Usai Didepak dari Morph Team, Jeixy Kini Berseragam Aura Esports
Setelah dikeluarkan dari Morph Team, kini Jeixy sudah bersama keluarga barunya, yaitu Aura Esports.
Berita | 16 February
Oleh Syahdan
Usai didepak dari Morph Team karena masalah kontrak, akhirnya Herli 'Jeixy' Juliansah sudah menemukan tempat barunya, yaitu Aura Esports. Kepergian Jeixy dari Morph Team kala itu menjadi perbincangan hangat di media sosial dan membuat dirinya tidak bisa bergabung ke tim lain untuk sementara. Usai penalti tersebut usai, akhirnya Jeixy siap kembali unjuk gigi di perhelatan PUBG Mobile Indonesia.
Performa Jeixy di bersama Morph Team sebenarnya bisa dibilang memuaskan. Ia berhasil membawa tim Morph menjuarai DGL 2020 yang diselenggarakan Dunia Games. Selain itu, ia juga berhasil membawa Morph menduduki posisi runner-up di final PMPL ID Season 1.
Sayangnya, masuknya Jeixy ke dalam roster dibarengi dengan keluarnya Steve dan Roses. Untuk Steve sendiri sudah resmi bergabung ke Dewa United Esports, sedangkan Roses masih menunggu informasi lebih lanjut.
Apakah bersama keluarga barunya Jeixy mampu mendapatkan gelar juara di musim ini? Nantikan juga informasi seputar game lainnya serta jangan lupa untuk ikuti Facebook dan Instagram Dunia Games untuk update info yang tak kalah menarik.
Kamu juga bisa beli voucher untuk Mobile Legends, Free Fire, Call of Duty Mobile dan banyak game lainnya dengan harga menarik hanya di Top-up Dunia Games!
Baca Juga >> Masih Early Acces, Game Survival Valheim Sudah Cetak Rekor di Steam
Komentar ( 0 )
Please login to write a document.