Pembelian Cepat
2 min reading

Geek Fam Lolos Playoff MPL ID S15, Team Liquid ID Waspada!

Jegal Team Liquid ID, Geek Fam lolos playoff MPL ID S15 susul RRQ Hoshi.

Mobile Legends | 17 May

2025-05-17T18:15:19.000Z

Kompetisi MPL Indonesia Season 15 (MPL ID S15) telah memasuki pekan ke-8 di mana akhir Regular Season semakin dekat. Sejauh ini, sudah ada 1 tim yang berhasil mengamankan tiket menuju babak playoff dan masih akan ada 5 tiket lain yang tersisa. Tentunya, kita akan melihat siapa yang akan melaju selanjutnya.

Setiap tim memiliki kesempatan besar untuk melaju ke babak playoff. Terlebih, saat ini salah satunya adalah Geek Fam yang berada di posisi kedua. Selangkah menuju babak playoff, Geek Fam hanya perlu untuk mengamankan kemenangan melawan Team Liquid ID. Di sisi lain, Team Liquid ID juga butuh kemenangan melawan Geek Fam.

Perebutan tiket playoff MPL ID S15 semakin sengit. Tidak ada ruang untuk membuat kesalahan dan tidak ada ruang untuk membiarkan lawan mengeksploitasi kekurangan. Kedua tim, baik Geek Fam dan juga Team Liquid ID berambisi besar untuk segera menyusul RRQ Hoshi yang sudah berada di playoff.

Bagaimana hasil pertandingan antara Geek Fam melawan Team Liquid ID di pekan ke-8 MPL ID S15? Simak ulasan berikut ini.

Jegal Team Liquid ID, Geek Fam Lolos Playoff MPL ID S15

Pertandingan antara Geek Fam menghadapi Team Liquid ID terjadi di pekan ke-8 MPL ID S15 hari kedua, Sabtu, 17 Mei 2025. Sebagai catatan, jika Geek Fam berhasil menang, maka Baloyskie dan timnya berhasil lolos ke babak playoff. Sebaliknya, jika Team Liquid ID menang, maka masing-masing butuh 1 kemenangan lagi.

Pada laga ini, Geek Fam kembali membawa Kennzyskie sebagai Gold Laner mereka. Sementara itu, Team Liquid ID juga mempertahankan lineup utama mereka usai menerima kekalahan lawan Alter Ego. Bermain di game 1, Team Liquid ID tampak kesulitan menghadapi Geek Fam.

Performa Maykids cukup baik di game ini dengan Suyou miliknya ditambah dengan Zhask yang digunakan oleh ABOY. Perebutan Lord kedua menjadi momen penting bagi Geek, Kennzyskie memegang peranan penting. Straight push dilakukan oleh Geek, Team Liquid ID mencoba untuk bertahan. 

Faviann dan Widy dijatuhkan, Aran tumbang, semua pasukan Team Liquid ID disapu bersih oleh Geek dan game 1 jatuh ke tangan Baloyskie dan teman-temannya. Pada game 2, Team Liquid ID kembali pegang kendali. Unggul di awal, Geek berhasil membalas dan menyudutkan The Cavalry.

Teamfight terjadi di menit ke-14 menjadi momen penting bagi Team Liquid ID. Secara mengejutkan, Geek tersapu dan tanpa berlama-lama akhirnya Team Liquid ID menyamakan kedudukan menjadi 1-1. Game penentu pun dimulai, Kembali, Geek memegang kendali atas The Cavalry.

Dengan draft yang sama, Team Liquid ID tampak kesulitan. Unggul dari berbagai aspek, Geek Fam melaju tanpa batas. Lord kedua didapatkan, Team Liquid ID dalam bahaya. Pertahanan The Cavalry runtuh, akhirnya, Geek Fam menutup kemenangan di game 3 dan merebut tiket ke babak playoff.


Nantikan informasi-informasi menarik lainnya dan jangan lupa untuk ikuti Facebook dan Instagram Dunia Games ya. Kamu juga bisa dapatkan voucher game untuk Mobile Legends dengan harga menarik hanya di Top-up Dunia Games.

Komentar ( 0 )

Please login to write a document.

Artikel Terkait

[Itempedia] Winter Truncheon Mobile Legends: Kegunaan, Efek dan Status

Mobile Legends | 28 January

12 Tim Ini Siap Bertanding di Grand Final Upoint.ID Minor League!

Esports | 25 November

Bocoran Update Hero dan Skin Mobile Legends di Bulan Juni 2020

Games | 08 June

Penampakan BA dan Talent Esports dalam Kostum Halloween, Cantik tapi Seram!

Berita | 31 October

Inilah Daftar Meta MPL Invitational yang Bisa Kamu Terapkan di Ranked Match

Games | 29 June

Cecilion Renbo Berhasil Bawa Kemenangan Bagi Bigetron Alpha di MPL ID S7 Playoff

Esports | 01 May

Asian Games 2022 Hangzhou Pertandingkan 8 Game Esports di Ajang Perebutan Medali

Berita | 09 September

Tak Diduga, Rebellion Zion Resmi Melepaskan Haizz! Bakal Pindah ke Tim Mana?

Mobile Legends | 12 January