Pembelian Cepat
4 min reading

12 Game Sepak Bola Gratis Terbaik di Steam

Pengin main game sepak bola di PC bersama teman-teman tapi sedang menghemat uang? Cobain deh 12 judul sepak bola free-to-play yang ada di Steam berikut ini.

Games | 27 November

2021-11-24T14:18:00.000Z

Game sepak bola free-to-play di mobile yang berkelas memang mudah ditemui, tapi siapa bilang gamer PC harus menghabiskan uang hanya untuk memainkan game bola sekelas FIFA dan Football Manager? Dari gameplay sepak bola lapangan, simulasi manajer, sampai game buat PC kentang, berikut daftar 12 game bola free-to-play terbaik yang bisa kamu coba di Steam.

Catatan: data jumlah pemain penulis ambil dari daftar Steam Charts milik situs Steam Database atau SteamDB, situs yang (sesuai namanya) mengumpulkan berbagai macam data mengenai toko digital milik Valve tersebut.

1. eFootball PES 2021 LITE

Untuk urusan game free-to-play sepak bola, rasanya sudah tidak ada pilihan lain. eFootball PES 2021 yang kini dibuat gratis merupakan pilihan terbaik yang bisa kamu unduh dari Steam terbukti dengan adanya 11.637 pemain aktif. Meski tidak menyajikan mode Master League dan Become a Legend, versi gratisannya tetap dilengkapi mode-mode utama seperti Local Match, Co-op, MyClub, Edit Mode, dan lain-lain. Sebanyak 8.229 orang memainkan game ini saat artikel ditulis.

>> Download eFootball PES 2021 LITE di Steam

2. Soccer Manager 2020

Kalau kamu ingin memainkan game simulasi atau strategi sepak bola tanpa mengeluarkan biaya, serial Soccer Manager bisa kamu icipi. Untuk edisi 2020, kamu bisa membuat stadion sendiri serta dilengkapi 800 klub dari 33 negara. Namun taktik yang bisa kamu pilih agak terbatas dan hasil pertandingan terkesan acak. Ada 46 orang yang sedang memainkannya.

>> Download Soccer Manager 2020 di Steam

3. Soccer Manager 2021

Lalu untuk edisi 2021 yang memiliki 620 pemain, developer Soccer Manager Ltd menambahkan pembaruan gameplay dan peningkatan grafis, tapi AI lawan dianggap sering curang dan mampu membalas skor seberapa jauh pun pada menit-menit terakhir. Dalam 24 jam terakhir ada 430 orang yang sedang memainkan game ini.

>> Download Socccer Manager 2021 di Steam

4. Head Goal: Soccer Online

Bagi kamu yang punya PC atau laptop kentang, judul sederhana ini bisa kamu nikmati bersama teman-teman senasib. Sebagai bola-bola kamu dan tiga temanmu bisa bertanding dalam permainan sepak bola atau voli.

>> Download Head Goal: Soccer Online di Steam

5. Dark Roll: Free Kick Challenge

Di game ini tugasmu hanya cukup melakukan tendangan bebas saja. Selain mode multiplayer yang menantang tiap pemain mencetak gol terbanyak dalam lima kesempatan, kamu bisa membuka karakter berbentuk bola baru dengan menyelesaikan beragam misi. Sebanyak 414 orang sedang memainkan game ini saat artikel ditulis.

>> Download Dark Roll: Free Kick Challenge di Steam

6. Super Club Soccer

Judul yang cukup unik dibanding game sepak bola free-to-play lainnya karena Super Club Soccer menggunakan sistem turn-based alias pemain bergerak ganti-gantian. Kamu harus berpikir taktis secara cepat untuk melancarkan pass atau shoot karena giliran tiap pemain hanya berlangsung selama enam detik saja. Kamu juga bisa mendesain seragam dan logo timmu dengan bebas.

>> Download Super Club Soccer di Steam

Baca Juga:

7. 90 Minute Fever - Football (Soccer) Manager MMO

90 Minute Fever merupakan game free-to-play simulasi pelatih sepak bola lain yang bisa kamu coba. Selain merancang kit timmu, termasuk untuk tim U-18 dan U-21, kamu juga bisa menyaksikan pertandingan secara real-time dalam sudut pandang top-down.

