5 Karakter Blue Lock yang Disukai Semua Orang, Bukan Beban Tim Nih Ges!
Tidak pernah mendapatkan celaan dan selalu dipuji karena kehadirannya, berikut ini daftar karakter Blue Lock yang selalu disukai semua orang.
Anime & Manga | 14 February
Oleh Tiza Putri
Blue Lock merupakan anime adaptasi manga karya Muneyuki Kaneshiro yang saat ini sedang menjadi perbincangan bagi pecinta anime olahraga. Sepertinya anime Blue Lock ini akan menjadi hal besar berikutnya bagi anime olahraga. Anime yang menceritakan sebuah proyek Blue Lock yang diinisiasi oleh Asosiasi Sepak Bola Jepang (JFA) ini, mempertemukan banyak pemain sepak bola dari berbagai klub sepak bola sekolah yang masing-masing karakternya memiliki gaya bermain yang unik dan memiliki senjata khusus pemain Blue Lock tersebut.
Karena kekuatan mereka yang saling bersaing dalam dunia Blue Lock demi menjadi striker terbaik di dunia. Anime ini banyak dicintai serta karakter yang ada di dalamnya juga banyak yang disukai oleh penontonnya. Berikut ini daftar karakter Blue Lock yang disukai semua orang. Simak daftarnya berikut ini.
Karakter Blue Lock yang Disukai Semua Orang
1. Isagi Yoichi
Isagi Yoichi merupakan protagonis utama dalam anime ini. Karakter yang paling banyak disukai penonton ini karena kegigihannya untuk menjadi striker terbaik yang tidak pernah padam. Bahkan setelah dirinya diceritakan menyesal karena tim sekolah menengahnya tidak bisa mencapai penyisihan nasional di babak pertandingan sepak bola. Dia memutuskan mengikuti proyek Blue Lock yang menjadi kesempatannya menebus kesalahan yang ada dan menjadi salah satu peserta yang proyeknya dipimpin oleh Ego Jinpachi.
Isagi tidak pernah menurunkan tekadnya untuk menjadi striker terbaik di Jepang atau di dunia seperti idolanya. Isagi melakukan apapun untuk membuat dirinya menjadi lebih baik. Dia mungkin tidak memiliki kemampuan fisik yang memberikannya keunggulan. Namun dia memiliki senjata yang berbeda yakni kesadaran spasial. Dengan kekuatannya ini dia bisa melihat keadaan sekitar di lapangan dan melihat hal-hal yang tidak bisa dilihat orang lain yang membantunya terus melaju di Blue Lock.
2. Nagi Seishiro
Nagi Seishiro merupakan anggota dari Tim V yang tergabung dalam trio populer di tim tersebut. Nagi merupakan seorang pemain sepak bola berbakat. Dimana dia merupakan salah satu pemain berbakat dari tim tersebut. Awalnya mungkin Nagi tidak terlihat bersemangat dan malas, namun seiring berjalannya waktu dia mau terus berusaha jadi yang terbaik dan melatih kemampuannya tersebut.
Dia merupakan pemain berbakat yang memiliki refleks, kecepatan dan keterampilan yang mengesankan. Sikap acuhnya seketika berubah ketika timnya kalah dari Tim Z. Semenjak saat itu, Nagi menjadi lebih fokus pada keterampilannya dan menjadi lebih baik dalam setiap permainan.
3. Meguru Bachira
Sejak kemunculannya di awal Blue Lock, Bachira menjadi salah satu karakter yang menerima banyak cinta dari penontonnya. Karakter yang menjadi salah satu anggota Tim Z ini, merupakan pribadi yang energik, ceria, dan selalu antusias dalam setiap pertandingan.
Dia menggemaskan sepak bola sebagai sesuatu yang menyenangkan untuk dimainkan bersama orang lain. Berkatnya juga Tim Z berhasil mengalahkan Tim V. Dia memiliki kekuatan menggiring bola yang menakjubkan. Dia bisa dengan mudah berteman dengan anggota Blue Lock lainnya karena sikapnya yang sangat ramah.
Baca Juga:
- 5 Fakta Ego Jinpachi Blue Lock, Pelatih Paling Sadis yang Mengerikan
- 7 Fakta Barou, Striker yang Selalu Main Sendiri di Blue Lock
- Enam Game Bola Terbaik yang Seru Dimainkan Saat Menunggu Nonton Euro 2020
4. Hyoma Chigiri
Meskipun Chigiri dirantai secara mental karena cedera yang dideritanya. Dia berhasil bangkit dan menemukan kekuatannya kembali ketika dalam pertandingan melawan Tim W. Karena kakinya yang sakit, dia selalu menahan diri karena takut melukai dirinya lagi sehingga menarik diri dalam pertandingan.
Namun Chigiri semakin termotivasi karena melihat permainan Isagi. Setelah menghilangkan ketakutannya, dia bisa menunjukkan kekuatannya yaitu kecepatan yang menakutkan selama di lapangan. Kebangkitannya dari keterpurukkan merupakan sorotan terbaik dalam Blue Lock.
5. Rensuke Kunigami
Sosok Kunigami mungkin terlihat sombong ketika awal kemunculannya di Blue Lock. Namun sebenarnya Kunigami merupakan sosok yang tenang dan selalu bersemangat jika menyangkut sepak bola. Dia selalu berpikir rasional dan menjunjung tinggi sportivitas dalam permainan. Dia dapat menjadi andalan anggota timnya karena kepribadiannya yang tegas dan tulus sehingga bisa mendapatkan kepercayaan dari rekan satu timnya dengan mudah. Dia menjadi inspirasi karakter yang disukai karena sangat bermoral dan sangat serius soal karir sebagai seorang pesepakbola.
Nah itulah beberapa karakter yang disukai oleh semua orang pecinta Blue Lock. Mana karakter yang paling kalian sukai di Blue Lock? Jika kalian ingin mendapatkan info-info menarik lainnya dari Dunia Games, kalian wajib mengikuti Facebook dan Instagram Dunia Games. Atau kalian juga bisa mengunduh aplikasi Dunia Games di Play Store! Dengan mengunduh aplikasi Dunia Games, kamu juga bisa dapat kesempatan top up voucher game lalu mendapatkan extra kuota hingga 3GB!
Baca Juga>>Selama Piala Dunia, Ini 7 Film Sepak Bola Terbaik Untuk Ditonton
Komentar ( 0 )
Please login to write a document.