Pembelian Cepat
5 min reading

PlayStation 5 VS Xbox Series X, Manakah yang Lebih Layak untuk Dimiliki?

Mending PlayStation 5 atau Xbox Series X? Cek perbandingan dua konsol yang terus bersaing ini di sini! Kira-kira kamu cocok beli yang mana?

Games | 16 June

2020-06-16T16:29:52.000Z

Sebentar lagi kita akan kedatangan dua konsol baru dari Sony dan Microsoft. Yup, Sony akan menghadirkan PlayStation 5 dan Microsoft dengan Xbox Series X. Kedua konsol ini menjanjikan spesifikasi yang lebih hebat dibandingkan dengan generasi sebelumnya. Tapi apakah kedua konsol ini hanya unggul pada spesifikasi? Apakah spesifikasi tersebut juga akan mempengaruhi keseruan kamu dalam bermain game? 

Nah kali ini penulis mencoba membandingkan konsol PlayStation 5 dan Xbox Series X. Di saat PlayStation 4 Pro, dan Xbox One X masih mampu memainkan game terbaru dengan grafis mengagumkan, tapi kedua konsol baru ini menawarkan sesuatu yang lebih tinggi lagi. Yuk simak daftar perbandingannya di bawah ini.

Spesifikasi 

Sejak Sony dan Microsoft saling mengumumkan spesifikasi, sudah jelas bahwa Xbox Series X memiliki spesifikasi serta performa yang lebih unggul dari PlayStation 5. Motonya sebagai "The World’s Most Powerful Console" memang benar terbukti adanya, namun walaupun begitu, PS5 juga tetap mampu tambil gahar dalam menjalankan berbagai game. 

Berikut ini perbandingan spesifikasi antara Xbox Series X & PlayStation 5:

  PlayStation 5 Xbox Series X
Harga Belum Diumumkan Belum Diumumkan
Game Eksklusif Spider-Man: Miles Morales, Horizon II: Forbidden West, Gran Turismo 7 Halo Infinite, Senua’s Saga: Hellblade 2
Backwards Compatibility Hampir semua game PS4, termasuk judul yang telah optimal untuk PS4 Pro  Semua game Xbox One atau hanya beberapa game Xbox 360, dan game Xbox
CPU 8-core 3.5 GHz AMD Zen 2 8-core, 3.8 GHz AMD Zen 2
GPU 10.3 teraflop AMD RDNA 2 12.0 teraflop AMD RDNA 2
RAM 16 GB GDDR6 16 GB GDDR6
Storage 825 GB custom SSD 1 TB custom NVMe SSD
Resolution Up to 8K Up to 8K
Frame Rate Up to 120 fps Up to 120 fps
Optical Disc Drive 4K UHD Blu-ray 4K UHD Blu-ray

Desain

Melihat soal desain, PlayStation 5 dan Xbox Series X saling memiliki keunggulan masing-masing. Desain Xbox Series X yang telah lebih dulu diperlihatkan, menegaskan kalau Microsoft menbuat sebuah konsol yang hampir menyerupai sebuah PC gaming yang berukuran lebih kecil. Berbeda dengan generasi sebelumnya, Xbox Series X berbentuk persegi panjang menghadap vertikal. Berwarna hitam polos, konsol ini hadir dengan dimensi fisik kurang lebih 30 x 15 cm.

Sedangkan desain PlayStation 5 (PS5) memiliki tampilan lebih mewah dan futuristik dengan balutan warnah dominan putih dengan sedikit warna hitam di bagian tengah bodi dan lampu LED berwarna biru. Berbeda dengan Xbox Series X, konsol buatan Sony ini masih bisa ditaruh dalam posisi horizontal.

Jadi jika dilihat, salah satu sisinya memiliki bagian melengkung alias tidak rata yang merupakan bagian atasnya. Sisi satu lagi punya permukaan rata yang menjadi bagian bawahnya. Karena PlayStation 5 memiliki warna putih yang cerah, sehingga konsol tersebut kemungkinan akan lebih cepat kotor dibandingkan Xbox Series X.

