10 Fakta Street Fighter, Franchise Fighting Game Legendaris yang Paling Populer
Ingin tahu lebih banyak tentang fighting game paling seru dan terkenal ini? Yuk simak pembahasan 10 fakta tentang Street Fighter!
Games | 25 February
Oleh Ikhsan Andita
Street Fighter yang dirilis oleh CAPCOM sejak tahun 1987, adalah fighting game yang sangat berpengaruh di industri video game. Instalment pertama game Street Fighter terinspirasi dari game klasik seperti Yie-Ar Kung Fu dan Karate Champ. Game pertarungan itu berhasil dengan sukses, tetapi baru pada game Street Fighter II yang rilis tahun 1991, franchise game itu menjadi sebuah revolusi yang selamanya mengubah lanskap dunia hiburan.
Sampai saat ini, ada 5 instalment utama game Street Fighter yang telah dirilis, termasuk game keenamnya yang trailernya muncul di bulan Februari 2022. Disamping itu instalment utamanya itu masih ada juga sekitar 22 game yang telah rilis dari franchise game paling terkenal itu. Ingin tahu lebih banyak tentang fighting game paling seru dan terkenal ini? Yuk simak pembahasan 10 fakta tentang Street Fighter!
1. Nama Karakternya Bervariasi Berdasarkan Lokasi Rilis Gamenya
Para pemain di negara-negara barat dan timur mengenal para karakter boss Street Fighter II dengan nama yang berbeda. Dalam rilisan asli gamenya di Jepang, Balrog adalah petarung dari Spanyol dengan cakarnya, yang dikenal sebagai Vega di Amerika. Di Jepang, Vega adalah boss terakhir, yang dikenal di Amerika Serikat sebagai M. Bison. Alasan perubahan ini adalah karena karakter petinju, yang dikenal di Amerika Serikat sebagai Balrog, dikenal sebagai M. Bison di Jepang.
"M. Bison" adalah plesetan dari nama petinju Mike Tyson. Ketika game ini dilokalkan untuk dijual di Amerika, Capcom ingin menghindari gugatan dari petinju terkenal Mike Tyson, sehingga mereka mengacak nama dari ketiga karakter boss Shadaloo itu. Itulah sebabnya sejak game Street Fighter II, sang villain utamanya memiliki nama yang kebarat-baratan seperti M. Bison untuk seorang diktator Thailand.
2. Street Fighter II Adalah Fighting Game Pertama Yang Menampilkan Combo
Ketika perusahaan pengembangnya membuat Street Fighter II, salah satu tujuan mereka adalah untuk memudahkan pemain gamenya melakukan gerakan khusus dari setiap karakter. Namun, dengan melakukan hal itu akan memiliki suatu konsekuensi yang tidak diinginkan juga.
Setiap kali seorang pemain menyerang, setelah serangan itu, ada jeda waktu yang disebut "recovery frames". Selama jeda waktu ini, karakternya sejenak dibekukan, dan memberi kesempatan bagi musuhnya untuk melawan.
Demikian pula, ketika seorang pemain dipukul, ada suatu "flinch frames" dimana karakternya akan tertegun sejenak. Dengan membuatnya lebih mudah untuk melakukan gerakan khusus, para programer gamenya secara tidak sengaja membuat waktu "recovery frames" untuk gerakan ini menjadi lebih singkat daripada waktu "flinch frames" lawan. Hasilnya adalah pemain dapat merangkai gerakan ini menjadi suatu combo.
Alih-alih memperbaiki masalah pemrograman ini, CAPCOM membiarkan hal ini tetap ada, dan combo ini menjadi pokok pada setiap game fighting. Franchise lain seperti Mortal Kombat dan Tekken menyalin tekniknya, dan sistem combo masih digunakan sampai sekarang pada semua fighting game. Revolusi ini menunjukkan bahwa game keluaran CAPCOM ini benar-benar unggul pada masanya dan sampai sekarang tetap mendominasi genre tersebut.
