Ini 5 Momen Son Goku Mati di Dragon Ball! Bisa Terus Hidup Lagi?
Son Goku mati terus hidup lagi sudah jadi hal yang biasa di Dragon Ball. Berikut berbagai momennya!
Anime & Manga | 27 April
Oleh Ridwan Hidayah
Sebagai tokoh utama, Son Goku terasa sebagai pahlawan Bumi terkuat. Terutama karena dia rutin mengalahkan musuh yang tak dapat ditaklukkan oleh sekutunya, termasuk Vegeta. Tapi itu bukan berarti Goku tidak bisa mati juga. Malah, dia sudah mati beberapa kali. Kalau dihitung dengan Goku dari latar waktu atau realita alternatif, ada setidaknya lima momen Son Goku mati di Dragon Ball. Apa saja? Simak di bawah ini!
1. Tewas Bersama Raditz
Di awal alur Saiyan Saga Raditz, kakak dari Son Goku menyerang Bumi. Ia menculik Son Gohan, anak Son Goku, dan yang merespons tantangan dari Raditz adalah Son Goku dan Piccolo.
Walaupun Son Goku dan Piccolo telah bertarung sekuat tenaga, namun mereka kewalahan melawan Raditz. Akhirnya rencana pamungkas dilakukan. Son Goku menangkap Raditz dari belakang, sehingga Piccolo bisa melancarkan jurus Makankōsappō. Serangan ini menewaskan Raditz bersama Son Goku. Ini jadi kematian pertama Goku di dalam cerita sebelum nantinya bakl sering dibangkitkan lagi.
2. Mati Karena Serangan Jantung
Salah satu kunci penting di masa depan Trunks adalah bahwa Son Goku telah meninggal. Son Goku meninggal karena serangan jantung yang diakibatkan oleh virus, dan obatnya baru ditemukan di masa depan Trunks. Hal ini membuat Son Goku tidak pernah melawan Android di masa depan Trunks.
Tidak seperti kematian karena terbunuh, yang masih bisa dihidupkan Dragon Ball, kematian alami karena usia ataupun karena penyakit tidak bisa dihidupkan kembali oleh Dragon Ball. Oleh karena itu Son Goku di masa depan Trunks jadi tidak bisa hidup kembali. Sebenarnya, Goku di latar waktu Cell Saga pun hampir bernasib sama.
Trunks dari masa depan membawa obat dan memberikannya pada Son Goku agar dapat mencegah kematian karena virus serangan jantung tersebut. Walaupun begitu Son Goku sempat terkena serangan jantung saat melawan Android 19 dan Android 20 karena belum minum obat dari Trunks.
Baca Juga:
- Seperti Ini Jadinya Jika 4 Musuh Son Goku Dragon Ball Tampil dalam Versi 3D!
- Gogeta vs Vegetto, Fusion Mana Lebih Kuat? Ini Jawaban Resminya!
- Lima Kombinasi Kamehameha Terkuat di Dragon Ball, Tumpas Musuh dengan Gabungan Serangan Pertemanan!
3. Mati Bersama Cell
Meski Goku di latar waktu utama tidak mati karena penyakit jantung sebelum serangan Android, dia ujung-ujungnya tetap gugur juga. Walaupun telah mencapai wujud sempurna, Cell tidak bisa melawan Super Saiyan 2 Son Gohan. Bahkan serangan Son Gohan membuat Cell memuntahkan Android 18. Frustrasi, Cell akhirnya berusaha meledakkan diri.
Kehabisan waktu, Son Goku akhirnya berpindah secara instan dengan membawa Cell ke Planet Kaioo. Ledakan ini membunuh Son Goku dan Kaioo, namun Cell justru masih bisa beregenerasi dan menjadi Perfect Cell. Nantinya Son Goku hidup kembali karena nyawa yang diberikan oleh Old Kai.
4. Mati Dibunuh Zamasu
Zamasu mengetahui kekuatan Son Goku dan keberadaan Super Dragon Ball. Karena iri dengan Goku, ia mengumpulkan seluruh Super Dragon Ball. Ia lalu meminta agar tubuhnya bertukar dengan Son Goku. Dengan begitu inilah awal mula ia menjadi Black. Saat tubuh Zamasu sudah bertukar dengan Son Goku, ini membuat keluarga Son Goku kebingungan.
Di tengah kemelut ini, Black datang dan membunuh Chi Chi, Son Goten, dan Son Goku (yang sedang di dalam tubuh Zamasu). Inilah yang menjadi salah satu cabang masa depan akibat Black Saga. Son Goku ini lenyap selamanya karena Future Zeno menghapus masa ini.
5. Pernah Dibunuh Hit Secara Teknis
Goku pernah melawan Hit di alur Universe 6. Ini jadi pertarungan antar 2 petarung terkuat dari tiap universe. Tidak puas dengan duel Universe 6 vs Universe 7, Son Goku tetap ingin menantang Hit untuk bertarung sekuat tenaga. Goku dengan nekat menyewa Hit untuk membunuh dirinya. Goku lalu menyadari kalau Hit yang bertarung sebagai pembunuh benar-benar tak menahan diri.
Son Goku malah tewas terkena serangan Shunken Ensatsu milik Hit. Namun Son Goku telah melancarkan ki blast yang akan mengenainya agar jantungnya bisa berdetak kembali. Walaupun begitu Goku senang dan sangat puas karena bisa bertarung kembali dengan Hita yang bisa membuatnya sangat bersemangat. Hanya Goku yang berani melakukan hal segila ini!
Nah, itu lima momen Son Goku mati di Dragon Ball. Termasuk Goku dari realita alternatif atau latar waktu berbeda. Jika informasi ini menarik, silahkan bagikan ke teman-teman kalian.
Nantikan informasi seputar anime dan manga lainnya serta jangan lupa untuk ikuti Facebook dan Instagram Dunia Games untuk update info yang tak kalah menarik. Kamu juga bisa beli voucher untuk Mobile Legends, Free Fire, Call of Duty Mobile dan banyak game lainnya dengan harga menarik hanya di Top-up Dunia Games!
Artikel ini pernah diterbitkan di Duniaku.com dengan judul “Ini 5 Momen Son Goku Mati di Dragon Ball! Bisa Bangkit Lagi?” oleh Handrito PhatSo.
Baca Juga >> 15 Macam Transformasi Super Saiya yang Keren-Keren, Kamu Hafal Semuanya Nggak?
Komentar ( 0 )
Please login to write a document.