Pembelian Cepat
5 min reading

10 Droid yang Paling Unik dalam Serial Star Wars. Mana Favoritmu?

Deretan Droid Star Wars yang memiliki bentuk unik ini sering diburu para kolektor, lho!

Movie | 16 December

2019-12-16T11:38:50.000Z

Keterlibatan sosok Droid dalam setiap serial Star Wars memang memberikan nuansa tersendiri dibandingkan dengan makhluk asing atau manusia. Terbukti Droid dalam serial Star Wars memang menjadi daya tarik tersendiri dan jadi salah satu faktor keberhasilan serial Star Wars.

Droid atau robot dalam Star Wars ini ternyata memiliki beragam bentuk yang unik, contohnya saja R2-D3 dan C3PO. Nah lantas Droid apa saja yang paling unik dalam serial Star Wars? Yuk lihat pembahasan DuniaGames kali ini.

10. Battle Droid (Star Wars: Episode I — The Phantom Menace)

Battle Droid muncul dalam film Star Wars: Episode 1 - The Phantom Menace yang rilis tahun 1999. Battle Droid ini adalah prajurit perang yang dapat dikendalikan dari jauh dan sangat efektif dalam melawan musuh karena dilengkapi dengan persenjataan tempur dan dapat bergerak lincah seperti manusia.

Walau begitu kemampuan bertempur yang dimiliki Battle Droid masih kalah jika dibandingkan pasukan Stormtroopers. Di kartun animasi Star Wars: Clone Wars kamu dapat melihat bagaimana pasukan Stormstroopers berhasil menghabisi para Battle Droid.

9. 2-1B Surgical Droid (Star Wars: Episode V - The Empires Strikes Back)

2-1B Surgical Droid menjadi Droid yang muncul pada beberapa adegan penting dalam serial Star Wars. Droid ini sempat muncul di Star Wars: Episode V - The Empires Strikes Back saat memperbaiki tangan kanan Luke Sky Walker yang putus dan juga membuat kostum bagi Darth Vader.

Kemunculannya Droid ini sangat mudah dikenali karena bentuk wajah yang dimiliki 2-1B Surgical Droid mirip dengan seorang dokter yang juga menggunakan sebuah masker khusus.

8. Droideka (Star Wars: Episode 1 - The Phantom Menace)

Tidak ada yang lebih menyeramkan ketika bertemu dengan Droideka karena Droid ini memiliki kemampuan bertempur yang luar biasa.

Droideka dapat bergerak cepat dengan berguling dan berubah bentuk menjadi Droid tempur yang mematikan. Mereka memiliki senjata twin blaster dan pelindung hologram yang dapat menangkis serangan musuh.

7. R2-D2 (Star Wars: Episode 7 - The Force Awakens)

Kemunculan R2-D2 menjadi Droid yang paling berpengaruh dalam serial Star Wars. Tak hanya selalu membantu Luke Skywalker dalam mengendalikan pesawat X-Wing, tetapi R2-D2 juga menjadi Droid yang sangat loyal dan berguna.

R2-D2 juga mendapatkan gelar Droid pahlawan karena dapat menghancurkan Super Droid dan bahkan dapat terbang dan membantu Luke saat dalam kesulitan. Dalam The Force Awakens, R2-D2 pun mempunyai peran yang sangat penting, karena dirinya menyimpan peta tempat persembunyian Luke Skywalker.

6. BB-8 (Star Wars: Episode 7 - The Force Awakens)

Kemunculannya pertama kali dalam Star Wars: Episode 7 - The Force Awakens memang menarik perhatian para penggemar Star Wars di seluruh dunia. Berbeda dengan R2-D2 dan Droid lainnya, BB-8 memiliki bentuk bulat yang bergerak dengan cara menggelindingkan badannya.

BB-8 ini memiliki berbagai kemampuan yang mirip dengan R2-D2. Dirinya juga membantu pilot Poe Dameron dalam menerbangkan pesawat X-Wing. Mainan BB-8 yang dibuat oleh perusahaan Sphero juga laku keras dan menjadi mainan wajib buat semua penggemar Star Wars.

5. R5-D4 (Star Wars: Episode IV - A New Hope)

R5-D4 yang sering disebut 'Red' oleh Luke Skywalker ini adalah Droid astromech dengan garis merah dan putih yang dimiliki oleh kelompok Jawas di Planet Tatooine pada awal Galactic Civil War. Droid ini bertugas untuk berpatroli, mengamati musuh dan menyerang saat melihat mereka.

Kapan pun musuh datang mereka akan mengamati hingga ke sudut 360 derajat, dengan meluncurkan tembakan blaster yang sangat cepat. Berbeda dengan Viper Probe droid, R5-D4 ini memiliki tingkat kecepatan yang lebih tinggi untuk melumpuhkan musuh dengan cepat. Droid ini juga muncul pada game Star Wars: Battlefront yang rilis tahun 2015 silam.

