Inilah Beberapa Ninja Peniru di Boruto Selain Hatake Kakashi!
Copy ninja Hatake Kakashi bukanlah satu-satunya ninja yang bisa copy saja, melainkan ada juga yang lainnya yang bahkan lebih hebat darinya. Penasaran? Yuk simak
Anime & Manga | 11 March
Oleh Kontributor DG
Hatake Kakashi merupakan Jounin ninja desa Konoha yang memang memiliki riwayat sebagai ninja hebat, yakni ia adalah anak dari Hatake Sakumo, sang taring putih dari desa Konohagakure. Selain itu, sepak terjang dirinya sebagai ninja telah terlihat sedari ia kecil, sehingga tidak heran Kakashi pun dipilih menjadi Anbu karena memang sudah berbakat bahkan sudah menjadi Jounin di usia yang masih muda.
Tentunya tidak mengherankan jika Kakashi banyak prestasi bahkan bisa menjadi Hokage keenam. Hal tersebut memang datang dari kepintarannya, serta kemampuannya yang mampu mengcopy jurus-jurus ninja lain, bahkan itu semakin disempurna dengan mata Sharingan kiri Obito. Dengan berhasilnya ia memiliki kemampuan copy, maka Kakashi pun memiliki julukan sebagai copy ninja. Sebenarnya saat ini bukan hanya Kakashi yang bisa mengcopy jurus ninja, melainkan ada juga ninja lain yang juga sama bisanya.
Nah, pada kesepatan kali ini tim Dunia Games akan memberikan kalian beberapa ninja yang bisa copy jurus seperti Kakashi. Yuk langsung saja kita simak lebih lengkapnya.
1. Uchiha Sasuke
Nah seperti yang kalian tahu, Kakashi bisa copy jurus karena memang itu berkat dari mata Sharingan kiri miliknya. Sehingga dengan cepat Kakashi bisa ikuti segel tangan seseorang. Karena Sasuke juga mempunyai Sharingan bahkan di tingkat Mangekyou Sharingan, maka ada kemungkinan Sasuke pun bisa menggunakan matanya untuk mengikuti segel tangan jurus seseorang.
2. Uchiha Sarada
Karena Sharingan adalah milik keturunan Uchiha, maka anak perempuan Sasuke pun, Uchiha Sarada pastinya memiliki Sharingan dan bisa mengikuti jurus copy milik Kakashi. Nah sebenarnya sudah ada bukti bahwa Sarada bisa copy jutsu, yakni dari pertarungannya dengan ninja Kirigakure, Buntan. Sarada dengan cepat mengikuti jurus segel tangan Buntan, yakni jurus elemen petirnya. Bukan hanya sama dari ukuran, kekuatannya pun juga menandingi.
Baca Juga:
- Kasihan Banget, Inilah 5 Karakter di Naruto yang Mati di Usia Muda
- 5 Karakter Wanita di Anime Naruto yang Cocok Jadi Waifu Kamu!
- Naruto Wallpaper, Foto, Gambar Terbaru di HD 4K
3. Houki Taketori
Penampilannya sih memang mirip dengan Kakashi, tetapi dia bukan anak Kakashi. Houki memang ninja yang mengagumi Hatake Kakashi, bahkan ia pun juga memiliki kemampuan copy jurus yang sama dengan Kakashi. Namun berbeda teknik dengan Uchiha atau Kakashi, mengingat Houki itu tidak memiliki Sharingan.
Houki bisa copy jurus, dikarenakan Houki bisa memiliki memori fotografis yang sangat luar biasa. Jelasnya kemampuan tersebut bisa membuat dirinya ingat tentang gerakan seseorang, sehingga dengan begitu ia bisa mengeluarkan kembali jurus yang sama seperti yang musuh lakukan.
4. Yagura Karatachi
Yagura merupakan Mizukage keempat yang memiliki kekuatan unik yang hanya dimilikinya seorang diri, yaitu kekuatan yang sebenarnya bisa dibilang copy jurus. Nah copy jurus yang dimaksud adalah dari elemen air miliknya, dimana Yagura bisa mengeluarkan jurus cermin air. Ketika ia mengeluarkan jurus tersebut, maka yang ada dihadapan cermin airnya akan menyerupai bahkan jurus ninjutsu pun juga termasuk.
Nah itulah artikel menarik dari Dunia Games mengenai 4 ninja yang bisa copy jurus seperti Kakashi. Nantikan informasi seputar informasi film lainnya dan jangan lupa untuk ikuti Facebook dan Instagram DuniaGames ya. Dapatkan info-info menarik lainnya dari Dunia Games dengan mengunduh aplikasi Dunia Games di Play Store! Di aplikasi Dunia Games, kamu juga bisa top up voucher game lalu mendapatkan extra kuota hingga 3GB!
Baca Juga >> 5 Momen Keberuntungan Naruto yang Gak Bisa Kamu Lupakan
Komentar ( 0 )
Please login to write a document.