5 Youtuber Mobile Legends Indonesia Terkocak, Mana yang Jadi Favoritmu?
Berikut nama-nama youtuber Mobile Legends Indonesia terkocak yang bisa kamu tonton.
Games | 26 September
Oleh Syahdan
Untuk menjadi terkenal kamu tidak perlu menjadi pro player. Ada beberapa profesi yang bisa ditekuni untuk bisa dikenal banyak orang. Salah satu profesi tersebut adalah menjadi youtuber. Menjadi youtuber Mobile Legends ternyata sangat menguntungkan lho, apalagi kamu punya karakter lucu yang bisa membuat orang-orang tertawa.
Seperti lima youtuber Mobile Legends Indonesia terkocak yang akan kita bahas di bawah.
5. Donkey BAR BAR
Yurino atau yang akrab disapa Donkey adalah salah satu youtuber Mobile Legends di Indonesia yang memiliki ciri khas unik -- tidak mengenakan pakaian dan suka marah-marah. Donkey juga dikenal sebagai salah satu pemain Chou terbaik di Indonesia, buktinya adalah dia berhasil membawa EVOS Legends menjuarai kejuaraan dunia Mobile Legends, M1.
Pensiun sebagai pro player, Donkey kini menjadi seorang streamer di layanan Nimo TV dan juga youtuber dengan mengandalkan momen lucu dari hasil streaming miliknya. Saat ini Donkey memiliki jumlah subscriber 1.83 juta dengan rata-rata penonton 400-500 ribu.
4. BrandonKent Everything
Selain Donkey, ada juga satu youtuber yang suka marah-marah dan berteriak di depan video, dia adalah BrandonKent. Meski cukup mengganggu di telinga, tapi ciri khas Brandon ini justru disukai para netizen. Bahkan, tidak sedikit penonton yang kecewa dengan Brandon jika ia tidak menampilkan emosi saat bermain.
Sedikit informasi juga buat kamu, Brandon sebenarnya dulu adalah seorang raja prank di Indonesia. Namun karena ada alasan tertentu, akhirnya Brandon beralih menjadi gamer dengan menyajikan konten-konten seputar Mobile Legends.
Saat ini Brandon sudah memiliki jumlah subscriber yang cukup banyak, yakni 3.65 juta.
3. Hi Patrick
Youtuber Mobile Legends ketiga yang bakal menghibur kamu dengan konten-kontennya adalah Hi Patrick. Pria yang terkenal dengan Johnson-nya ini memiliki hasil editan konten yang bisa dibilang berbeda dibanding youtuber Mobile Legends lainnya. Dan, karena editan tersebut, konten Patrick terlihat lebih fresh.
Saat ini Patrick sudah mendapatkan total 5.75 juta subscriber dengan rata-rata penonton di atas 500 ribu per video. Mantap banget, ya.
2. Marsha No Mercy
Pria botak yang saat ini dikenal sebagai artis berkat aktingnya di salah satu channel televisi di Indonesia ini ternyata memiliki humor yang tinggi, lho! Marsha sering membuat konten-konten nyeleneh yang membuat gelak tawa penonton yang menyaksikan videonya.
Bersama dengan Donkey, Oura, dan Luminaire, Marsha tergabung dengan sebuah kelompok yang dikenal Geng Kapak. Dalam kelompok ini, Marsha sering melakukan livestream di channel Nimo TV. Ia juga tak jarang memainkan game-game lain sehingga tidak monoton untuk ditonton.
1. Oura Gaming
Oura Gaming menjadi youtuber Mobile Legends terakhir yang kita bahas. Sering dipanggil Mas Eko, Oura adalah mantan MVP di kejuaraan dunia Mobile Legends, M1. Bersama dengan Donkey, Oura berhasil mengharumkan nama Indonesia setelah menang di final ketika bertemu RRQ Hoshi.
Sama seperti ketiga youtuber di atas, Oura juga tergabung dalam kelompok Geng Kapak yang dirumorkan bakal masuk ke MPL ID Season 7 setelah mendapatkan investor. Namun, kabar ini masih simpang siur mengingat personil dari Geng Kapak adalah mantan-mantan pro player yang memutuskan untuk beralih menjadi konten kreator.
Itulah lima youtuber Mobile Legends Indonesia terkocak yang bisa kamu tonton. Nantikan informasi seputar game dan anime lainnya serta jangan lupa untuk ikuti Facebook dan Instagram Dunia Games untuk update info yang tak kalah menarik. Serta kunjungi konten partner kami, Indozone Game untuk mendapatkan berita tech dan game lebih banyak
Baca Juga >> Inilah Bukti Sukses MiawAug Jadi Youtuber, Selalu Hidup Hemat dan Gak Gengsi!
Komentar ( 0 )
Please login to write a document.