Pembelian Cepat
0 min reading

Pernah Memainkannya? Ini 6 Tamiya Mini 4WD Terbaik yang Muncul di Let's & Go!

Untuk kamu semua yang menyukai Tamiya Mini 4WD, berikut ini pembahasan 6 Tamiya Mini 4WD terbaik yang muncul di serial Let's & Go!

Anime & Manga | 09 November

Untuk penggemar Tamiya Mini 4WD, pasti tahu Bakusou Kyoudai Let’s & Go!. Ya, itu adalah seri manga yang dibuat oleh Tetsuhiro Koshita dan diterbitkan di CoroCoro Comic Shogakukan dari tanggal 15 Juni 1994 hingga bulan Agustus 1996. Bakusou Kyoudai Let’s & Go! adalah seri pertama, sebelum arc WGP dan Bakusou Kyoudai Let's & Go! MAX di serial Let's & Go!. Sebuah adaptasi serial Anime TV, diproduksi oleh XEBEC dan ditayangkan di TV Tokyo dari 8 Januari 1996 hingga 23 Desember 1996.

Seri pertama Bakusou Kyoudai Let’s & Go! Mengisahkan Seiba bersaudara yang bernama Go dan Retsu, saat mereka memulai karir balap Tamiya Mini 4WD. Untuk kamu semua yang menyukai Tamiya Mini 4WD, berikut ini pembahasan 6 Tamiya Mini 4WD terbaik yang muncul di serial Let's & Go!

1. Magnum Saber

Tamiya Mini 4WD

Magnum Saber adalah mobil Fully Cowled Mini 4WD pertama yang dirilis oleh Tamiya pada tanggal 7 September 1994. Mobil Tamiya Mini 4WD ini dirilis bersamaan dengan Sonic Saber. Magnum Saber ditampilkan dalam manga dan anime Bakusou Kyoudai Let's & Go! sebagai mobil kedua Go Seiba, menggantikan Manta Ray Jr.

Magnum Saber, seperti mobil saudaranya yang bernama Sonic Sabre, menampilkan bodyshell melengkung yang menutupi roda. Ada attachment body roller belakang dimana penggunanya dapat memasang roller 10 mm di atasnya.

Perbedaan antara Magnum Saber dan Sonic Saber adalah Magnum Saber memiliki decals yang berbentuk seperti api pada body shell-nya dan memiliki spoiler belakang yang datar. Selain itu, Magnum Saber memiliki lambang 'Go' di bagian depan cangkangnya. Winglet belakang juga lebih kecil pada varian Magnum Saber dibandingkan dengan Sonic Saber.

2. Sonic Saber

Tamiya Mini 4WD

Sonic Saber adalah mobil Fully Cowled Mini 4WD yang dirilis oleh Tamiya pada 7 September 1994. Dirilis bersama Magnum Saber, salah satu varian Tamiya Mini 4WD ini ditampilkan dalam manga dan anime Bakusou Kyoudai Let's & Go! sebagai mobil kedua Retsu Seiba, menggantikan Super Astute Jr.

Sonic Saber seperti mobil saudaranya yang bernama Magnum Saber, juga menampilkan bodyshell melengkung yang menutupi roda. Ada juga attachment body roller belakang dimana pengguna dapat memasang roller 10 mm di atasnya.

Perbedaan antara Sonic Saber dan Magnum Saber adalah bahwa Sonic Saber memiliki decal yang berbentuk seperti kurva pada bodyshell-nya dan memiliki spoiler belakang yang besar dan miring serta winglet yang besar. Selain itu, ia memiliki lambang 'Retsu' di bagian depan cangkangnya.

3. Manta Ray Jr.

Manta Ray Junior adalah mobil Racing Mini 4WD yang dirilis oleh Tamiya pada 9 Juli 1991. Mobil Tamiya Mini 4WD ini ditampilkan sebagai salah satu mobil anggota tim Black Mistral di manga dan anime Dash! Yonkuro. Manta Ray Junior juga ditampilkan di Bakusou Kyoudai Let's & Go! series sebagai Minicar pertama Go Seiba, yang kemudian digantikan oleh Magnum Saber. Dalam adaptasi anime Let's & Go!, Jun Sagami memiliki versi khusus dari Manta Ray, yang dikenal sebagai Homerun Manta Ray.

Sesuai namanya, desain tubuhnya terinspirasi dari ikan pari manta ray, salah satu spesies batoidea yang termasuk dalam genus Manta. Ada spoiler belakang besar yang terpasang di bagian belakang dan 4 penyangga absorber yang ditempatkan di dekat roda. Untuk beberapa alasan, semua model dilengkapi dengan bagian asupan udara opsional untuk sistem pembuangan panas motor yang lebih baik.

