Striker Paling Egois, Ini 10 Fakta Yoichi Isagi dari Anime Blue Lock!
Yuk kenalan dengan karakter utama dari anime Blue Lock, Yoichi Isagi. Si striker paling ambisius yang punya ambisi besar untuk jadi striker terkuat di dunia.
Anime & Manga | 05 December
Oleh Tiza Putri
Jika kalian merupakan penggemar anime Blue Lock, kalian pasti sudah tidak asing mendengar nama Yoichi Isagi yang menjadi karakter utama dari serial anime terbaru Blue Lock. Isagi merupakan seorang striker dari tim sepak bola SMA Ichinan sebelum akhirnya dirinya bergabung dalam proyek Blue Lock. Untuk mengenal Isagi lebih dalam, berikut Dunia Games berikan beberapa fakta menarik yang bisa kalian simak dari Yoichi Isagi sang striker yang berambisi besar.
1. Data Diri Isagi
Yoichi Isagi merupakan anak laki-laki yang berusia 17 tahun dan lahir pada tanggal 1 April. Dia merupakan anak tunggal dari Iyo Isagi dan Issei Isagi. Yoichi memiliki tinggi 175cm dengan warna rambut berwarna hitam dan mata biru yang selaras dengan beberapa seragam yang sering digunakan dalam pertandingan.
2. Kepribadian Isagi
Isagi punya karakter ramah, ceria, sederhana, dan cukup polos. Dia bahkan awalnya tak terlihat percaya diri dan bingung dengan sistem yang tertanam sebenarnya dalam permainan sepak bola. Seiring berjalannya waktu, dia jadi makin percaya diri apalagi dengan kemenangan pertama Tim Z tempat dia tergabung pertama kali. Keraguannya menjadi egois ketika bermain sepak bola juga perlahan menghilang.
3. Karakter Isagi Berubah
Seiring berkembangnya cerita anime Blue Lock, kini kamu bisa melihat Isagi dengan sifat yang sangat dingin dan kejam, dia bahkan tidak ragu ketika menghancurkan lawan atau rekannya sendiri. Isagi adalah orang yang ambisius, oleh karena itu ia berkomitmen besar untuk jadi striker no 1 di dunia. Dia bahkan berkata dengan percaya diri akan memimpin tim Jepang U-20 di Piala Dunia.
4. Main Sepak Bola Sejak Kecil
Yoichi Isagi adalah anak yang mulai bermain sepak bola sejak usianya 4 tahun. Dia adalah anak yang ambisius dan berpegang teguh pada komitmen dirinya. Sejak kecil dia sudah mengagumi pemain kelas dunia dan memiliki tekad untuk bisa jadi pemain bola seperti idolanya. Berdasarkan fakta lainnya, Isagi bahkan sudah bermain sepak bola sejak balita. Padahal orang tua Isagi terlihat tidak membantu membangun rasa percaya diri Isagi untuk bisa mencapai impiannya untuk jadi pemain bola terbaik di dunia. Hal ini terlihat saat di episode pertama Blue Lock ketika ibu Isagi menyerahkan surat undangan untuk Isagi dari Asosiasi Sepak Bola Jepang.
5. Idola Isagi
Sosok pesepakbola dunia yang berhasil membuat Yoichi memiliki ambisi besar yaitu Noel Noa. Dia merupakan pemain kelas dunia yang saat ini tergabung dalam Tim Nasional Perancis. Isagi sudah mulai melihat pertandingan Noel Noa sejak dirinya masih kecil. Berkat kehadiran Noel Noa, Yoichi berhasil bertahan dengan ambisinya untuk terus berkembang dan berusaha jadi yang terbaik hingga saat ini.
Baca Juga:
- Diselamatkan, 10 Karakter Anime Ini Bangkit Dari Kematian
- Lihat 15 Fakta Anime Hunter X Hunter
- 10 Fakta Menarik Anime Hyouka, Sudah Tahu Belum?