3. Game ini Pernah Diadaptasi jadi Film, dan Filmnya Diadaptasi Jadi Sebuah Game yang Mirip Mortal Kombat
Generasi tahun 1990 an pasti tahu atau setidaknya pernah mendengar tentang Street Fighter: The Movie. Nama itu adalah judul sebuah fighting game yang diadaptasi dari sebuah film yang diperankan oleh Jean-Claude Van Damme. Film itu juga diadaptasi dari franchise game Street Fighter.
Ini adalah satu-satunya contoh game yang dilisensikan dari sebuah film yang dilisensikan juga dari game. Film ini cukup terkenal karena dibintangi Jean-Claude Van Damme sebagai Guile, dan mendiang Raul Julia sebagai M. Bison dalam peran terakhirnya sebelum aktor terkenal itu tutup usia.
Game yang diadaptasi dari filmnya ini menggunakan versi digital dari foto orang sungguhan yang dianimasikan, seperti pada game Mortal Kombat di SEGA dan Super Nintendo yang terkenal itu.
4. Ken yang Berubah Menjadi Cyborg Pernah Menjadi Protagonis Utama Game Platformer Side-Scrolling
Sebuah game spin off dari franchise ini telah dirilis pada tahun 1990, dengan judul Street Fighter 2010: The Final Fight. Bergenre platformer side-scrolling, protagonis adalah adalah Ken, yang biasanya menjadi saudara seperguruan Ryu. Di game ini Ken telah berubah menjadi cyborg berkat menjadi seorang ilmuwan setelah memberi dirinya suatu implan sibernetik.
Alur cerita gamenya adalah suatu kekacauan yang biasa ada di setiap tema sci-fi seperti invasi antar planet. Sayangnya game ini dinilai sangat membosankan yang tidak menjadi bagian dari cerita kanon serial game utamanya.
5. Nama Asli Blanka adalah Jimmy
Pada game-game awal dari franchise Street Fighter, hanya satu petarung yang tampaknya bukan berbentuk manusia. Dia adalah Blanka, monster hijau dari negara Brazil. Raungannya yang mengerikan, tangan bersenjata cakar raksasa, dan kemampuannya untuk menggetarkan lawan-lawannya membuah sebagian besar gamer berpikir bahwa Blanka bukanlah spesies yang sama dengan para petarung lainnya lainnya.
Namun, jika kamu menamatkan gamenya sebagai karakter Blanka, kamu akan mengetahui kebenaran yang mengejutkan. Blanka sebenarnya adalah manusia. Blanka terpisah dari ibunya dalam suatu kecelakaan pesawat, karena itulah Blanka tumbuh secara liar di hutan Amazon Brazil.
Alasan untuk kulitnya yang berwarna hijau adalah karena terkena belut listrik setelah kecelakaannya. Entah bagaimana hal itu juga menjelaskan kemampuan listrik yang dimiliki Blanka juga Ending di game SFII menyatukan Blanka dengan ibunya lagi, yang mengatakan bahwa namanya sebenarnya Jimmy.
Baca Juga:
- Banyak Bikin Game Hits, Ini 5 Orang Paling Berpengaruh di Capcom!
- Tutorial Download dan Main Marvel vs. Capcom: Clash of Super Heroes di Android!
- Gokil! Pendapatan Capcom Kembali Pecahkan Rekor di Tahun 2021!
6. Game Pertamanya Hanya Bisa Memainkan 2 Karakter
Instalment pertama game Street Fighter hanya memiliki dua karakter yang dapat dimainkan yaitu Ryu dan Ken. Boss terakhir dari game ini adalah Sagat. Mereka bertiga akan terus menjadi pokok dari franchise game ini. Selain mereka bertiga, para karakter lainnya dari game pertamanya itu tidak muncul lagi di game keduanya.
Namun, CAPCOM yang selalu ingin membuat penggemarnya bernostalgia mulai memunculkan para karakter lainnya dari game pertama franchise ini. Karakter murid Muay Thai Sagat yang bernama Adon, muncul kembali di franchise ini sejak game Street Fighter Alpha.
Ras karakter Birdie diubah, tetapi dia muncul lagi di Alpha. Eagle dan tongkat Eskrima-nya kembali di Capcom vs. SNK 2 (juga di Alpha 3). Petarung tua bernama Gen menjadi dapat dimainkan lagi di seri Alpha. Meskipun begitu ikon franchise ini tetaplah Ryu dan Ken, dua karakter yang dapat dimainkan di game pertamanya.
