Pembelian Cepat
1 min reading

Harukaze Festival 2025 Hadir Kembali di Universitas Tarumanegara

Siap-Siap! Seru-Seruan Bareng di "Kira Kira no Shunkan"

Event | 19 May

2025-05-18T12:39:58.000Z

Konnichiwa, minna! Buat kamu pecinta budaya jepang, anime, cosplay, atau sekadar suka vibes festival yang seru, Harukaze Festival 2025 siap jadi event paling ditunggu tahun ini! Dengan tema 瞬間 (Kira Kira no Shunkan) yang artinya "Momen Penuh Kilauan", festival ini dijamin bakal penuh kenangan berkilau bareng temen-temen sekomunitas!

Banyak Lomba Seru, Online & Offline!

Harukaze Festival nggak cuma soal nonton dan foto-foto aja. Kamu juga bisa ikutan lomba yang pastinya seru dan penuh tantangan! Ada dua kategori nih:

Lomba Offline:

Coswalk (Armor & Non-Armor)

Tunjukin cosplay terbaikmu di atas panggung, mau armor atau non-armor, semuanya boleh show off!

 

J-song Competition

Buat kamu yang jago nyanyi lagu Jepang, ini saatnya bersinar!

 

Lomba Online:

Poster Design

Tunjukkan kreativitasmu lewat desain poster bertema Harukaze!

 

Cosphoto (Free Registration!)

Upload foto cosplay terbaik kamu, siapa tahu bisa jadi juara dan terkenal!

 

Ada Guest Stars Spesial Juga Lho!

Nggak cuma lomba, Harukaze Festival 2025 juga bakal dimeriahkan sama guest stars kece yang siap ketemu langsung sama kalian semua! Siapa aja mereka? Wah, pantengin terus sosial media resmi Harufest ya, karena bocorannya bakal muncul di sana!

 

Catat Tanggalnya, Jangan Sampai Ketinggalan!

Tanggal: 31 Mei 2025

Lokasi: Auditorium Lantai 8, Gedung M, Universitas Tarumanagara

HTM: GRATIS alias Free Entry!

 

Yuk Kepoin Info Terbaru di Sosmed!

Biar nggak ketinggalan update, langsung follow dan pantau terus:

Instagram: @harufest_soushin

Instagram: @soushin_untar

TikTok: @soushin_untar

---

Jadi, udah siap bawa waifu dan husbu kamu ke Harukaze Festival? Catat tanggalnya, ajak squad kamu, dan rasain serunya festival Jepang yang satu ini. Sampai ketemu di sana ya!

Tags

Komentar ( 0 )

Please login to write a document.

Artikel Terkait

Ragnarok Origin Rilis Gameplay Terbaru dan Beragam Konten yang Menarik

Berita | 05 July

Daftar Hadiah Royale Pass S18 PUBG Mobile Hundred Rhythms, Banyak Set Keren!

Games | 18 March

Free Fire Hadirkan Super Hacker Store, Bisa Dapat Bundle Frost Draco Commander!

Games | 29 December

Setelah McLaren dan Tesla, PUBG Mobile Jalin Kolaborasi Dengan Koenigsegg

PUBG | 21 September

Cara Mendapatkan Set Silver Fairy PUBG Mobile Gratis Dari Event Recruit

Games | 13 November

5 Fakta Menarik Drakor A Time Called You yang Baru Saja Tayang Netflix

Movie | 11 September

Promosikan Kolaborasi McLaren, PUBG Mobile Bawa McLaren 570S Keliling Jakarta!

Berita | 11 June

Booyah Berbagi! Waktunya Sedekah dan Ibadah Langsung Sambil Main Game di Free Fire!

Free Fire | 11 April