Cara Daftar dan Download Lost Saga Exotic, LS Private Server dari Indonesia!
Buat kamu yang pengin main, yuk simak cara daftar dan download Lost Saga Exotic lewat artikel ini gaes!
Games | 04 June
Baru-baru ini kita telah mendapat kabar sedih bahwa Lost Saga Indonesia dikabarkan akan tutup server pada bulan Juni mendatang. Namun buat kalian yang masih ingin memainkan game Lost Saga, maka kamu bisa coba main LS private server bernama Lost Saga Exotic gaes! Nah buat kalian yang berencana memainkan game ini, lebih baik simak dulu yuk cara daftar dan download Lost Saga Exotic supaya kamu tidak kebingungan nantinya.
Cara Daftar Lost Saga Exotic
Sebelum memulai proses download game-nya, hal yang pertama kali harus kamu lakukan sudah pasti mendaftar akun agar bisa login ke dalam game. Untuk membuat akun baru, kamu bisa pergi ke website Lost Saga Exotic atau klik link ini, dan mulai buat akun baru.
Kamu bisa memilih username yang unik untuk login, dan daftar menggunakan email aktif agar nantinya kamu bisa mengurus akun tersebut dengan mudah. Jangan lupa juga untuk pilih password yang kuat ya gaes supaya akunmu tidak di-hack dengan orang lain.
Setelah sukses mendaftar, kamu bisa langsung login di website dan mulai mengunduh file game Lost Saga Exotic. Bagaimana cara download Lost Saga Exotic? Langsung saja simak tata caranya di bawah ini gaes!
Cara Download Lost Saga Exotic
Setelah berhasil masuk ke dalam website, maka langkah selanjutnya kamu bisa mulai mengunduh client Lost Saga Exotic. Untuk memulai proses pengunduhan, kamu bisa pergi ke menu, dan pilih bagian menu lalu download. Jika kamu bingung, maka kamu bisa langsung pergi ke link download ini.
Ada dua link download yang bisa kamu pilih, ada link via Google Drive dan link direct ke pengunduhannya langsung. Pilih salah satu saja ya gaes! Sebagai contoh, di sini penulis menggunakan link download yang direct. Ukuran dari Lost Saga Exotic ini terbilang cukup ringan, yaitu hanya sebesar 1,5 GB saja.
Kalau kamu sudah mengunduh file installer-nya, maka selanjutnya kamu bisa langsung menginstal game Lost Saga Exotic. Akan tetapi ada beberapa langkah yang harus kamu perhatikan sebelum menginstal game agar tidak terjadi error nantinya. Berikut ini adalah langkah instal Lost Saga Exotic.
Baca Juga >> Nostalgia Yuk! Inilah 5 Hero Lost Saga yang Sangat Menyebalkan Pada Masanya
Langkah Instal dan Main Lost Saga Exotic
Setelah sukses mengunduh file installer Lost Saga Exotic, selanjutnya kamu harus mengikuti beberapa langkah di bawah ini agar nantinya tidak terjadi hal-hal yang tak diinginkan.
- Matikan semua antivirus termasuk dengan Windows Defender;
- Lalu buka installer-nya, dan run as administrator;
- Jangan ganti lokasi file instal, dan langsung saja klik instal;
- Saat sudah selesai, maka kamu harus membuka browser dan pergi ke website Lost Saga Exotic;
- Lalu kamu login dan klik ‘Mulai Game’ di website untuk memulai game;
- Perhatikan di bagian atas browser dan tunggu pop up muncul, lalu klik Open;
- Tunggu sampai launcher keluar dan selamat bermain!
Nah itulah tadi cara daftar dan download Lost Saga Exotic. Buat kamu yang masih tidak bisa melepaskan game ini, maka kamu bisa memainkan Lost Saga Exotic sebagai alternatif gaes! Nantikan pembahasan menarik lainnya seputar game di Dunia Games ya dan jangan lupa juga buat follow media sosial Dunia Games supaya kamu tidak ketinggalan update baru seputar game.
Baca Juga >> Inilah 5 Game Online Jadul Indonesia yang Rusak Karena Kebanyakan Cheater!
FANPAGE FACEBOOK: Duniagames
INSTAGRAM: @duniagames.co.id
LINE@: @duniagames
YOUTUBE: Dunia Games
APPS: Dunia Games
Komentar ( 1 )
Please login to write a document.
DGUSER1098298
mantep
Balas