>> Download 90 Minute Fever - Football (Soccer) Manager MMO di Steam

8. Futuball - Future Football Manager Game

Sesuai judulnya, di sini kamu menjadi manajer klub sepak bola di dunia masa depan tahun 3020. Teknologi masa depan memungkinkanmu untuk mengumpulkan DNA atlet-atlet legendaris dari Messi, Ronaldo, sampai Maradona, lalu menciptakan kloningan android mereka untuk bertanding di stadion futuristis. Konsep yang cukup menarik, bukan?

>> Download Futuball - Future Football Manager Game di Steam

9. IOSoccer

IOSoccer menjanjikan gameplay sepak bola yang kompleks dan tetap menyenangkan, memberikanmu kendali penuh atas setiap dribble, shoot, dan pass. Game ini menyajikan berbagai macam mode permainan dari futsal 4v4 sampai pertandingan standar. Dukungan mod pun cukup komplit sehingga memungkinkanmu membuat lapangan, seragam, bola, bahkan sampai aksesori seperti sepatu sendiri.

>> Download IOSoccer di Steam

10. Supraball

Dalam game sepak bola 5v5 ini kamu harus menembak bola ke gawang untuk mencetak angka. Jika kamu kekurangan orang, maka slot kosong akan diisi oleh bot. Lumayan dicoba bersama teman-teman untuk mengisi sore hari.

>> Download Supraball di Steam

11. AXIOM SOCCER

Bisa dibilang merupakan versi gratis dari Rocket League. Tapi kamu tidak mengendalikan mobil, melainkan sebuah tank melayang. Kamu pun bisa menggunakan meriam untuk menembak bola dari jarak jauh dan mencetak angka. Akan tetapi hal itu membuat permainan 3vs3 bakal terasa jauh lebih kacau dan heboh, sehingga 1vs1 atau 2vs2 lebih direkomendasikan.

>> Download AXIOM SOCCER di Steam

12. Crazy Foods

Terakhir, ada game shooter bertema buah-buahan. Tapi meski dasarnya shooter, belum lama ini Crazy Foods menambahkan mode permainan sepak bola. Seperti halnya Supraball kamu harus menembak bola ke gawang untuk mencetak skor.

>> Download Crazy Foods di Steam

Nantikan informasi seputar game dan anime lainnya serta jangan lupa untuk ikuti Facebook dan Instagram Dunia Games untuk update info yang tak kalah menarik. Kamu juga bisa beli voucher untuk Mobile Legends, Free Fire, Call of Duty Mobile dan banyak game lainnya dengan harga menarik hanya di Top-up Dunia Games!

Baca Juga >> Menelusuri Sejarah Winning Eleven dan PES, Apa Sih Bedanya?

Artikel ini ditulis oleh Sidharta F. Rasidi: Twitter @StoPlayinGame

Komentar ( 0 )

Please login to write a document.

Artikel Terkait

Rekap MPL ID S10 Week 1 Day 1: Bigetron Alpha Tundukkan Tanduk Rebellion Zion 2-0

Esports | 12 August

Ini Pemain Rusia yang Gantikan Ejay di RRQ Valorant Sebagai Duelist! Siapa?

Esports | 10 October

Komentator Ternama Tekken, RIP dan SPAG Umumkan Absen dari Gelaran TWT 2025

Games | 02 May

Pakai Deck Counter-Ham, Kecoh Spider-Ham yang Meresahkan di Marvel Snap

Berita | 27 June

15 Film Animasi Terbaik Sepanjang Masa, Seru Ditonton Untuk Mengisi Waktu Luang

Movie | 18 September

PUBG Mobile Perkenalkan Fitur Instalasi Ringan, Jadi Bisa Main di HP Kentang!

Games | 27 November

[REVIEW] MSI Katana 15 B13V, Laptop Intel 13th Gen dan RTX 4060 Paling Worth It!

Gadget | 14 April

Meriahkan Grand Launching Festival Honor of Kings, Dodit Mulyanto Hibur Penonton!

Just For Fun | 21 June