Layanan Entertainment

Tidak hanya diperuntukan bermain game, PlayStation 5 dan Xbox Series X juga bakal memiliki beberapa layanan entertainment yang menghibur. Sama seperti generasi sebelumnya, kedua konsol baru ini juga akan meboyong beberapa aplikasi hiburan yang dapat dinikmati, seperti Netflix, YouTube, atau Spotify misalnya. Bahkan untuk Xbox Series X, kabarnya bakal ada banyak aplikasi hiburan dibandingkan kompetitornya. 

Baca Juga >> Segala Informasi PS5 DualSense, Bentuk dan Fitur yang Dimiliki

Game Eksklusif

Microsoft juga telah mengakuisi sejumlah studio game untuk memperkuat library game mereka dalam menghadapi PlayStation 5 mendatang. Baru beberapa game eksklusif Xbox Series X yang telah diumumkan, di antaranya; Halo Infinite, Senua's Saga: Hellblade II, dan Scorn. Sedankan Sony telah cukup banyak game ekslusif untuk PlayStation 5 saat dirilis nanti, di antaranya seperti Demon Souls, Ratchet & Clank: Rift Apart, Project Athia, Spider-man : Miles Morales, Gran Turismo 7, dan Horizon Forbidden West. 

Membership

Xbox Game Pass adalah gebrakan dari Microsoft yang jadi senjata ampuh sejak Xbox One. Layanan berlangganan ini memberikan sederet game buat kamu. Setiap bulannya, Microsoft akan menambahkan game ke list Xbox Game Pass. Dan selama kamu berlangganan, semua game ini bebas kamu mainkan. Menariknya, sejumlah game AAA pun masuk dalam daftar ini. Termasuk Red Dead Redemption 2, Minecraft, Halo 2, Sea of Thieves, dan masih banyak lainnya. 

Untuk berlangganan Xbox Game Pass cukup murah, hanya US$10 atau sekitar Rp140 ribu perbulan untuk konsol, dan US$15 atau sekitar Rp211 ribu untuk konsol game + PC + Xbox Live Gold. Yup, game-game Xbox Game Pass ini bisa dimainkan juga dari PC. Cukup berlangganan dengan harga terjangkau, kamu bisa memainkan ratusan game secara bebas.

Sedangkan PlayStation Plus merupakan layanan membership yang dimiliki Sony untuk PlayStation. Sejak bulan Agustus 2019 lalu, layanan membership PlayStation Plus mengalami kenaikan harga yang cukup signifikan, di mana kini untuk masa langganan 1 bulan Rp89.000, 3 bulan Rp229.000, dan 12 bulan (1 tahun) Rp559.000. Layanan yang dimiliki Sony ini memungkinkan gamer untuk bisa merasakan fitur premium, seperti game gratis tiap bulan, early access atau demo, diskon eksklusif, online multiplayer, cloud save, dan auto update. 

Harga 

Untuk harga, pihak Sony maupun Microsoft belum memberikan informasi menganai berapa yang bakal dibanderol untuk kedua konsol terbaru miliknya. Pihak Microsoft sendiri meyakini kalau meski ada pandemi COVID-19, Xbox Series X akan dirilis sesuai jadwal tahun ini. Selain itu, menurut Head of Xbox Brand Phil Spencer kepada BBC, saat ini pihaknya sedang mencari cara untuk membuat Xbox anyar ini dapat dibanderol dengan harga terjangkau. Alasannya, saat ini kondisi ekonomi masyarakat sedang berada dalam ketidakpastian.

Sama halnya dengan Microsoft, Sony juga belum memberikan berapa harga yang pantas untuk konsol PlayStation 5. Sony juga tidak ingin merusah harga dari konsol PlayStation 4 dan PlayStation 4 Pro yang masih menajadi primadona tapi juga tidak mau penjualan PlayStation 5 malah merugi. 

