Pembelian Cepat
0 min reading

Jadwal VCT Pacific Stage 1 2024 Babak Group Stage Hingga Playoff, Paling Lengkap!

Inilah jadwal VCT Pacific Stage 1 2024 paling lengkap, mulai dari babak Group Stage hingga Playoff. Semua jadwalnya ada di sini.

Esports | 11 May

2024-04-04T13:16:24.000Z

Inilah jadwal VCT Pacific Stage 1 2024 paling lengkap, mulai dari babak Group Stage hingga Playoff. Semua jadwalnya ada di sini.

VCT Pacific memang kembali hadir dengan Stage 1 di 2024 ini. Akan ada 11 tim yang bertanding di franchise league ini, untuk memperebutkan tiga tiket menuju VCT Masters Shanghai pada Mei 2024 mendatang.

Kamu pun bisa melihat informasi lengkap mengenai jadwal VCT Pacific Stage 1 2024, mulai dari babak Group Stage hingga Playoff, di sini!

Daftar Tim Peserta

Sebelumnya sudah disebutkan bahwa akan ada 11 tim yang bakal bertanding di VCT Pacific Stage 1 2024. Adapun 11 tim yang di maksud adalah sebagai berikut.

  • Gen.G
  • Paper Rex
  • T1
  • DRX
  • Team Secret
  • ZETA Division
  • Global Esports
  • Talon Esports
  • Bleed Esports
  • DetonatioN FocusMe
  • RRQ

Pembagian Group

11 tim peserta yang hadir pada VCT Pacific Stage 1 ini, bakal dibagi menjadi dua grup bernamakan Alpha dan Omega. Di mana, Grup Alpha berisikan lima tim, sedangkan Omega berisikan 6 tim.

Pembagian grupnya itu sendiri dilakukan secara acak berdasarkan hasil dari performa semua tim di VCT Pacific Kickoff awal 2024 kemarin. Dengan catatan sebagai berikut.

  • Tim yang menjuarai VCT Pacific Kickoff 2024 bakal masuk ke dalam Grup Alpha, sedangkan runner-up berada di Grup Omega
  • Lalu, bakal mengambil tim yang sebelumnya berhasil melaju hingga ke babak Semi Finals Playoff
  • Berikutnya, tim yang sebelumnya sukses hingga melaju ke babak Play-In
  • Selanjutnya, tim yang tereliminasi di Group Stage namun tidak berakhir di papan bawah klasemen pada grupnya di VCT Pacific Kickoff 2024 kemarin
  • Terakhir, tim yang tereliminasi di Group Stage dan berada di papan bawah klasemen pada grupnya di VCT Pacific Kickoff saat awal 2024 kemarin

Dengan catatan tersebut, kini sudah terpilih tim-tim yang memasuki Grup Alpha dan Omega untuk VCT Pacific Stage 1 musim ini. Adapun pembagian grupnya secara lengkap adalah sebagai berikut.

1. Grup Alpha

  • Gen.G
  • T1
  • Team Secret
  • Global Esports
  • Bleed Esports

2. Grup Omega

  • Paper Rex
  • DRX
  • ZETA Division
  • Talon Esports
  • DetonatioN FocusMe
  • RRQ

Baca Juga:

Jadwal VCT Pacific Stage 1 2024 Babak Group Stage

1. Sabtu, 6 April 2024

  • 15:00 WIB: Global Esports vs ZETA Division
  • 18:00 WIB: Team Secret vs DRX

2. Minggu, 7 April 2024

  • 15:00 WIB: Bleed Esports vs Talon Esports
  • 18:00 WIB: T1 vs Paper Rex

3. Senin, 8 April 2024

  • 15:00 WIB: Team Secret vs RRQ
  • 18:00 WIB: Global Esports vs DRX

4. Selasa, 9 April 2024

  • 15:00 WIB: Gen.G vs Talon Esports
  • 18:00 WIB: T1 vs DetonatioN FocusMe

5. Sabtu, 13 April 2024

  • 15:00 WIB: Gen.G vs Paper Rex
  • 18:00 WIB: T1 vs DRX

6. Minggu, 14 April 2024

  • 15:00 WIB: Team Secret vs ZETA Division
  • 18:00 WIB: Bleed Esports vs RRQ

7. Senin, 15 April 2024

  • 15:00 WIB: Gen.G vs DetonatioN FocusMe
  • 18:00 WIB: Global Esports vs Talon Esports

