Jatuh Cinta dengan Ruined King dan Wild Rift, Raditya Dika Kagumi Produk Riot Games
Raditya Dika mengaku kagum dengan produk-produk milik Riot Games. Ia suka bermain Wild Rift dan yang terbaru adalah Ruined King.
LoL Wild Rift | 02 December
Oleh Syahdan
Selain dikenal sebagai komedian, Raditya Dika juga terkenal sebagai gamer. Dunia Games bahkan pernah berbincang-bincang secara langsung dengan Raditya Dika dan ia mengatakan kalau game merupakan tempat pelariannya dari dunia nyata. Namun, Radit lebih suka game-game kasual dibandingkan kompetitif.
Belakangan ini Raditya Dika sering terlihat memainkan game-game milik Riot Games, yaitu Wild Rift dan Ruined King. Saking sukanya dengan dua game tersebut, Radit sampai kagum dengan Riot Games yang berhasil menciptakan game baru lewat elemen League of Legends.
"Jadi lebih sering main ini (Ruined King) daripada Wild Rift. Gokil sih League of Legends produk-produk turunannya," kata Raditya Dika di Stories Instagram-nya.
Melihat Radit yang begitu antusias dengan game-game ciptaan Riot Games, bukan tidak mungkin kalau ia nantinya akan diajak kolaborasi. Gimana, apakah kamu setuju?
Nantikan juga informasi seputar game lainnya serta jangan lupa untuk ikuti Facebook dan Instagram Dunia Games untuk update info yang tak kalah menarik.
Kamu juga bisa beli voucher untuk Mobile Legends, Free Fire, Call of Duty Mobile dan banyak game lainnya dengan harga menarik hanya di Top-up Dunia Games!
Baca Juga >> Wild Rift Patch 2.6 Hadirkan Morgana, Kayle, dan Rework Dr. Mundo
Komentar ( 0 )
Please login to write a document.