Pembelian Cepat
4 min reading

10 Teknik Bertarung Luffy yang Paling Jarang Digunakan di One Piece!

Ini dia berbagai teknik bertarung Luffy yang paling jarang digunakan untuk bertarung. Mungkin ada yang kamu lupakan!

Anime & Manga | 29 June

2022-06-28T13:53:20.000Z

Sebagai tokoh utama One Piece, Luffy punya banyak sekali teknik bertarung berkat buah iblisnya. Mulai dari Gomu Gomu no Gatling Gun sampai Gear Fourth. Pada kesempatan ini penulis ingin membahas teknik bertarung Luffy yang paling jarang digunakan dalam pertarungan. Penasaran? Langsung saja simak pembahasannya di bawah ini!

1. Gomu Gomu no Rocket

Gomu Gomu no Rocket jadi salah satu teknik awal yang dipelajari Luffy dan digunakan di alur Drum Island. Ini membuat Luffy menjadi manusia misil. Luffy akan berpegangan pada suatu objek lalu menempatkan dirinya ke belakang sebelum akhirnya meluncurkan dirinya sendiri melewati udara.

Tak hanya bisa digunakan untuk menyerang lawan, teknik ini juga bisa membuat Luffy pergi ke suatu tempat dengan lebih cepat. Ia jarang sekali menggunakan teknik ini di dalam pertarungan.

2. Gomu Gomu no Fireworks

Salah satu teknik Luffy lainnya yang paling jarang digunakan adalah Gomu Gomu no Fireworks. Dengan ini Luffy akan menyerang secara membabi buta ke segala arah menggunakan pukulan dan tendangan. Jika dilihat dari jauh ini terlihat seperti kembang api.

Teknik yang satu ini bisa dikatakan unik karena tak ada serangan Luffy lainnya yang menggunakan tangan dan kaki secara bersamaan. Serangan ini cocok digunakan jika banyak lawan di sekelilingnya.

3. Gomu Gomu no Baku Baku

Sepanjang cerita, Luffy hanya pernah menggunakan teknik ini sekali yaitu saat berhadapan dengan Crocodile di Arabasta. Dengan teknik ini, Luffy akan membesarkan kepalanya dan memakan lawannya. Karena digunakan pada pengguna Logia seperti Crocodile, kemampuan ini tak punya efek apapun.

4. Gomu Gomu no UFO

Dengan mengikat dan memutar kakinya, Luffy bisa menggunakan teknik ini yang membuatnya terlihat seperti UFO. Putaran itu mampu memberikan serangan yang cukup kuat untuk menghempaskan lawannya. 

Luffy hanya pernah menggunakan teknik ini sekali, yaitu pada alur Punk Hazard. Karena putaran yang terlalu kuat, Luffy sendiri kesulitan mengendalikan putarannya.

5. Haoshoku Haki

Walaupun tak sejarang teknik di atas, sejauh ini Luffy hanya beberapa kali menggunakan Haoshoku Haki. Sebelum menghadapi pertarungan besar, tepatnya saat menghadapi kroco, Luffy akan menggunakan teknik ini. Di Fishman Island, Luffy mengalahkan 50.000 pasukan Hody Jones dengan Haoshoku Haki.

Teknik ini hanya bisa digunakan ke orang dengan pendirian lemah atau yang punya rasa takut. Di Wano, Luffy meningkatkan teknik ini hingga bisa digunakan untuk melawan Kaido.

Baca Juga:

6. Gomu Gomu no Ami

Gomu Gomu no Ami adalah teknik yang membuat Luffy memanjangkan jari-jari di kedua tangannya hingga membentuk jaring. Jaring ini berguna untuk menangkap lawan seperti yang ia lakukan pada Arlong di alur Arlong Park. 

Luffy hanya pernah menggunakan teknik ini sekali. Saat ini Luffy sudah bisa menggunakan Busoshoku Haki. Karena itu jika ia menggunakan Gomu Gomu no Ami dan yang di-combo dengan Busoshoku, maka akan sangat sulit bagi lawan yang tertangkap olehnya untuk melarikan diri.

