Guide Item Teamfight Tactics Set 10: Tipe, Efek, dan Kombinasinya
Inilah guide item Teamfight Tactics Set 10. Dikategorikan dalam tipe dan efek buat jadi contekan kamu!
News | 28 January
Teamfight Tactics (TFT) Set 10 memperkenalkan berbagai item yang dapat berpengaruh membantu kamu memenangkan permainan. Sebagai pemain baru, kamu mungkin akan kebingungan untuk mengkombinasikan item-item di Teamfight Tactics.
Tapi wajar kok kalau kamu bingung. Soalnya ada puluhan kombinasi item di Teamfight Tactics. Tetapi jangan khawatir!
Simak guide item TFT set 10 yang satu ini, supaya kamu bisa lebih mudah mempelajari fungsi-fungsinya.
Guide Kombinasi Item TFT Set 10 Beserta
Item Damage Physical (AD)
B.F. Sword meningkatkan damage physical (AD). Dari item pedang ini kamu bisa kombinasikan dengan item berikut untuk hasilkan damage fisik
- + B.F. Sword = Deathblade (menambah % damage AD)
- + Recurve Bow = Giant Slayer (bonus damage untuk musuh dengan HP banyak)
- + Chain Vest = Edge of Night (tidak bisa diserang dan kebal CC saat sekarat)
- + Negatron Cloak = Bloodthirster (dapat lifesteal)
Sparring Gloves akan meningkatkan critical. Kombinasi dari item ini terbilang fleksibel. Selain menambah damage physical, ada juga item-item yang punya efek unik.
- + Recurve Bow = Last Whisper (kurangi armor)
- + B.F Sword = Infinity Edge (damage critical besar)
- + Negatron Cloak = Quicksilver (kebal dari stun di awal pertarungan)
- + Giant’s Belt = Guardbreaker (+ damage bila serang shield atau HP putih)
- + Tear of Goddess = Hands of Justice (lifesteal serta bonus damage fisik dan damage magic)
Sparring Gloves juga punya kombinasi unik yang agak sulit dikategorikan seperti berikut.
- + Sparring Gloves = Thief’s Gloves (dapat 2 item random)
Item Damage Magic (AP)
Needlessly Large Rod menambah damage magic atau AP. Berikut kombinasinya yang masih berhubungan dengan damage AP
- + Needlessly Large Rod = Rabbadon’s Deathcap (tambah % damage AP)
- + Sparring Gloves = Jeweled Gauntlet (Crit damage AP)
- + Tear of Goddess = Archangel’s Staff (menambah damage AP seiring waktu)
- + Giant Belt = Morellonomicon (damage bakar dan mengurangi heal / lifesteal)
Attack Speed dan Isi Mana
Recurve Bow menambah attack speed. Berikut kombinasi yang semakin mempercepat Attack Speed kamu
- + Needlessly Large Rod = Guinsoo’s Rageblade (attack speed makin cepat setiap serangan)
- + Giant’s Belt = Nashor’s Tooth (bonus attack speed setiap habis pakai skill)
- + Tear of Goddess = Statikk Shiv (petir menyambar tiap serangan ke-3, kurangi pertahanan)
- + Negatron Cloak = Runaan’s Hurricane (Menembak panah tambahan ke musuh)
Tear of the Goddess menambah mana di awal pertarungan. Ini kombinasi yang semakin mempercepat kamu isi mana.
- + B.F. Sword = Spear of Shojin (mendapat bonus mana tiap serangan)
- + Negatron Cloak = Adaptive Helm (Bonus mana tiap 3 detik kalau dipakai unit mage atau backline)
- + Tear of the Goddess = Blue Buff (Max mana dikurangi, bonus mana di awal pertarungan)
Item Tank
Chain Vest memberi kamu armor untuk kurangi damage physical (AD). Kombinasi yang memperkuat armor adalah berikut.
- + Sparring Gloves = Steadfast Heart
- + Chain Vest = Bramble Vest
- + Recurve Bow = Titan’s Resolve
- + Tear of Goddess = Protector’s Vow
Negatron Cloak memberi kamu magic resist untuk kurangi damage magic (AP). Kombinasi yang memperkuat magic resist sebagai berikut.
- + Negatron Cloak = Dragon’s Claw
- + Tear of Goddess = Adaptive Helm (kalau digunakan unit frontline akan tambah Armor, Magic Ressit, dan mana setiap dipukul)
- + Needlessly Large Rod = Ionic Spark (kurangi pertahanan, musuh kena damage setiap pakai ability)
- + Giant’s Belt = Evenshroud (kurangi pertahan, dapat bonus armor dan MR 10 detik awal)
Giant's Belt menambah HP.
- + Giant’s Belt = Warmog’s Armor (tambah % HP)
- + Chain Vest = Sunfire Cape
- + Tear of Goddess = Redemption (heal unit terdekat)
- + B.F. Sword = Sterak’s Gage (dapat bonus HP ketika sekarat)
Ingatlah untuk menyesuaikan pilihan item Anda berdasarkan komposisi tim, meta, dan kebutuhan khusus pahlawan Anda. Lakukan eksperimen dengan kombinasi untuk menemukan strategi paling efektif dalam TFT Set 10.
Nantikan informasi update lainnya dan jangan lupa untuk ikuti Facebook dan Instagram Dunia Games ya. Kamu juga dapat mengunduh aplikasi kami di Play Store! Di Aplikasi Dunia Games
Comments ( 0 )
Please login to write a document.