7 Hal yang Hanya Ada di PES 2021, Namun Tidak di FIFA 21
Walaupun diremehkan, PES 2021 ternyata masih memiliki beberapa keunggulan yang tidak dimiliki oleh FIFA 21
Berita | 11 August
Oleh Abian Widyadhana
Pada setiap pertengahan tahunnya para penggemar game sepak bola akan memulai debat rutin mengenai game manakah yang lebih bagus di tahun tersebut, apakah Pro Evolution Soccer (PES) atau FIFA. Sayangnya pada tahun ini pertarungan tersebut akan berbeda dari biasanya karena Konami memutuskan untuk tidak merilis game PES 2021 yang benar-benar baru pada tahun ini.
Hal itu berbanding terbalik dengan apa yang dilakukan oleh EA lewat FIFA 21 yang akan dirilis untuk dua generasi konsol yang berbeda. Walaupun begitu, bukan berarti FIFA 21 akan membantai PES 2021 dalam segala hal karena ternyata game ini masih punya beberapa hal yang tidak dimiliki oleh FIFA.
Berikut adalah beberapa hal yang ada di PES 2021, tapi tidak ada di FIFA 21
Allianz Arena (Bayern Munich)
Allianz Arena adalah kandang bagi klub Jerman Bayern Munich dan juga salah satu stadion sepak bola paling ikonis di benua Eropa. Sayangnya para kamu tidak akan bisa menikmati atmosfer stadion ini di FIFA 21 karena stadion ini hanya hadir secara eksklusif dalam game PES 2021.
Nou Camp
Hampir sama dengan poin sebelumnya, stadion Nou Camp adalah salah satu stadion sepak bola paling terkenal di dunia. Markas dari klub Barcelona ini juga tidak akan hadir dalam dalam FIFA 21 karena Barcelona sudah memiliki kerjasama dengan Konami untuk menghadirkan stadion ini secara eksklusif untuk game PES 2021.
David Beckham
Dalam seri game FIFA mode permainan FIFA Ultimate Team (FUT) selalu menjadi salah satu mode paling favorit dari para pemain. Dalam mode ini kamu bisa membentuk tim yang menggabungkan para pemain legenda dan juga para pesepakbola yang masih aktif bermain. Sayangnya dalam mode ini kamu tidak akan menemukan nama David Beckham.
Hal ini disebabkan oleh kerjasama eksklusif antara Beckham dengan Konami yang sudah berlangsung sejak tahun 2017 lalu. Lewat kerja sama ini juga Konami bisa membuat beberapa mode permain yang menceritakan momen-momen bersejarah dalam karier Beckham dalam game PES 2021.
Baca Juga >> Ini Segala Informasi yang Perlu Kamu Ketahui Tentang Game FIFA 21
Marco Van Basten
Pemain legendaris Belanda, Marco Van Basten juga dipastikan absen dari game FIFA 21. Namun tidak seperti Beckham yang memiliki perjanjian eksklusif, EA menghilangkan Van Basten dari gamenya akibat komentar kontroversial Van Basten beberapa waktu lalu yang dianggap anti-semitic. Sementara pemain yang pernah aktif membela AC Milan ini masih akan hadir di game PES 2021.
Juventus
Pada tahun lalu para penggemar game sepak bola dibuat heboh akibat kerjasama eksklusif antara Juventus dan Konami. Kerjasama ini bukan saja melarang game FIFA 21 menampilkan stadion milik Juventus namun juga logo hingga nama Juventus dalam gamenya. Hal ini memaksa FIFA untuk merubah nama FIFA dalam gamenya menjadi Piemonte Calcio. Pada tahun ini hal tersebut kembali berulang karena nama, logo dan stadion Juventus hanya hadir secara eksklusif untuk game PES 2021.
AS Roma
Setelah Juventus, pada tahun ini Konami juga mengamankan kerjasama eksklusif dengan klub Italia lainnya, AS Roma. Lewat kerjasama ini nama, logo dan juga stadion AS Roma hanya bisa digunakan dalam game PES 2021. Sementara dalam game FIFA 21, nama klub ini akan berganti menjadi Roma FC dengan logo dan seragam yang berbeda.
Piala Eropa 2021
Pada tahun lalu Konami mengamankan kerjasama dengan UEFA untuk memasukkan turnamen Piala Eropa 2020 secara eksklusif dalam PES 2020. Namun akibat pandemi COVID-19 yang terjadi pelaksanaan turnamen ini terpaksa ditunda dan baru akan berlangsung pada tahun 2021 nanti. Untungnya Konami menjanjikan mode permainan Piala Eropa masih akan hadir dalam game PES 2021.
Nantikan informasi seputar game lainnya serta jangan lupa untuk ikuti Facebook dan Instagram Dunia Games untuk update info yang tak kalah menarik.
Baca Juga >> Transfer Willian dari Chelsea ke Arsenal Bocor di Trailer PES 2021
Pengen headphone Steelseries Arctis 3 atau Nintendo Switch? Tenang gaes, sekarang kamu punya kesempatan buat dapetin secara cuma-cuma lho! Caranya adalah ikutan Dunia Games Merdeka Giveaway. Klik di sini untuk info detailnya. Buruan, periode terbatas.
Komentar ( 0 )
Please login to write a document.