Sebagian besar modelnya dilengkapi dengan velg tipe 6 Spoke Manta Ray berdiameter besar yang dipasangkan dengan ban slick tipe Avante.

Baca juga:

4. Super Astute Jr.

Super Astute Junior adalah mobil Racing Mini 4WD yang dirilis oleh Tamiya pada tanggal 25 Desember 1991. Tamiya juga merilis versi Advance dari Super Astute, yang didasarkan pada varian edisi terbatas Black Special dari minicar tersebut.

Super Astute yang dicat hitam muncul sebagai salah satu mobil anggota Black Mistral di manga dan anime Dash! Yonkuro. Super Astute sendiri kemudian ditampilkan dalam serial manga dan anime Bakusou Kyoudai Let's & Go! sebagai mobil Tamiya Mini 4WD pertama Retsu Seiba, yang kemudian digantikan oleh Sonic Sabre.

Super Astute menampilkan bodyshell yang sama dengan Astute versi pertamanya, perbedaannya adalah memiliki warna dasar yang tak sama.

5. Super Avante

Super Avante adalah mobil Mini 4WD yang dirilis pada 28 Februari 1995 oleh Tamiya. Ini adalah salah satu varian dari Avante Jr. Tamiya Mini 4WD ini ditampilkan dalam manga dan anime Bakusou Kyoudai Let's & Go! dimana mobil itu dibuat oleh Tesshin Okada, dan disimpan oleh Dr.Tsuchiya.

Super Avante adalah prototipe dan dasar dari mesin Sabre yang dimiliki oleh Seiba bersaudara. Varian RS juga digunakan oleh Shun Daichi di Let's & Go! Tsubasa: The Next Racers.

Body Shell Super Avante mirip dengan Avante Jr., tetapi dengan memiliki perbedaan besar juga. Penyangga absorber depan telah diganti dengan sepasang sirip dan saluran udara untuk mendinginkan motornya saat sedang berjalan.

6. Tridagger X

Tridagger X adalah mobil Fully Cowled Mini 4WD yang dirilis oleh Tamiya pada 6 Desember 1994. Varian Tamiya Mini 4WD ini ditampilkan dalam manga dan anime Bakusou Kyoudai Let's & Go! sebagai mobil Ryo Takaba. Tridagger X kemudian digantikan oleh Neo-Tridagger ZMC dalam serialnya.

Tridagger X menampilkan desain full cowled body yang memiliki front cowl blocky, cowl belakang yang mulus dan spoiler belakang berbentuk huruf M.

Ada sepasang penyangga pegas 6-roll yang dapat dilihat di penutup depan, dan memiliki saluran udara besar di bagian depan penutup belakang. Mobil ini memiliki 3-window canopy. Stiker bermotif api dihadirkan pada cangkangnya, tetapi desainnya dibuat berbeda antar variannya, terutama pada varian Premium.

Nah, demikianlah pembahasan 6 Tamiya Mini 4WD terbaik yang muncul di serial Let's & Go!. Apakah kamu pernah memainkannya juga? Menurut kamu apakah ada Tamiya Mini 4WD terbaik lainnya yang belum dibahas di sini? Boleh ditulis di kolom komentar ya.

Jika informasi ini menarik, silahkan bagikan ke teman-teman kalian. Nantikan informasi seputar anime dan manga lainnya serta jangan lupa untuk ikuti Facebook dan Instagram Dunia Games untuk update info yang tak kalah menarik. Kamu juga bisa beli voucher untuk Mobile Legends, Free Fire, Call of Duty Mobile dan banyak game lainnya dengan harga menarik hanya di Top-up Dunia Games!

Baca Juga >>>  Enam Perbedaan Plot Rurouni Kenshin Movie The Final dengan alur cerita di Manganya

Komentar ( 0 )

Please login to write a document.

Artikel Terkait

Rayakan Kemerdekaan, Ini 7 Lomba 17an yang Cocok Jadi Game Android!

Just For Fun | 17 August

5 Hal yang Mungkin Terjadi di Week 6 MPL ID Season 13

Mobile Legends | 26 April

7 Benda Aneh yang Pernah Dijual Di Dark Web, Ngeri!

Just For Fun | 15 September

Kalea MLBB: Hero Baru Mobile Legends, Kenali Skill dan Kelebihannya. Kapan Rilis?

Mobile Legends | 12 November

10 Fakta Menarik Yukong Honkai Star Rail, Ketua Komisi Sky-Faring

Games | 24 April

Daftar Pemeran Film Fantastic Four Terbaru dari Marvel Studio Beserta Faktanya

Movie | 17 February

5 PPKM Ala Gamer yang Wajib Kamu Coba, Biar Betah di Rumah Saja!

Just For Fun | 13 July

NieR: Automata Diadaptasi Menjadi Anime! Bakal Sekeren Gamenya?

Anime & Manga | 25 February