Pembelian Cepat
3 min reading

Baca Manga One Piece 1034: Sanji vs Queen!

Pertarungan Sanji vs Queen memasuki babak utama! Semua kekuatan Queen terkuak dalam chapter terbaru One Piece 1034! Bagaimana jalannya pertarungan keduanya?

Anime & Manga | 06 December

2021-12-06T16:39:33.000Z

Setelah lama ditunggu-tunggu, akhirnya pertarungan Sanji melawan Queen memasuki babak utama—atau mungkin juga bisa dibilang memasuki babak akhir. Dalam chapter ini, Queen memperlihatkan semua kemampuannya untuk melawan Sanji dan Sanji pun—setelah menerima dan mengakui jati dirinya—mengerahkan kemampuannya untuk melawan Queen. Berikut ini beberapa poin penting Sanji melawan Queen dalam One Piece 1034!

Baca Juga >> 7 Karakter Terkuat di One Piece yang Kemampuannya Masih Misterius!

Queen Bisa Semua Jurus Sanji dan Saudara-Saudaranya!

Dalam One Piece 1034, Queen mengatakan tentang rivalitasnya dengan Vinsmoke Judge—ayah Sanji. Dalam pertarungannya melawan Sanji, dia ingin membuktikan kalau dirinya adalah seorang ilmuwan yang lebih hebat. Dia pun mengeluarkan semua jurus saudara-saudara Sanji yang dikembangkan sendiri olehnya. Pada serangan awal, menggunakan Sparking Queen yang merupakan imitasi dari Sparking Valkyrie milik Ichiji.

Queen kemudian menggunakan Henry Queen yang merupakan imitasi dari Henry Blazer milik Niji untuk menyerang Sanji. Serangan ini mengenai Sanji cukup telak.

Queen lalu menggunakan tangan mekaniknya untuk menangkap Sanji untuk melancarkan serangan Winch Queen yang merupakan imitasi dari Winch Guillotine milik Yonji. Sanji berhasil meloloskan diri dari genggaman Queen dengan mematahkan lengan mekaniknya. Dia juga mampu menyerang balik Queen dengan Flanchet Flayer.

Stamina Sanji dan Queen Sudah Banyak Berkurang: Akhir Pertarungan Mereka?

Tampaknya Queen cukup merasakan serangan dari Sanji. Sanji mengatakan kalau mereka sudah bertarung cukup lama dan pastinya Queen sudah cukup terluka. Keduanya juga sudah kehilangan cukup banyak stamina. Oleh karena itu, Queen kesakitan ketika menerima serangan Sanji.

Apakah ini merupakan chapter terakhir pertarungan antara Sanji dan Queen? Sepertinya begitu. Tetapi rasanya masih kurang panjang ya? Hahaha!

Terkuak Siapa yang Menyerang Osome: Bukan Sanji!

Dalam chapter sebelumnya, diperlihatkan kalau Osome, perempuan yang terluka di Pleasure Hall’s, terluka oleh Sanji. Sanji sendiri saat itu tidak sadar karena kebingungan dengan tubuhnya yang mulai berubah seperti saudara-saudara Vinsmoke-nya. Nah, dalam chapter ini, diperlihatkan kalau ternyata yang melukai Osome bukanlah Sanji, melainkan Queen!

Ya, Queen menggunakan jurus Sanji untuk menjadi tidak terlihat dan membuat seakan-akan Sanji menyerang Osome.

Sanji Menggabungkan Kekuatan Tubuhnya dengan Haki: Serangan Terakhir Sanji?

Untuk mengatasi Queen yang membuat dirinya menjadi tidak terlihat, Sanji pun ikut menghilang. Queen mengira kalau Sanji bergerak dengan sangat cepat sehingga dia tidak bisa mengikuti gerakannya. Padahal, sebenarnya Sanji hanya terbang menggunakan Sky Walk.

Di udara, Sanji menggabungkan kekuatan tubuhnya yang sudah dimodifikasi oleh Germa dan menggabungkannya dengan haki. Keduanya membuat kaki Sanji lebih panas daripada biasanya. Diable Jambe milik Sanji pun berevolusi menjadi Ifrit Jambe. Sanji pun melakukan serangan beruntun dan menghempaskan Queen?

Apakah Queen sudah kalah? Kemungkinan besar. Yah, kita tunggu saja konklusi pertarungan Sanji vs Queen di chapter selanjutnya!

Baca Juga:

 

 

Nantikan informasi seputar game lainnya dan jangan lupa untuk ikuti Facebook dan Instagram DuniaGames ya.

Kamu juga bisa beli voucher untuk Mobile Legends, Free Fire, Call of Duty Mobile dan banyak game lainnya dengan harga menarik hanya di Top-up Dunia Games!

Artikel ini ditulis oleh Snow Rexilium, Twitter: @snowrexilium

Komentar ( 0 )

Please login to write a document.

Artikel Terkait

Satria Dewa: Gatotkaca Go International, Penonton AS dan Kanada Siap Menggatot

Movie | 14 June

Derby STM Pertama di MPL ID S12, Bigetron Alpha Raih Poin 2-0 dari Alter Ego

Berita | 15 July

Honkai: Star Rail Kolaborasi Bersama Kafe Convivium, Bawa Banyak Keseruan!

Berita | 11 October

10 Anime Summer 2020 Terbaik yang Siap Menemani Musim Panasmu!

Anime & Manga | 27 March

Kimetsu no Yaiba: Alasan Mengapa Muzan Takut dengan Anting Hanafuda Tanjiro

Anime & Manga | 16 October

Cities Skyline Gratis di Epic Games Store, Yuk Bangun Kota Terbaikmu!

Berita | 18 December

Spice and Wolf: Merchant Meets the Wise Wolf, Sinopsis, Jadwal, Trailer, dan Pemera

Anime & Manga | 29 April

Blacklist International Kembali Memulangkan Fire Flux Esports dengan Skor 3-1

Mobile Legends | 11 December