupa untuk download apk Dunia Games di sini!

Baca Juga >> 10 Game Rilis Februari 2023 yang Wajib Kamu Koleksi, Ada Hogwards Legacy!

Komentar ( 1 )

Please login to write a document.

13284jdjfksbtisv

Akumau. Dm10000000km

2023-02-07T14:44:20.000Z

Artikel Terkait

JRPG PS3, Mugen Souls Bakal Rilis di Nintendo Switch!

Games | 01 March

Tips Mengalahkan Boss El Gigante Resident Evil 4 Remake!

Games | 31 March

10 Fakta Jin Itadori, Ayah dari Yuji Itadori di Jujutsu Kaisen

Anime & Manga | 06 March

Sebelum Main, Inilah 5 Hal yang Harus Kamu Tahu dari Call of Duty Warzone

Games | 12 March

FromSoftware Beri Indikasi Segera Umumkan Game Terbaru

Berita | 31 October

10 Anime Romance yang Dramatis, Setara Sama Drakor!

Anime & Manga | 12 October

10 Serial TV yang Punya Catatan Rekor Dahsyat, Sudah Kamu Tonton Belum?

Movie | 29 September

Build Kujou Sara Genshin Impact, Pilihan Senjata dan Artefak Terbaik

Games | 02 September