Preview Black Clover Episode 153: Latihan Keras Leopold Bersama Mereleona!
Di Black Clover episode 153 nanti, giliran latihan keras Leopold dari Crimson Lion yang diperlihatkan!
Anime & Manga | 18 November
Oleh Ridwan Hidayah
Pada episode minggu ini, tak ada pertarungan apapun. Asta dan Noelle mendatangi Colosseum tempat mereka pertama mengikuti ujian Ksatria Sihir. Asta juga kembali bertemu Yuno setelah beberapa saat. Mereka tampak senang bisa terus bersaing untuk menjadi Kaisar Sihir. Lalu apa saja ya yang ada di Black Clover episode 153 nanti? Berikut video preview-nya!
Pada episode yang berjudul, “Orang-orang yang terpilih” ini, terlihat kalau rapat antar Kapten Ksatria Sihir kembali dilakukan. Belum diketahui kira-kira apa tujuan Julius mengadakan rapat ini. Mungkin rapat kali ini membahas tentang strategi mereka ketika melawan Spade Kingdom nanti?
Di sisi lain, Leopold terlihat berlatih keras bersama dengan seniornya, Mereoleona. Jika pada episode-episode sebelumnya kita sudah melihat anggota Black Bull berlatih keras, kini giliran anggota Crimson Lion yang diperlihatkan. Leopold sendiri menganggap Asta sebagai saingan sejatinya. Pastinya ia akan jadi lebih kuat pada pertarungan mendatang!
Nantikan Black Clover episode 153 yang tayang minggu depan! Jika informasi ini menarik, silahkan bagikan ke teman-teman kalian. Nantikan informasi seputar anime dan manga lainnya serta jangan lupa untuk ikuti Facebook dan Instagram Dunia Games untuk update info yang tak kalah menarik.
Baca Juga >> 5 Fakta Zora Black Clover, Ksatria Sihir Pembela Rakyat Jelata!
Komentar ( 1 )
Please login to write a document.
DGUSER1040660
https://duniagames.co.id/discover/article/3-faktor-penting-yang-membuat-kamu-kalah-main-wild-rift
Balas