Pembelian Cepat
0 min reading

Cara Mendapatkan Trailblazer Api Honkai Star Rail, Relic, dan Light Cone Terbaiknya

Kalian bisa mendapatkan Trailblazer Api di Honkai Star Rail, berikut cara mendapatkan karakternya untuk tim terbaik kalian!

Games | 09 May

Ada banyak karakter yang dapat dimainkan dalam game Honkai Star Rail, beberapa diantaranya bahkan bisa kalian dapatkan secara gratis karena kalian mendapatkannya begitu kalian mulai memainkan gamenya. Karakter yang pastinya di awal kalian dapatkan adalah Trailblazer yaitu karakter utama (main character) yang menjadi karakter kalian. Di awal permainan, kalian akan bisa memainkan Trailblazer dengan path The Destruction dengan tipe elemen fisik.

Setelah mencapai titik tertentu dalam cerita utama gamenya, kalian bisa menukar elemen Trailblazer dengan elemen api. Jika kalian masih belum tahu bagaimana cara untuk membuka Trailblazer api dan kapan kalian bisa mendapatkannya, berikut ini beberapa cara membuka Trailblazer Api dan sedikit spoiler cerita utamanya.

Cara Mendapatkan Trailblazer Fire Honkai Star Rail

Honkai Star Rail

Berbeda dengan karakter bintang 5 lainnya, untuk bisa mendapatkan Trailblazer kalian tidak harus mengandalkan pada keberuntungan seperti yang ada pada sistem Warp. Setiap pemain bisa membuka Trailblazer Api dengan cara yang sama, yaitu menyelesaikan alur cerita utama Jarilo-VI. Kalian harus menyusuri Quest Line tersebut untuk membuka Trailblazer Fire Honkai Star Rail. Selain itu, kalian juga harus mencapai Trailblaze level 24 dan terus mengikuti misi cerita hingga mencapai misi terakhir yang disebut End of the Eternal Freeze. 

Dengan mengikuti misinya, kalian akan membuka pertempuran yang mempertemukan kru Astral Express melawan Cocolia yang berada di puncak gunung bersalju. Cocolia merupakan salah satu penjaga tertinggi yang memiliki beberapa serangan pamungkas yang bisa membuat kalian terluka, tetapi tenang saja karena kalian pasti bisa mengalahkannya. Kalian harus membawa tim dengan level tertinggi yang bisa mengeksploitasi kelemahan Api, Petir, dan Quantum untuk melawan Cocolia. Jika kalian belum memiliki karakter bintang 5 yang cukup kuat, kalian bisa membawa karakter seperti Dan Heng, March 7th, Serval, dan Trailblazer Fisik yang memiliki level cukup tinggi untuk mengalahkan musuh.

Kelebihan Trailblazer Fire Honkai Star Rail

Honkai Star Rail

Trailblazer Fire Honkai Star Rail memiliki damage serangan yang cukup ampuh, bahkan karakter ini dinilai memiliki tier list S karena kekuatannya. Dengan menempatkan Trailblazer Api dalam party kalian juga bisa memberikan akses ke kemampuan Taunt sebagai karakter Tank. kemampuan ini memungkinkan pemain untuk memanupulasi aggro musuh dan menyerap lebih banyak kerusakan daripada karakter lainnya untuk bisa menyelamatkan rekannya. Trailblazer Api juga memiliki daya peningkatan yang berfokus pada buff damage. Akan lebih baik jika kalian memasangkan Trailblazer Api dengan seorang Healer atau March 7th agar tidak terlalu banyak kehilangan HP ketika menjadi Tank. 

Ultimate Trailblazer bisa berubah menjadi serangan api AoE, serangan dasar akan semakin meningkat dari semakin banyak terkena serangan melalui tumpukan Magma Will. Meski dimaksudkan untuk menjadi Tank, tapi karakter ini bisa membuktikan jika dia bisa memberikan damage yang lumayan besar. Tetapi kalian harus menaikkan levelnya dari awal lagi, sehingga harus menyiapkan Traveler’s Guide, Adventure Log, atau Travel Encounters yang cukup untuk menaikkan level melalui serangkaian Eidolon dan Traces yang sama sekali berbeda tentunya dengan Light Cone yang juga berbeda dengan Trailblazer Fisik. 