7. Dhalsim Terinspirasi dari Karakter Film Master of the Flying Guillotine
Dhalsim, ahli yoga dengan napas api dari franchise Street Fighter, memiliki gerakan yang sangat berbeda dari para petarung lainnya. Hal ini berkaitan dengan fakta bahwa Dhalsim mampu meregangkan lengan dan kakinya menjadi panjang. Karakter Dhalsim ini terinspirasi dari sekuel film One Armed Boxer yang dirilis pada tahun 1976.
Berjudul Master of the Flying Guillotine, cerita filmnya berlatar di tengah-tengah turnamen pertarungan yang menampilkan para petarung dari seluruh dunia dengan masing-masing ilmu bela diri lokal mereka. Salah satu petarungnya yang menjadi inspirasi karakter Dhalsim adalah seorang ahli yoga dari India yang dapat bertarung dengan memanjangkan lengannya.
8. Street Fighter II adalah Fighting Game pertama yang Menawarkan Berbagai Pilihan Karakter dengan Jurus-jurus Unik
Dalam game pertamanya dalam franchise ini, kamu hanya bisa bermain dari sudut pandang karakter default (Ryu) atau bermain bersama teman sebagai karakter default kedua (Ken). Kedua karakter itu mempunyai gerakan dan jurus yang sama.
Dengan munculnya Street Fighter II, para pemain dapat memilih berbagai karakter untuk dimainkan. Ini adalah fighting game pertama dalam sejarah yang menawarkan berbagai karakter dengan semua dengan latar belakang cerita, statistik skill, dan gerakan serta jurus yang berbeda dari setiap karakternya.
9. Street Fighter II Juga Menghadirkan Salah Satu Karakter Wanita Pertama yang Dapat Dimainkan Gamer
Chun-Li adalah karakter wanita pertama dalam kanon cerita Street Fighter sekaligus tokoh wanita pertama yang dapat dimainkan dalam sebuah fighting game pertarungan. Karena itulah Chun-Li menjadi sangat populer dalam pop culture dan juga ikonik sebagai tokoh game wanita yang cukup tangguh.
10. Film Live Action-nya Memberikan Nama Panjang Untuk Para Karakter Game Ini
Pada film live action Street Fighter di tahun 1994, sejumlah karakter game ini memperoleh nama depan atau belakang. Misalnya, Guile menjadi William F. Guile, Sagat menjadi Viktor Sagat, Ryu menjadi Ryu Hoshi, E. Honda menjadi Edmund Honda, dan Chun-Li mengambil nama belakang Zang.
Namun di versi film live action dikatakan bahwa nama asli Blanka adalah Carlos Blanka, dan kerap dipanggil Charlie oleh Guile. Mungkin karena tokoh tersebut mewakili 2 karakter dari gamenya yaitu Charlie sebagai rekan terdekat Guile dan Blanka ketika berubah menjadi monster.
Nah, demikianlah pembahasan 10 fakta tentang Street Fighter, franchise fighting game legendaris paling populer. Menurut kamu apakah ada fakta lainnya dari Street Fighter yang belum dibahas di sini? Boleh ditulis di kolom komentar ya.
Jika informasi ini menarik, silahkan bagikan ke teman-teman kalian. Nantikan informasi seputar anime, manga, film, game, dan gadget lainnya serta jangan lupa untuk ikuti Facebook dan Instagram Dunia Games untuk update info yang tak kalah menarik.
Kamu juga bisa beli voucher untuk Mobile Legends, Free Fire, Call of Duty Mobile dan banyak game lainnya dengan harga menarik hanya di Top-up Dunia Games!
Cek promo terkini dari Dunia Games, kalian bisa dapatkan infonya dari aplikasi Dunia Games yang bisa kalian Download langsung di website duniagames.co.id.
Yuk download sekarang aplikasinya dan nantikan promo bonus serta kejutan lainnya! Cuma di Dunia Games saja, beli voucher game dapat extra bonus kuota internet!
Baca Juga >>> Capcom Fighting Collection Segera Hadir Bulan Juni 2022
Komentar ( 0 )
Please login to write a document.