6. Termasuk 5 Orang Pertama yang Bergabung
Ketika awal anime Blue Lock saat dikumpulkan 300 orang striker yang diundang untuk mengikuti seleksi proyek Blue Lock, Jinpachi Ego yang bertugas sebagai pelatih dalam proyek ini langsung membuat kehebohan tentang proyek sepak bola miliknya serta bagaimana Blue Lock akan dilaksanakan. Akan tetapi Yoichi yang terus menyesali keputusannya yang memilih mengoper bola ke rekan timnya dan justru membawa timnya pada kekalahan, ditambah dengan keraguannya akan konsep sepak bola tim. Ketika calon peserta lain sibuk memperdebatkan perkataan Jinpachi Ego, Yoichi tidak perlu waktu lama untuk berlari masuk ke dalam gedung fasilitas Blue Lock yang akhirnya mempengaruhi peserta lain untuk ikut.
7. Kemampuan Isagi Diakui Jinpachi Ego
Ketika awal bergabung dalam proyek Blue Lock, Jinpachi Ego selaku pelatih yang bertanggung jawab akan proyek ini menyebut seluruh peserta termasuk Isagi sebagai 'orang yang belum diasah' bahkan 'bodoh'. Hingga akhirnya para peserta mulai menunjukkan perkembangan pesat termasuk Isagi. Isagi yang awalnya bermain dengan penuh keraguan, kini mampu melewati batas maksimalnya. Isagi bahkan dapat memanfaatkan kemampuan terbaik rekan satu timnya. Kemampuan isagi saat ini diakui oleh Itoshi Sae dan Jinpachi Ego. Bahkan Isagi menjadi seorang ace Blue Lock ketika liga Neo Egoist.
8. Ranking Isagi di Blue Lock
Pada awal Blue Lock, seluruh peserta yang hadir diberikan peringkat berdasarkan hasil penilaian melalui data yang diperoleh dari berbagai tes. Ketika awal bergabung dalam proyek ini, peringkat awal ditentukan dari hasil pengamatan Jinpachi Ego. Yoichi awalnya berada di peringkat 299 dari keseluruhan total 30 peserta. Perlahan peringkatnya naik ke 274 dari 275 peserta, 265, hingga terus meningkat seiring berjalannya cerita Blue Lock.
9. Nomor Punggung Isagi
Nomor punggung atau nomor jersey yang dikenakan Yoichi Isagi adalah 11. Nomor ini sudah Isagi pakai sejak dirinya masih bermain untuk tim sepak bola SMA Ichinan tempatnya bersekolah. Namun Isagi juga pernah menggunakan nomor punggung lainnya yaitu 15 ketika seleksi kedua di Blue Lock.
10. Pengisi Suara Isagi
Orang yang mengisi suara sosok Yoichi Isagi adalah Ura Kazuki, aktor pengisi suara ini merupakan laki-laki kelahiran Osaka, 18 Oktober 1995. Sebelum menjadi pengisi suara Isagi, Ura Kazuki juga diketahui sebagai pengisi suara karakter lainnya, seperti Subaru dari Shadowverse Flame, Kyousuke dari Futsal Boys!!!!!, Shouta dari Shuumatsu no Harem, hingga Cobalt di anime mendatang Technoroid: Overmind yang belum ditayangkan saat ini.
Nah itulah beberapa fakta dari Yoichi Isagi dalam anime Blue Lock yang harus kalian ketahui. Jika kamu membutuhkan informasi lainnya mengenai update terbaru seputar game, film dan anime lainnya di Dunia Games, jangan lupa untuk ikuti Facebook dan Instagram Dunia Games ya.
Kamu juga bisa beli voucher untuk Mobile Legends, Free Fire, Call of Duty Mobile dan banyak game lainnya dengan harga menarik hanya di Top-up Dunia Games! Jangan lupa untuk download APK Dunia Games untuk mendapatkan informasi khusus seputar giveaway, promo menarik dan top up murah!
Baca Juga>>7 Atlet Sepak Bola yang Suka Nonton Anime, Diam-diam Ternyata Wibu?
Komentar ( 2 )
Please login to write a document.
vincentete
this site has a lot of latest novels: https://quicknovels.net/comic/noryangjin-raid-team/
Balas
vincentete
https://quicknovels.net/comic/noryangjin-raid-team/
Balas