Baca Juga:

Relic Terbaik untuk Trailblazer Fire Honkai Star Rail

Jika kalian ingin membangun Trailblazer api milik kalian agar bisa menjadi karakter yang dapat diandalkan dalam tim. Kalian bisa menggunakan set relic terbaik untuk Trailblazer Api yaitu Knight of Purity Palace. Jika kalian menggunakan 2 buah Knight of Purity Palace dapat meningkatkan DEF penggunanya sebesar 12%, dan jika kalian menggunakan 3 buah relic-nya kalian bisa meningkatkan DEF pengguna sebesar 25% dan memberikan periai yang bisa menyerap kerusakan sebesar 20% dari HP Maksimal. 

Opsi lain yang bisa kalian gunakan sebagai relic Trailblazer Api adalah Guard of Withering Snow, dimana relic ini bisa kalian gunakan untuk meningkatkan DEF pengguna sebesar 20% dan memberikan perisai yang menyerap kerusakan sebesar 20% dari HP Maksimal. 

Light Cone Terbaik untuk Trailblazer Fire Honkai Star Rail

Light Cone adalah sebuah item yang dipasangkan pada karakter berdasarkan tipe path mereka. Mirip seperti item senjata dalam game lainnya. Jika karakter yang digunakan dilengkapi dengan Light Cone, maka karakter bisa menerima bonus status yang mereka miliki, dan jika karakter menggunakan Light Cone yang sesuai dengan path karakter mereka, maka karakter bisa menggunakan skill tambahan yang ditawarkan oleh Light Cone tersebut. 

Untuk Trailblazer Api sendiri, Moment of VIctory berpotensi menjadi Light Cone yang paling terbaik untuk karakter ini. Selain itu kalian juga bisa menggunakan On the Fall of an Aeon sebagai alternatif lainnya. Kedua Light Cone ini merupakan item bintang 5 yang bisa dimanfaatkan dengan baik untuk Trailblazer Api dan bisa memberikan buff serangan yang aktif setiap kali Trailblazer mengeluarkan ultimate-nya. Alternatif terbaik lainnya adalah menggunakan Light Cone Texture of Memories yang bisa meningkatkan kecepatan serangan dan critical rate Trailblazer. Dengan menggunakan Light Cone yang sesuai dapat meningkatkan kemampuan dan efektivitas Trailblazer Api di medan perang dengan baik.

Itulah cara mendapatkan Trailblazer Api dan beberapa informasi rekomendasi relic dan light cone terbaik yang bisa digunakan untuk memaksimalkan pengalaman bermain kalian dalam menjelajahi dunia Honkai Star Rail.

Jika kalian ingin mendapatkan info-info menarik lainnya dari Dunia Games, kalian wajib mengikuti Facebook dan Instagram Dunia Games. Atau kalian juga bisa mengunduh aplikasi Dunia Games di Play Store! Dengan mengunduh aplikasi Dunia Games, kamu juga bisa dapat kesempatan  top up voucher game lalu mendapatkan extra kuota hingga 3GB!

Baca Juga>>Trailer Terbaru Honkai Star Rail Perkenalkan Kehadiran Aeon!

Komentar ( 0 )

Please login to write a document.

Artikel Terkait

Kalahkan Aura Fire 3-1, Onic Esports Berhasil Memesan Tempat di Final Upper Bracket

Berita | 22 April

SBS One Piece: Oda Jelaskan Apa yang Selalu Dipikirkan Kru Topi Jerami!

Anime & Manga | 05 June

Fakta Karakter Gyokuyou di The Apothecary Diaries yang Menjadi Permaisuri Terbaik

Anime & Manga | 09 March

[PROFIL] EVOS Alyssa Serta Faktanya, BA Kok The Nuruls?

Just For Fun | 26 June

10 Musik Terbaik yang Muncul di Seri Wednesday Netflix

Movie | 28 December

8 Antagonis Terlemah di One Piece yang Kebanyakan Gaya!

Anime & Manga | 14 August

10 Pengguna Kenbunshoku Haki Terkuat di One Piece, Ada Usopp juga!

Anime & Manga | 27 May

7 Teknik di Anime dan Manga Captain Tsubasa yang Tak Mungkin Ada di Dunia Nyata!

Anime & Manga | 11 March