Bocoran Evo Gun MP40 Predator Cobra, Lebih Kuat Dari Double Vector?
MP40 Predator Cobra jadi Evo Gun Free Fire keempat setelah AK Blue Flame Draco, UMP Booyah Day, dan SCAR Megalodon.
Games | 08 February
Oleh Christine
Saat ini Free Fire sedang dimeriahkan dengan patch OB26 bertema Project Cobra. Selain konten-konten terbaru yang sudah diumumkan melalui catatan patch, ternyata kita juga akan kedatangan Evo Gun baru bertema ular kobra, MP40 Predator Cobra.
MP40 Predator Cobra akan hadir sebagai Evo Gun Free Fire keempat setelah AK Blue Flame Draco, UMP Booyah Day, dan SCAR Megalodon Alpha. Artinya skin ini juga akan punya efek eksklusif dan ability spesial.
Penasaran dengan skin ini? Yuk cek pembahasannya di bawah !
MP40 Predator Cobra: Penampilan Baru
Di level awal saja MP40 Predator Cobra sudah punya tampilan yang sangat keren. Skin ini didominasi dengan warna hitam dan merah, serta tulisan “COBRA” pada badan senjata.
Efek ini terbuka di level 1.
Tampilan MP40 Predator Cobra semakin menyerupai ular kobra. Moncong senjata berubah menjadi menyerupai ular kobra dan muncul sisik pada badan senjata.
Efek ini terbuka di level 3.
Tampilan MP40 Predator Cobra terlihat semakin ganas. Mulut ular kobra terlihat semakin terbuka lebar, lengkap dengan taring tajam di bagian moncong dan pegangan senjata.
Efek ini terbuka di level 6.
MP40 Predator Cobra mendapatkan tampilan terkerennya pada level maksimal. Tampilan ini mirip dengan level sebelumnya, namun dengan efek neon merah terang di badan senjata.
Efek ini terbuka di level 7.
MP40 Predator Cobra: Pengumuman Kill
Ketika berhasil membunuh musuh menggunakan MP40 Predator Cobra, akan ada pengumuman kill berwarna merah (tier 6 atau Evo/Artifact) disertai animasi ular kobra.
Efek ini terbuka di level 2.
MP40 Predator Cobra: Efek Hit
Saat menembak menggunakan MP40 Predator Cobra, akan ada efek percikan berwarna merah pada targetnya.
Efek ini terbuka di level 4.
Baca Juga >> Adu Skin Free Fire SCAR Megalodon Alpha Vs AK Blue Flame Draco, Lebih Kuat Mana?
MP40 Predator Cobra: Efek Firing
Saat menembak menggunakan MP40 Predator Cobra, moncong senjata MP40-mu yang berbentuk seperti kepala ular mengeluarkan percikan berwarna merah.
Efek ini terbuka di level 5.
MP40 Predator Cobra: Efek Kill
Saat kamu berhasil membunuh musuhmu menggunakan MP40 Predator Cobra, akan muncul hologram ular kobra yang mendesis dengan ganas.
Efek ini terbuka di level 5.
MP40 Predator Cobra: Emote Spesial
Kamu bisa memamerkan skin MP40 Predator Cobra-mu dengan menggunakan fitur emote eksklusif. Pemain akan memanggil senjata MP40 Predator Cobra dari telapak tangan, dihiasi dengan logo Project Cobra sebagai latarnya.
Efek ini terbuka di level 7.
MP40 Predator Cobra: Ability Spesial
Sama seperti Evo Gun lainnya, MP40 Predator Cobra juga punya ability spesial. Sayangnya saat ini masih belum ada informasi jelas mengenai ability spesial skin ini. Yang jelas, skin dengan tingkat kelangkaan Artifact ini dijamin lebih kuat dari skin-skin lainnya termasuk MP40 Poker.
Efek ini terbuka di level 7.
Tanggal Rilis MP40 Predator Cobra Free Fire
Seperti yang sempat disinggung, MP40 Predator Cobra didatangkan khusus untuk memeriahkan patch Free Fire terbaru, Project Cobra. Menurut informasi yang didapat Dunia Games, MP40 Predator Cobra dipastikan akan datang di bulan Februari ini.
Cara Mendapatkan MP40 Predator Cobra Free Fire
Hingga saat ini masih belum ada informasi resmi terkait cara mendapatkan MP40 Predator Cobra. Jika berkaca dari AK Blue Flame Draco dan SCAR Megalodon Alpha, kemungkinan besar MP40 Predator Cobra akan muncul terbatas di Faded Wheel.
Tergantung keberuntunganmu, kamu bisa mendapatkan skin ini dengan 9 Diamond saja, atau malah harus habis 1.482 Diamond. Sebagai catatan, itu baru skin level 1 saja. Berkaca dari SCAR Megalodon level 7, kamu akan membutuhkan biaya hampir Rp3 juta.
Itu dia detail efek eksklusif dari Evo Gun MP40 Predator Cobra Free Fire. Apakah kekuatan skin sultan yang satu ini bisa mengalahkan Double Vector?
Nantikan informasi seputar game dan anime lainnya serta jangan lupa untuk ikuti Facebook dan Instagram Dunia Games untuk update info yang tak kalah menarik.
Kamu juga bisa beli voucher untuk Mobile Legends, Free Fire, Call of Duty Mobile dan banyak game lainnya dengan harga menarik hanya di Top-up Dunia Games!
Baca Juga >> 5 Senjata Free Fire Terbaik Februari 2021 Versi Dunia Games, Cocok Buat Push Rank!
Komentar ( 1 )
Please login to write a document.
ETHANFREEFIRE
ako pengin diamond kak. mohon
Balas