Pembelian Cepat
0 min reading

Penasaran Dimana Lokasi Asli KKN di Desa Penari? Konon Katanya Disinilah Tempatnya!

Film KKN di Desa Penari mendapat banyak perhatian dari penontonnya. Rekor terbaru menunjukkan bahwa film itu telah mengumpulkan 2 juta penonton dalam sekejap.

Berita | 10 May

2022-05-10T15:10:13.000Z

Seperti yang kita ketahui bersama, film KKN di Desa Penari mendapat banyak perhatian dari para penontonnya. Rekor terbaru menunjukkan bahwa film bergenre horor tersebut telah mengumpulkan 2 juta penonton dalam waktu kurang dari seminggu. Manoj Punjabi, produser film tersebut, juga optimistis film tersebut bisa menjangkau 3 juta penonton, karena animo masyarakat masih tinggi terhadap kisah program KKN (Kuliah Kerja Nyata) yang awalnya viral sebagai sebuah utas di Twitter.

Sebagai pengingat, cerita ini pertama kali dibicarakan pada tahun 2019. Kisahnya, yang diceritakan oleh akun Twitter bernama @SimpleM81378523, menjadi viral saat itu. Dalam cerita tersebut, akun @SimpleM81378523 yang menyamar menuliskan nama dan lokasi cerita KKN di Desa Penari. Oleh karena itu, banyak orang yang penasaran dan ingin mengetahui lokasi kejadian sebenarnya.

Namun, film KKN di Desa Penari tidak di syuting di lokasi kejadian aslinya. Manoj Punjabi mengungkapkan hal ini dalam sebuah video di saluran YouTube ESGE Entertainment pada tahun 2019. Dilansir dari Liputan 6, menurut Manoj, syuting film tersebut berlangsung di Yogyakarta. "Kami syutingnya di kota Yogyakarta dan sekitarnya, Gunung Kidul dan lain-lainnya. Kami syuting di sana di sekeliling kota Yogyakarta yang diambil lokasinya," katanya.

Padahal, seperti yang diketahui dalam cerita, cerita KKN di Desa Penari terletak di wilayah Jawa Timur. Meski bukan lokasi kisah KKN sebenarnya di Desa Penari, Manoj memastikan lokasi syuting sedekat mungkin dengan lokasi cerita aslinya. "Kami nggak ke lokasi yang asli memang nggak bisa ke sana, survey ke lokasi asli. Tapi di bukunya kami ambil sedekat mungkin apa persamaannya," jelasnya.

Untuk itu, kata dia, saat membuat film, seluruh setting dibuat seasli dan sedetail mungkin, termasuk gerbang dan hal-hal lainnya. Ia mengatakan hal itu dilakukan agar tidak mengecoh penonton film KKN di Desa Penari. Dilansir dari Pikiran Rakyat, setelah cerita KKN di Desa Penari menjadi populer, banyak netizen yang berspekulasi tentang lokasi Kampung Penari tersebut. Bahkan ada yang melakukan pencarian lokasi "Kampung Penari".

Seperti diberitakan sebelumnya di akun Twitter @SimpleM81378523, ada 14 mahasiswa menyelenggarakan KKN di Kota B, Jawa Timur. KKN dilaksanakan pada akhir tahun 2009. Mereka adalah mahasiswa angkatan 2005 atau 2006 di salah satu universitas di kota S.

Enam siswa tersebut namanya disamarkan sebagai Ayu, Nur, Widya, Wahyu, Anton dan Bima. Dua diantaranya tewas usai serangkaian kejadian misterius di tempat KKN. Kemudian muncul spekulasi bahwa lokasi KKN di Desa Penari berada di Kota Banyuwangi, sesuai dengan inisial Kota B yang diungkapkan di utas ceritanya. Lokasi itu juga diprediksi tepatnya di kawasan Rowo Bayu kecamatan Songgon Banyuwangi.

Ada sebuah tempat bernama kampung "Hilang". Desa tersebut bernama Darungan atau Pendarungan dan jarak dari desa ke Wana Wisata Rowo Bayu hanya sekitar 2 kilometer. Medan untuk mencapai desa ini sangat menantang, kita harus melewati hutan karet dan beberapa batang kayu besar. Tidak hanya itu, jalan tersebut hanya berupa jalan yang tidak rata.

Kampung Darungan ditinggalkan warga pada 2010-2011. Namun jika cerita KKN di Desa Penari terjadi pada tahun 2009, maka Desa Darungan masih berpenghuni. Nah lokasi itulah yang diprediksi menjadi tempat asli kisah KKN di Desa Penari.

Jika informasi ini menarik, silahkan bagikan ke teman-teman kalian. Nantikan informasi seputar anime, manga, film, game, dan gadget lainnya serta jangan lupa untuk ikuti Facebook dan Instagram Dunia Games untuk update info yang tak kalah menarik. Kamu juga bisa beli voucher untuk Mobile Legends, Free Fire, Call of Duty Mobile dan banyak game lainnya dengan harga menarik hanya di Top-up Dunia Games

Untuk mendapatkan info-info khusus seputar giveaway, promo menarik, dan top up murah, jangan lupa untuk download apk Dunia Games di sini! Yuk download sekarang aplikasinya dan nantikan promo bonus serta kejutan lainnya!⁠

Baca Juga >>> 5 Game Horor yang Punya Sistem Combat Istimewa

Komentar ( 0 )

Please login to write a document.

Artikel Terkait

Inilah Pernyataan Resmi Riot Terkait Alpha Tester Wild Rift Ilegal, Wajib Baca!

Berita | 10 June

Seagate akan Luncurkan Hardisk Khusus Edisi The Last of Us Part II

Berita | 27 May

Netflix Menayangkan Trailer Terbaru Anime Pacific Rim: The Black Final Season

Berita | 01 April

Akhirnya! Riot Resmi Merilis Seri Animasi untuk League of Legends!

Berita | 17 October

Menjelajahi The Fall Guy (2024): Pemeran, Plot & Lainnya

Movie | 05 May

Tower of Fantasy Hadirkan Acara Offline MMORPG Festival Terbesar di Indonesia!

Event | 12 August

Kolaborasi Final Fantasy Brave Exvius WOTV dengan Persona 5 Royal Dimulai!

Games | 27 April

Trailer Karakter Keempat Jujutsu Kaisen Cursed Clash, Ada Tambahan Karakter Keren!

Berita | 23 November