Pembelian Cepat
3 min reading

Tips Bermain Game yang Baik Agar Kesehatan Mata Tetap Terjaga

Agar mata kamu tetap sehat dan terjaga meskipun suka main game, simak beberapa tips berikut ini yuk!

Tips & Trick | 05 July

2024-07-06T05:43:24.000Z

Bermain game adalah aktivitas yang menghibur dan menyenangkan, sayangnya karena keseruan yang sangat intens seringkali kamu tanpa sadar sudah berjam-jam menatap layar. Bila hal ini selalu terjadi dan menjadi kebiasaan, kamu harus memulai untuk memperhatikan kesehatan, terutama kesehatan mata.

Mata adalah salah satu organ yang sangat penting, dan menjaga kesehatannya saat bermain game adalah langkah bijak yang perlu kamu ambil. Maka dari itu, di bawah ini adalah beberapa tips bermain game yang baik agar kesehatan mata kamu tetap terjaga.

1. Pilih Device Monitor yang Friendly untuk Mata

Salah satu langkah pertama yang dapat kamu ambil adalah memilih monitor yang ramah bagi mata. Monitor yang dirancang khusus untuk mengurangi ketegangan mata biasanya memiliki fitur seperti teknologi flicker-free dan low blue light. Monitor yang dilengkapi dengan teknologi Eye Care yakan mengurangi paparan sinar biru yang berlebihan, sehingga mata kamu tidak cepat lelah meskipun bermain game dalam waktu yang lama.

2. Batasi Durasi Gaming

Bermain game dalam jangka waktu yang terlalu lama dapat menyebabkan ketegangan mata dan masalah kesehatan lainnya. Sebaiknya, kamu membatasi durasi bermain game maksimal 2 jam per sesi. Setelah itu, beri jeda minimal 15 menit untuk mengistirahatkan mata. Mengatur timer atau alarm bisa menjadi cara efektif untuk memastikan kamu tidak lupa waktu saat bermain game.

3. Konsumsi Suplemen Kesehatan Secukupnya

Selain menjaga kebiasaan bermain, konsumsi suplemen kesehatan mata juga penting. Eyebost adalah salah satu suplemen yang bisa kamu konsumsi untuk membantu menjaga kesehatan mata.

Vitamin mata Eyebost mengandung berbagai vitamin dan mineral yang baik untuk kesehatan mata, seperti vitamin A, vitamin C, vitamin E, dan zinc. Suplemen ini membantu menjaga fungsi mata agar tetap optimal dan mengurangi risiko kerusakan mata akibat paparan layar monitor yang berlebihan.

Eyebost, terbuat dari madu hutan alami dengan ekstrak bilberry, lutein marigold, dan rasa blubbery, bermanfaat untuk menjaga aliran dan tekanan darah pada mata serta mencegah kerusakan fungsi mata akibat radikal bebas. Produk ini juga melindungi mata dari paparan sinar UV, menjadikannya bebas dari gangguan kesehatan mata. Selain itu, rasa blubbery yang unik memberikan sensasi berbeda dibandingkan produk lainnya.

4. Alihkan Pandangan ke Jarak Jauh

Setiap beberapa jam sekali, alihkan pandangan kamu ke hal-hal yang jauh. Ini dapat membantu merilekskan otot-otot mata yang tegang karena fokus terus-menerus pada layar monitor. kamu bisa keluar ruangan dan melihat pemandangan alam seperti pohon-pohon, langit, atau benda-benda yang berjarak jauh. Melihat objek yang jauh secara berkala dapat membantu mencegah kelelahan mata dan menjaga ketajaman penglihatan.

5. Atur Pencahayaan Ruangan

Pencahayaan ruangan juga memainkan peran penting dalam menjaga kesehatan mata saat bermain game. Pastikan ruangan tempat kamu bermain game memiliki pencahayaan yang cukup, namun tidak terlalu terang. Cahaya yang terlalu terang atau terlalu redup dapat menyebabkan ketegangan mata. Selain itu, hindari pantulan cahaya pada layar monitor, karena hal ini bisa membuat mata cepat lelah. Gunakan lampu meja dengan intensitas cahaya yang bisa diatur atau pasang tirai pada jendela untuk mengatur jumlah cahaya yang masuk ke dalam ruangan.

  • Gunakan Kacamata Anti Radiasi

Menggunakan kacamata anti radiasi adalah langkah tambahan yang bisa kamu ambil untuk melindungi mata dari paparan sinar biru yang berlebihan. Kacamata ini dirancang khusus untuk menyaring sinar biru dari layar monitor, sehingga mata kamu tidak cepat lelah dan terhindar dari resiko kerusakan. kamu bisa mendapatkan kacamata anti radiasi di toko optik atau secara online dengan berbagai pilihan harga dan model.

  • Lakukan Senam Mata

Senam mata adalah cara sederhana dan efektif untuk menjaga kesehatan mata. kamu bisa melakukan beberapa gerakan sederhana seperti mengedipkan mata secara cepat selama beberapa detik, menggerakkan bola mata ke kiri dan kanan, serta melirik ke atas dan bawah. Senam mata membantu melancarkan peredaran darah di sekitar mata dan merilekskan otot-otot mata yang tegang. kamu bisa melakukan senam mata ini bisa merasa sudah cukup lama menatap layar.

  • Jaga Jarak Pandang

Pastikan kamu selalu menjaga jarak pandang yang ideal saat bermain game. Jarak antara mata dan layar monitor yang direkomendasikan adalah sekitar 50-70 cm. Jarak yang terlalu dekat dapat menyebabkan ketegangan mata dan meningkatkan risiko kerusakan mata dalam jangka panjang. Sesuaikan posisi duduk dan tinggi monitor agar kamu merasa nyaman dan tidak perlu memaksakan mata untuk fokus pada layar.

Dengan menerapkan tips-tips di atas, kamu dapat menikmati waktu bermain game tanpa harus mengorbankan kesehatan mata kamu. Ingatlah bahwa kesehatan mata sangat berharga, dan menjaga kesehatannya adalah investasi jangka panjang untuk kualitas hidup yang lebih baik.

Comments ( 0 )

Please login to write a document.

Related Articles

[GOTW] Valheim, a Spec-Friendly Sandbox Game With a Co-op Mode Up to 10 Players!

Games | 16 February

Maingame X Dunia Games: Mainkilat, Play the Games and Win the Prizes

Event | 09 July

(Exclusive) ONIC Kairi Wary of this Team in MPL ID because They are Strong!

News | 12 January

5 Most Powerful and Horrible Monsters in One Piece

Anime & Manga | 07 May

10 New and Recommended Android Games in November 2020

Games | 03 November

How to Get the Glacier M416 Skin in PUBG Mobile, Smartphones, and Exciting Prizes

News | 17 December

Latest Free Fire FF Redeem Code January 1st, 2024

Free Fire | 01 January

OG Esports Planned to Expand to Asia

News | 30 July