Super Kenn ke Cina, Gabung DFYG
Super Kenn ke Cina setelah dipinjamkan oleh Bigetron.
Mobile Legends | 23 April
Oleh Penulis DG
Super Kenn ke Cina is real. Tak ada angin tak ada hujan, Bigetron tiba-tiba mengumumkan sebuah transfer tak terduga.
Super Kenn menjadi salah satu jungler potensial. Dididik oleh BTR sejak 14, tahun dia berhasil menembus level MPL dua tahun kemudian. Performanya pun sempat sangat baik pada dua musim pertamanya.
Super Kenn dianggap salah satu wonderkid terbaik di masanya yang bisa mencapai level istimewa. Sayang, seiring berjalannya waktu performanya malah menurun.
Puncaknya di MPL ID S14 di mana performa Super Kenn benar-benar under, padahal di momen ini Bigetron masih sangat kuat di regular season. Masalah mereka di playoff belum usai dan finis peringkat ketiga.
Musim ini, BTR mendatangkan Anavel. Super Kenn sempat masuk roster sebelum inactive di tengah musim. Secara logika Anavel memang tak mungkin didatangkan jika untuk tidak dimainkan.
Setelah inactive. Super Kenn memang menghilang. Dia tak terlalu aktif di media sosial, tapi masih sering datang ke MPL Arena ketika Bigetron bermain. sampai akhirnya pengumuman Super Kenn ke Cina muncul.
Super Kenn ke Cina, Dipinjamkan BTR
BTR sadar Super Kenn tak akan mendapat jam terbang pada musim ini. Dan ketimbang membuat sang pemain menganggur, BTR membuat langkah cerdas. Tim yang memang selalu melihat peluang di luar region itu membuat keputusan besar.
Setelah menjadi tim pertama yang membuat Narashi dan Xyve bermain di BTR Brasil tahun lalu, kini Sang Robot Merah meminjamkan Super Kenn ke Tim Cina, DFYG.
DFYG adalah tim yang sempat bermain di Wildcard M6 dan kurang beruntung saja tak lolos ke fase grup. Mereka bisa dibilang salah satu tim Cina terkuat yang ada.
Super Kenn dipastikan tak akan sulit beradaptasi di sana karena keberadaan Sasa dan Loong sebagai staf pelatih yang sangat dekat dengan scene MPL ID maupun Malaysia.
Mereka pasti akan membantu Kenn karena mengerti bahasa Indonesia, walau Kenn tetap harus beradaptasi dengan bahasa Cina mengetahui hampir semua rekannya di Land of Dawn adalah orang Cina.
Nantikan informasi-informasi menarik lainnya dan jangan lupa untuk ikuti Facebook dan Instagram Dunia Games ya. Kamu juga bisa dapatkan voucher game untuk Mobile Legends dengan harga menarik hanya di Top-up Dunia Games.
Komentar ( 0 )
Please login to write a document.