Pembelian Cepat
3 min reading

Mengenal 3 Jenis Zona Free Fire, Pemain Baru Wajib Tahu!

Survivors, apakah kamu tahu ada berapa macam zona Free Fire? Jika belum mari simak artikel berikut ini.

Free Fire | 08 April

2025-04-08T14:08:06.000Z

Hai Survivors, apakah kamu termasuk ke dalam pemain lama? Atau, kamu termasuk ke dalam pemain baru? Tidak masalah jika kamu adalah pemain lama atau pemain baru karena kamu harus tahu hal ini. Pernahkah kamu berpikir bahwa ada berbagai macam zona Free Fire? Bagaimana?

Jika kamu berpikir bahwa hanya ada “Danger Zone” saja, tidak apa-apa. Namun, bagaimana jika ternyata ada zona free fire lainnya dan tidak hanya sekedar “Danger Zone”? Menarik sekali, bukan? Bagi sebagian pemain lama, tentu mengetahui bahwa di dalam Free Fire ada beberapa tipe zona.

Danger Zone memang termasuk ke dalam salah satu jenis Zona Free Fire. Tapi, apakah pengertian dari Zona Free Fire itu sendiri? Baik, Zona Free Fire dapat diartikan sebagai kondisi wilayah tertentu di dalam medan tempur yang sedang mengalami efek samping atau perubahan tertentu.

Kembali membahas berbagai macam zona Free Fire, apakah kamu penasaran seperti apa pembagian atau jenis-jenis Zona Free Fire? Mari kita bahas.

Mengenal 3 Jenis Zona Free Fire

Berikut adalah pembagian 3 jenis Zona Free Fire berdasarkan efek samping dan pengaruh yang dibawa ke medan tempur:

1. Danger Zone

Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, Danger Zone merupakan salah satu dari berbagai jenis Zona Free Fire. Umumnya Danger Zone ini akan ditandai dengan wilayah yang diberi warna radar merah pada map. Mungkin para pemain baru terbiasa untuk melihat jenis zona ini.

Kamu tidak boleh memasuki area Danger Zone karena pada area tersebut, medan tempur akan dihujani oleh ledakan selama beberapa saat. Jika kamu terkena, maka kamu akan tereliminasi atau akan ter-knock. Kendaraan yang terkena dampak dari Danger Zone pun bisa meledak. 

Jadi, pastikan kamu untuk segera menghindari area ini jika kebetulan berada di sekitar kamu atau kamu berada di area yang terkena Danger Zone dalam periode tertentu. Harus berhati-hati ya, Survivors.

2. Toxic Zone

Berikutnya, ada Toxic Zone. Bagi para pemain baru, sepertinya memang belum terlalu kenal dengan jenis zona ini. Namun, untuk para pemain lama pasti sudah tahu dan pernah terkena dampak dari zona ini. Apakah Toxic Zone sama seperti Danger Zone? Tentu saja berbeda ya, Survivors.

Toxic Zone umumnya hadir ditandai dengan area yang diberi radar berwarna hijau terang. Toxic Zone sangat berbeda dari Danger Zone, para pemain tidak akan menghadapi ledakan ledakan seperti di Danger Zone. Namun, apakah Toxic Zone sama berbahaya seperti Danger Zone? Sudah pasti.

Jika pemain memasuki Toxic Zone, maka zona akan memberi pengurangan HP pemain dan juga mengurangi durability atau ketahanan pada vest pemain. Efek terburuk dari Toxic Zone ini adalah kamu yang tadinya punya vest, bisa-bisa keluar zona dengan tidak menggunakan vest karena efek yang masif.

Jadi, pastikan ketika kamu melihat zona ini untuk tidak mendatanginya. Dan jika ternyata area tempat kamu menjadi wilayah Toxic Zone, maka segera cari kendaraan atau berlari hindari zona tersebut ya.

3. No Signal Zone

Terakhir, ada No Signal Zone. Berbeda dari dua jenis zona sebelumnya, No Signal Zone tidak akan memberi efek ledakan atau efek yang dapat mengurangi durability armor serta HP pemain. Apakah No Signal Zone ini termasuk sebagai zona yang aman? Tentu tidak ya, Survivors.

Ketika kamu memasuki No Signal Zone, kamu tidak dapat mendeteksi keberadaan lawan kamu. Biasanya, kamu bisa mendeteksi keberadaan lawan dengan melihat kursor arah tembakan mereka, bukan? Nah, ketika kamu berada di No Signal Zone maka kamu tidak dapat melihat kursor tersebut alias buta secara map.

Jadi, jika kamu melihat keberadaan No Signal Zone, harap waspada dan hindari ya Atau jika area tempat kamu bergerak adalah No Signal Zone, pastikan untuk segera keluar agar kamu bisa mendeteksi di mana posisi musuh.

Nah, itu dia beberapa jenis Zona Free Fire yang kamu harus tahu Survivors. Menurut kamu, zona mana, yang menantang kamu dalam bermain? Ayo log in bersama teman dan jangan lupa top up diamond Free Fire kamu di Dunia Games.


Nantikan informasi-informasi menarik lainnya dan jangan lupa untuk ikuti Facebook dan Instagram Dunia Games ya. Kamu juga bisa dapatkan voucher game untuk Mobile Legends dengan harga menarik hanya di Top-up Dunia Games.

Komentar ( 0 )

Please login to write a document.

Artikel Terkait

Rin Itoshi Blue Lock: Detail Karakter, Fakta dan Trivia

Anime & Manga | 01 March

Mengenal Skin Vexana Collector: Harga, Efek, Diskon dan Cara Mendapatkan

Mobile Legends | 23 February

Penjelasan New Game Plus di Starfield, Ada yang Beda?

Games | 02 October

10 Film Adaptasi Video Game yang Segera Muncul di Layar Lebar Tahun 2022

Movie | 19 December

Squid Game Season 3 Akhirnya Diumumkan, Kapan Kira-kira?

Movie | 31 January

Honkai Impact 3 PC Server Asia Tenggara Sudah Online, Akhirnya Bisa Main!

Berita | 14 February

Profil Celiboy Paling Lengkap: dari Biodata, Karir, Pacar, Hingga Prestasi

Mobile Legends | 24 June

Yuk Daftar Dunia Games League 2021, Liga Esports dengan Total Hadiah Rp600 Juta!

Esports | 16 April