Tapi baru-baru ini sempat muncul bocoran hingga rumor kalau PS5 bakal dijual dengan harga 9 sampai 10 juta di Indonesia. Walau baru sebatas rumor dan bocoran, tapi harga tersebut memberikan gambaran berapa harga yang pantas untuk PS5. 

Purna Jual 

Sony memang selangkah di depan Microsoft dan Nintendo dalam memasarkan brand PlayStation ke Indonesia. Sebelumnya, Sony meluncurkan PlayStation 4 dan PlayStation Vita di Indonesia secara resmi. Dan kini Sony memperkuat posisi mereka dengan menghadirkan outlet atau retail resmi PlayStation. Sehingga kamu yang berencana membeli PlayStation 5 tidak perlu khawatir untuk mencari ketersediaan hingga layanan purna jual.

Berbeda dengan Sony yang menunjukkan dukungan total kepada pengguna PlayStation di Indonesia, Microsoft bahkan belum merilis Xbox One secara resmi di sini. Hal ini tidak saja mempengaruhi harga konsol dan game, tapi juga mempengaruhi tersedianya layanan dan produk-produk Xbox One lainnya di Indonesia.

Kesimpulan 

Melihat dari spesifikasi, fitur, desain, dan harga, kedua konsol teranyar dari Sony dan Microsoft ini memiliki keunggulan masing-masing. Dengan spesifikasi yang ditawarkan sudah pasti kedua konsol tersebut mampu menjalankan game-game terbaru dengan grafis yang gila hingga beberapa tahun kedepan. Dari sudut pandang penulis, PlayStation 5 terlalu dini untuk segera hadir, karena PlayStation 4 Pro dan Xbox One X saat ini masih terasa mumpuni menjalankan beberapa game berkualitas untuk beberapa tahun kedepan. 

Apalagi jumlah game yang hadir untuk generasi PlayStation 4 dan Xbox One masih terbilang sedikit dan penulis rasa Sony dan Microsoft masih mampu untuk menghadirkan beberapa game terbaik yang bisa dimainkan untuk konsol mereka. Kembali lagi, bermain game tidak melulu mengenai grafis yang tinggi, tapi bagaimana kamu bisa menikmati permainan tersebut. 

Semoga beberapa poin perbandingan antara PlayStation 5 dan Xbox Series X tadi bisa jadi referensi kamu sebelum membelinya ya. Ikuti terus Dunia Games untuk informasi menarik seputar game lainnya. 

Baca Juga >> Menemani Selama 25 Tahun, Ini Dia Sejarah PlayStation dari PS1 Hingga PS5

Sumber gambar utama: Dunia Games

FANPAGE FACEBOOK: Duniagames

INSTAGRAM: @duniagames.co.id

LINE@: @duniagames

YOUTUBE: Dunia Games

Apps DG: tsel.me/dgapps

Komentar ( 0 )

Please login to write a document.

Artikel Terkait

10 Mutan Terlemah di Semesta Marvel. Siapa Saja?

Movie | 17 January

Anime Unnamed Memory Ungkap Visual, Trailer, dan Tanggal Tayang!

Berita | 14 December

Patch Notes 1.6.60 Mobile Legends: Akai Dapat Revamp Lagi!

Mobile Legends | 02 March

Game One-Punch Man: A Hero Nobody Kini Hadirkan Karakter Lightning Max

Berita | 17 June

Endless Tower Ragnarok Mobile: Monster MVP 30 Nov - 6 Des 2020 | Dunia Games

Games | 01 December

2B Nier Automata Hadir di Granblue Fantasy Versus: Rising, Bisa Dimainkan!

Games | 21 February

10 Anime Olahraga yang Kualitasnya Dahsyat Tapi Dilupakan Banyak Fans

Anime & Manga | 25 June

10 Senjata Free Fire Dengan Status Damage Terendah, di Bawah Damage Panci!

Games | 03 July