Pembelian Cepat
3 min reading

Review Grotti Itali RSX: Mobil Termahal di GTA Online

Sebagai mobil termahal di GTA Online, apakah Grotti Itali RSX memiliki performa sebanding harganya?

Games | 06 January

2021-01-02T09:04:16.000Z

Seiring dengan rilisnya DLC Cayo Perico Heist, Rockstar juga menambahkan beberapa mobil baru di GTA Online. Salah satunya adalah Grotti Itali RSX yang merupakan mobil kategori sport termahal yang bisa dibeli dengan harga $3,465,000.

Namun Grotti Itali ini bisa dibeli dengan harga trade price seharga $2,598,750 setelah menyelesaikan misi untuk DJ Moodyman yang diberikan oleh Tom Connor.

Perlu diingat bahwa Tom Connor akan menelepon setelah kamu menyelesaikan Cayo Perico Heist setidaknya satu kali sebagai host. Dan untuk mendapatkan nomor kontak Tom Connor, kamu harus memiliki sebuah Penthouse terlebih dahulu. Sehingga untuk bisa mendapatkan harga trade price ini, kamu harus memiliki sebuah Penthouse beserta sebuah kapal selam Kosatka untuk menjalankan Cayo Perico Heist.

Meskipun dibeli dengan harga trade price, Grotti Itali RSX ini masih menjadi mobil termahal di GTA Online. Karena mobil termahal sebelumnya, yaitu Overflod Imorgon, harganya hanya $2,165,000. Nah, mengingat harganya yang sangat mahal, di sini saya akan me-review Grotti Itali RSX ini supaya kamu bisa memutuskan mobil ini worth it atau tidak untuk dibeli.

Akselerasi & Top Speed

 


Sebenarnya akselerasi yang dimiliki oleh Itali RSX bisa dibilang sudah sangat bagus. Namun jika dibandingkan dengan Itali GTO, akselerasi dari Itali RSX ini masih kalah. Akselerasi Itali RSX terasa sedikit lebih berat dari Itali GTO, meskipun sebenarnya, perbedaan akselerasi keduanya ini tidak terlalu signifikan.

Namun saat kami coba drag race di Los Santos International Airport, meskipun kalah di awal, Itali RSX akhirnya bisa menyalip Itali GTO yang menandakan bahwa Itali RSX memiliki top speed yang jauh lebih baik.

Lalu saat kami tes drag race dengan Ocelot Pariah yang notabene merupakan mobil tercepat di GTA Online, Itali RSX menang jauh di akselerasi meskipun pada akhirnya, di akhir bandara kedua mobil ini bisa sejajar. Sehingga bisa disimpulkan bahwa Itali RSX memiliki akselerasi yang lebih baik daripada Ocelot Pariah, dan bisa menyaingi Pariah dalam segi top speed.

Handling


Handling Itali RSX bisa dibilang sangat spesial karena meskipun memiliki top speed yang cukup tinggi, handling-nya Itali RSX termasuk sangat mudah untuk dikendalikan. Beda cerita dengan mobil-mobil dengan top speed tinggi lainnya seperti Ocelot Pariah atau Deveste Eight, yang justru memiliki handling yang sangat buruk.

Saat dibandingkan kembali dengan Itali GTO, kedua mobil ini memiliki handling yang sama-sama bagus dan memiliki ciri khas masing-masing. Handling Itali RSX terasa sangat nyaman untuk drifting, sedangkan handling Itali GTO lebih ditujukan untuk kestabilan dalam kecepatan tinggi.

Dan kelemahan Itali RSX terletak pada handling kecepatan tingginya yang terasa sangat mudah kehilangan kendali di bagian rear-end, sehingga membuat mobil ini mudah ngepot saat berjalan di kecepatan tinggi.

Kesimpulan


Mengingat harganya yang sangat mahal, mobil ini sangat saya rekomendasikan untuk teman-teman yang sudah memiliki banyak uang di rekening bank GTA-nya. Itali RSX memiliki sebuah driving experience yang sangat berbeda dari mobil-mobil kelas sport pada umumnya. Terlebih lagi dengan top speed-nya yang tinggi namun tetap memiliki handling yang sangat nyaman.

Satu-satunya mobil yang driving experience-nya mirip dengan Itali RSX adalah Dewbauchee Vagner yang masuk ke kategori supercar. Sehingga bisa dibilang bahwa Itali RSX ini merupakan mobil kelas sport yang seharusnya masuk ke kategori supercar. Maka dari itu, jika digunakan untuk race kategori sport, Itali RSX dijamin bisa menjadi mobil yang paling unggul.

Nah, bagaimana menurut kalian soal Grotti Itali RSX ini? Apakah worth it untuk dibeli? Atau justru terlalu mahal? Simak video Dunia Games tentang review Grotti Itali RSX yang dipandu langsung oleh Dimedigger.

Komentar ( 0 )

Please login to write a document.

Artikel Terkait

MPL ID S14 – Profil Widy, Roamer Dahsyat Di Balik Kesuksesan Team Liquid

Mobile Legends | 01 October

5 Hal Baik yang Dilakukan Oleh Karakter Jahat di Dragon Ball

Anime & Manga | 05 February

Asal Mula Nama Kairi Risolmayo, Ternyata Kairi Suka Makanan Indonesia!

Berita | 16 January

Rehat dari Scene Kompetitif Mobile Legends, R7 Harap RRQ Kingdom Tidak Sedih

Berita | 23 January

Pendaftaran DGWIB Free Fire Season 25 Dibuka, Buruan Daftar!

Free Fire | 11 February

Detail Lengkap Event Terbaru Winterfest di Fortnite Chapter 5

Fortnite | 15 December

Langkah Mudah Main Game PS2 di PC Tanpa Lag

Games | 29 October

Jauh-Jauh dari Pelosok Sulsel, SMAN 1 Selayar Juara Turnamen Nasional Lokapala

Berita | 15 June