4. Probe Droid (Rogue One)

Probe Droid pertama kali muncul dalam Star Wars: Episode V - The Empire Strikes Back tahun 1980 lalu, di mana Droid ini digunakan untuk menjaga wilayah kekuasaan Empire terhadap pasukan Rebel yang hendak menyerang.

Probe Droid dapat terbang sehingga memungkinkan bergerak dengan cepat, khususnya di daerah bersalju dan dilengkapi dengan blaster yang digunakan melumpuhkan musuh. Dalam film tersebut, Probe Droid berhasil dikalahkan oleh Han Solo dan Chewbacca yang berusaha masuk ke wilayah Empire.

3. C1-10P (Star Wars Rebels)

Dalam film seri animasi Star Wars Rebels yang tayang perdana Oktober 2014 lalu ternyata diperkenalkan sosok Droid baru yang bernama C1-10P. Keberadaan seri animasi ini juga sebenarnya diharapkan untuk memperkenalkan franchise Star Wars kepada anak-anak, sehingga kualitas grafis yang dimiliki dan setiap karakter tidak dibuat seperti seri animasi sebelumnya yang lebih serius.

Nah droid C1-10P yang kerap dipanggil 'Chopper' ini bertugas untuk membantu kelima rekannya dalam seri tersebut untuk melakukan operasi di Planet Lothal, yang terletak di Outer Rim yang jauh dari jangkauan pusat kekuatan Empire. Sayang, kehadiran C1-10P tidak terlalu menonjol, karena Droid ini hanya menjadi karakter pembantu saja.

2. Power Droid (Star Wars: Episode IV - A New Hope)

Jika kamu pernah menyaksikan Star Wars: Episode IV - A New Hope yang rilis tahun 1977 pasti melihat sosok robot berbentuk kotak yang berjalan di tengah padang gurun di Jawa Sandcrawler. Seperti namanya, Droid ini berguna untuk mengisi daya setiap ruangan yang ada di wilayah tersebut dan keunggulannya Droid pengisi daya ini dapat berjalan sesuai dengan perintah.

Jika dalam game Star Wars: Battlefront dan Star Wars: Battlefront II, Power Droid ini biasanya digunakan untuk mengisi amunisi dan perlengkapan lainnya.

1. C-3PO (Star Wars: Episode IV - A New Hope)

C-3PO adalah Droid protokoler yang dibeli oleh paman Luke Skywalker, Owen, dari kelompok Jawa. Sejatinya C-3PO adalah Droid teman baik dari R2-D2 yang selalu mendampingi kemana pun dia pergi. Dirinya pertama kali muncul pada Star Wars: Episode IV - A New Hope yang rilis tahun 1977 silam bersama R2-D2. Robot berwarna emas ini kemudian membantu petualangan Luke Skywalker sebagai kesatria Jedi melawan tirani Empire.

Itu dia beberapa Droid paling unik dalam serial Star Wars. Gimana? Dari sekian banyak Droid yang ada di serial Star Wars, manakah yang jadi favoritmu? Jangan lupa ikuti terus media sosial DuniaGames untuk info-info menarik seputar film lainnya ya gaes!

BACA JUGA >> 7 Fakta Baby Yoda dalam The Mandalorian, Bikin Hati Penggemar Star Wars Meleleh

Sumber gambar utama: DuniaGames

FANPAGE FACEBOOK: Duniagames

INSTAGRAM: @duniagames.co.id

LINE@: @duniagames

YOUTUBE: Dunia Games

Apps DG: tsel.me/dgapps

Tags

Komentar ( 0 )

Please login to write a document.

Artikel Terkait

Segera Tayang, Ini Sinopsis Film The Devil's Light & Tanggal Rilis Indonesia

Berita | 19 October

Jangan Nekat, 10 Film yang Sebaiknya Tidak Ditonton Saat Sedang Puasa!

Movie | 06 April

The Killer: Sinopsis, Review dan Alasan Menonton

Movie | 21 November

Dragon Quest XI Meninggalkan Xbox Game Pass di Desember 2022!

Anime & Manga | 05 December

Panduan Menyelesaikan Misi di Kedalaman Erinnyes Genshin Impact

Games | 02 December

Badarawuhi atau Siksa Kubur? Mana yang Bisa Kamu Tonton Duluan?

Movie | 17 April

8 Film Horor Terbaru Rilis Bulan Juni 2023, Sebaiknya Jangan Ditonton Sendirian

Movie | 31 May

5 Kematian Paling Tragis di Film Badarawuhi di Desa Penari, Siapa Saja?

Movie | 23 April