8. Selasa, 16 April 2024

  • 15:00 WIB: T1 vs RRQ
  • 18:00 WIB: Bleed Esports vs ZETA Division

9. Sabtu, 20 April 2024

  • 15:00 WIB: Gen.G vs DRX
  • 18:00 WIB: Bleed Esports vs DetonatioN FocusMe

10. Minggu, 21 April 2024

  • 15:00 WIB: Global Esports vs RRQ
  • 18:00 WIB: Team Secret vs Paper Rex

11. Senin, 22 April 2024

  • 15:00 WIB: T1 vs Talon Esports
  • 18:00 WIB: Gen.G vs ZETA Division

12. Selasa, 23 April 2024

  • 15:00 WIB: Team Secret vs DetonatioN FocusMe
  • 18:00 WIB: Global Esports vs Paper Rex

13. Sabtu, 27 April 2024

  • 15:00 WIB: Bleed Esports vs Paper Rex
  • 18:00 WIB: Global Esports vs DetonatioN FocusMe

14. Minggu, 28 April 2024

  • 15:00 WIB: T1 vs ZETA Division
  • 18:00 WIB: Team Secret vs Talon Esports

15. Senin, 29 April 2024

  • 15:00 WIB: Bleed Esports vs DRX
  • 18:00 WIB: Gen.G vs RRQ

Perlu diketahui, bahwa babak Group ini menggunakan format two single round-robin dengan seri best-of-three (Bo3). Tiga tim teratas dari masing-masing grup bakal melaju ke babak Playoff. Di mana, tim pertama di grup bakal langsung melaju ke Upper Bracket Semifinals. Sedangkan tim di urutan kedua dan ketiga bakal mulai bertanding di Upper Bracket Quarterfinals.

Jadwal VCT Pacific Stage 1 2024 Babak Playoff

1. Jumat, 3 Mei 2024

  • 15:00 WIB: Team Secret vs T1
  • 17:00 WIB: Paper Rex vs Talon Esports

2. Sabtu, 4 Mei 2024

  • 15:00 WIB: Gen.G vs T1
  • 17:00 WIB: DRX vs Paper Rex

3. Minggu, 5 Mei 2024

  • 15:00 WIB: T1 vs Paper Rex
  • 17:00 WIB: Gen.G vs DRX

4. Sabtu, 11 Mei 2024

  • 15:00 WIB: Gen.G vs T1

5. Minggu, 12 Mei 2024

  • 15:00 WIB: Paper Rex vs Gen.G

Perlu diketahui, babak Playoff ini bakal menggunakan hybrid-elimination bracket, di mana, Knockout Round adalah single-elimination dan mulai Upper Bracket Semifinals adalah double-elimination. Semua pertandingannya akan menggunakan seri best-of-three (Bo3), kecuali Lower Bracket Final dan Grand Final yang best-of-five (Bo5). Tiga tim teratas bakal mendapatkan tiket langsung ke VCT Masters Shanghai 2024.

Cara Menonton

Kamu bisa menyaksikan turnamennya secara langsung dengan hadir di Coex Artium, 513, Yeongdong-daero, Gangnam-gu, Seoul, Korea Selatan. Tentu dengan syarat, kamu sudah mempunyai tiket nonton VCT Pacific Stage 1 di laman berikut: globalinterpark.com/?lang=en.

Namun, kamu juga bisa menyaksikan turnamennya secara online melalui Kanal YouTube Valorant Esports Indonesia. Sehingga, kamu bisa memberikan dukungan kepada tim idolamu dari mana saja.

Itulah informasi lengkap mengenai jadwal VCT Pacific Stage 1 2024 untuk babak Group Stage hingga Playoff. Kamu juga bisa cek skor pertandingan secara real-time di laman Live Score Dunia Games.

Top-up Murah, banyak untungnya, hanya di Dunia Games

Komentar ( 0 )

Please login to write a document.

Artikel Terkait

20 Game Open World Terbaru yang Rilis di Tahun 2022, Wajib Dicatat!

Games | 01 February

Kemenangan Aura Esport Menutup AXIS Cup 2023

Esports | 13 December

Timnya Lolos ke Final PMGC 2023, Donkey Akui Hampir Mau Bubarkan Divisi PUBGM!

PUBG | 14 November

Ikuti Dunia Games Community Tournament Tekken 8 S4 dan Menangkan Uang Tunai!

Games | 06 November

Ini Pendapatan BTR Ryzen Per Bulan: “Bisa Dua Sampai Tiga Digit”

PUBG | 29 June

SurgaGame Bawa Colonicle Esports VR ke Indonesia

Games | 04 September

Hadirkan Banyak Wajah Baru, Inilah Dream Team MPL ID Season 7 Week 6

Esports | 06 April

5 Map Terbaik untuk Harbor VALORANT

Games | 17 October