7. Gomu Gomu no Bell

Dengan teknik ini, Luffy akan memanjangkan kepalanya ke belakang, lalu menghantam lawan dengan sundulan yang sangat keras. Normalnya, teknik ini juga akan melukai penggunanya, namun karena Luffy manusia karet mungkin itu beda cerita.

Ditambah, jika Luffy menggunakan Busoshoku di kepalanya dan menjadi keras, maka lawan yang terkena serangan ini mungkin bisa pingsan. Efeknya mungkin sama seperti ketika Ulti menggunakan teknik sundulan untuk menyerang Nami dan Usopp.

8. Gomu Gomu no Gigant Hammer

Teknik ini juga hanya pernah digunakan Luffy sekali, tepatnya pada pertarungannya melawan Don Krieg. Luffy akan mengikat leher lawan dengan kakinya dan memutarnya sambil melompat tinggi.

Hal ini membuat lawan merasakan pusing yang luar biasa. Pada akhirnya, serangan terkuat dari teknik ini adalah ketika kepala lawan mendarat ke tanah.

9. Gomu Gomu no Daze

Teknik ini mungkin sama saja seperti Kenbunshoku Haki yang bisa membuat Luffy membaca dan menghindari serangan lawan. Hanya saja waktu itu Luffy belum mempelajari Haki. Teknik ini diperlihatkan Luffy ketika berhadapan dengan Enel. Luffy juga hanya pernah menggunakan teknik ini sekali.

10. Gomu Gomu no Storm

Gomu Gomu no Storm jadi serangan penghabisan yang digunakan Luffy waktu menghadapi Crocodile. Awalnya Luffy menggunakan Gomu Gomu no Fusen untuk membuat tubuhnya besar hingga ia bisa berputar di udara.

Diikuti dengan pukulan beruntun, lawan akan menerima damage yang luar biasa ketika berada di udara. Serangan ini hanya pernah digunakan sekali. Dari semua serangan Luffy di atas, mana yang paling kalian suka?

Jika informasi ini menarik, silahkan bagikan ke teman-teman kalian. Nantikan informasi seputar anime dan manga lainnya serta jangan lupa untuk ikuti Facebook dan Instagram Dunia Games untuk update info yang tak kalah menarik. Kamu juga bisa beli voucher untuk Mobile Legends, Free Fire, Call of Duty Mobile dan banyak game lainnya dengan harga menarik hanya di Top-up Dunia Games

Cuma di Dunia Games saja, beli voucher game dapat extra bonus kuota internet!  Untuk mendapatkan info-info khusus seputar giveaway, promo menarik, dan top up murah, jangan lupa untuk download apk Dunia Games di sini!

Baca Juga >> 7 Fakta Marshall D. Teach di One Piece! Musuh Terakhir Luffy di Akhir Cerita?

Komentar ( 0 )

Please login to write a document.

Artikel Terkait

Saksikan DG Takeover Eps. 02, Kamu Bisa Main Mobile Legends Bersama AURA Eca!

Berita | 21 March

Perbedaan Evo Shields dan Normal Shields di Apex Legends Mobile

Games | 24 April

5 Fakta One Piece Episode 1070: Kaido Menang? Tunggu Dulu!

Anime & Manga | 31 July

Kiprahnya Melegenda, Ini 5 Teknik All for One Terkuat My Hero Academia!

Anime & Manga | 08 December

Penggemar Ramaikan Fanmeet Bersama Cosplayer DJ Haruka di ICC x DG Con 2023!

Berita | 05 November

Mengulas Dua Iconic Moment Fernando Torres yang Berbeda di PES 2021 Mobile

Games | 19 December

Sempat Sakit Hingga Absen di Week 1, ONIC Sanz Konfirmasi Kondisi Dirinya Kini

Mobile Legends | 28 July

Mengenal Apa Itu Yandere? Simak Arti, Asal-Usul, dan Ciri-Cirinya

Anime & Manga | 30 November