Pembelian Cepat
0 min reading

Seru, Ini 10 Film Serial Detektif di Netflix yang Wajib Kalian Tonton!

Suka memecahkan teka-teki yang misterius dan menantang? Kalian wajib coba nonton serial detektif yang ada di Netflix berikut ini.

Movie | 24 December

2022-12-20T16:51:52.000Z

Banyak orang menyukai menonton film penyelesaian sebuah kasus tertentu yang dipecahkan oleh seorang detektif. Keseruan seorang detektif dalam mengungkapkan sebuah kasus tertentu memang sangat menarik untuk diikuti apalagi memiliki plot yang cukup rumit dan membuat penonton ikut berpikir siapa dalang di balik sebuah kasus tertentu.

Untuk kalian yang menyukai film atau serial yang bertemakan detektif, Netflix punya segudang judul seru yang bisa kalian ikuti. Berikut ini beberapa film atau series dengan tema detektif yang wajib kalian tonton pada layanan streaming Netflix.

1. Mindhunter

Serial pertama dalam list ini dirilis sejak 2017 dan memiliki dua musim dengan genre thriller. Meskipun sudah dirilis sejak lama, serial ini masih jadi seri detektif terpopuler di platform ini. Menceritakan kisah dua agen FBI yaitu Jonathan Groff dan Holt McCallany dari Biro Investigasi yang bertugas untuk menganalisa profil para kriminal yang ada.

Mereka ditugaskan untuk mewawancarai seorang pembunuh berantai di dalam penjara untuk memahami pola pikir mereka dengan harapan bisa mendapatkan petunjuk untuk menyelesaikan kasus yang sedang terjadi. Kamu akan diajak berpikir sambil menyelesaikan teka-teki yang ada selama menonton serialnya, karena serial ini akan berfokus pada investigasi dua agen tersebut dengan metode psikologi, antropologi, dan sosiologi untuk mengungkapkan motif-motif dari setiap pelaku pembunuhan berantai yang ada.

2. Bordertown

Serial detektif yang satu ini merupakan serial asal Finlandia yang mengisahkan kasus-kasus mencekam berlatar tanah Skandinavia. Mengisahkan seorang detektif hebat yang baru saja pindah kerja ke sebuah kota kecil agar dirinya bisa lebih fokus dan lebih banyak menghabiskan waktu dengan keluarganya.

Namun ketika ia pindah, justru dirinya terlibat dalam berbagai kasus pembunuhan yang aneh yang mengharuskannya mengungkap kasus tersebut. 

3. Collateral

Kalau yang satu ini merupakan sebuah mini series, karena hanya berjumlah empat episode. Kisahnya berfokus pada seorang detektif bernama Kip Glaspie yang bertugas menyelidiki kasus pembunuhan seorang pengantar pizza yang ditembak mati di pinggiran kota London.

Kasus ini ternyata bersangkutan dan ikut menyibak konspirasi rumit yang melibatkan bandar narkoba, penyelundup, hingga mata-mata. Sepanjang cerita serialnya, kamu akan dibawa mengeksplorasi karakter-karakter berbeda yang semua terhubung dengan kasus pembunuhan tersebut. Karena sebenarnya ini bukan kasus pembunuhan biasa, tetapi melibatkan politisi dan bahkan agen rahasia di baliknya. 

4. The Valhalla Murders

Serial yang hadir di tahun 2019 ini merupakan serial misteri thriller yang ada di Islandia tahun 1940-an. Ceritanya terinspirasi dari kejadian nyata yang menceritakan sebuah pembunuhan misterius yang dilakukan oleh seorang, dimana seluruh korbannya tewas secara brutal di beberapa lokasi yang ada di Islandia.

Kasus pembunuhannya tidak saling berhubungan, namun pola kematiannya selalu mirip karena dilakukan oleh seorang pembunuh berantai yang selalu meninggalkan luka sayatan di kedua mata korbannya. Karena kejadian tersebut, kepolisian mengirim detektif veteran bernama Kata ke tempat kejadian perkara (TKP) untuk menyelidiki kasus tersebut.

5. Signal

Serial yang satu ini menceritakan seorang detektif perempuan bernama Cha Soo Hyun yang sekaligus menjadi petugas polisi wanita pertama di Satuan Tugas Khusus dan menjadi pemimpin regu sebuah kasus di Seoul. Serial asal Korea Selatan ini, diangkat dari berbagai insiden kriminal kisah nyata yang ada di Korea, termasuk pembunuhan berantai Hwaseong.

Signal mengisahkan kelompok detektif di tahun 1989 yang harus mengejar penjahat yang diburunya dan tiba-tiba dia masuk ke dimensi masa depan di tahun 2015. Melalui sebuah walkie talkie, detektif di tahun 1989 tersebut bisa berkomunikasi dengan seorang detektif di tahun 2015 demi menyelesaikan sebuah kasus.

Baca Juga:

6. Inspector Koo

Serial yang satu ini bercerita tentang Koo Kyung Yi, seorang mantan detektif kepolisian yang akhirnya berhenti dari pekerjaannya setelah sang suami bunuh diri lima tahun lalu. Kepergian suaminya membuat kehidupan Koo Kyung Yi tidak teratur, ia kecanduan alkohol dan game online serta tidak mau bersosialisasi dengan orang banyak.

Suatu hari ia memutuskan bergabung sebagai inspektur bayaran sebuah perusahaan asuransi dimana sahabatnya sekaligus mantan juniornya di kepolisian bernama Na Jae Hui bekerja. Lalu Na Jae Hui meminta Koo Kyung Yi untuk mengungkap kasus klaim asuransi palsu dan membentuk tim bersama dua orang lainnya yang akhirnya kasus tersebut membawanya pada rentetan kasus pembunuhan yang dilakukan oleh gadis yang pernah ia temui di masa lalu.

7. The Chestnut Man

Serial ini berkisah tentang sebuah penyelidikan kasus pembunuhan dimana salah satu barang bukti yang ditemukan adalah sebuah boneka kecil yang terbuat dari batang korek api. Kasusnya dimulai ketika ditemukan mayat seorang wanita di sebuah taman bermain di pinggiran kota Kopenhagen, Denmark.

Wanita tersebut diduga dibunuh secara mengenaskan hingga mengakibatkan salah satu tangannya hilang. Satu-satunya jejak yang tertinggal dan misterius adalah ditemukannya sebuah boneka kecil yang terbuat dari kastanya (chestnut) dan ranting pohon. Tidak hanya sekali tapi beberapa kasus pembunuhan berikutnya pun punya pola yang sama.

8. Flower of Evil

Menceritakan seorang detektif perempuan bernama Cha Ji Won yang menyamar sebagai warga sipil biasa. Ji Won memiliki suami bernama Baek Hee Sung yang profesinya juga seorang detektif. Mereka tampak seperti keluarga yang harmonis dan sempurna dengan seorang putri yang cantik.

Sampai akhirnya diketahui Hee Sung ternyata mengidap penyakit mental yang disebut sebagai alexithymia sehingga ia memiliki kesulitan dalam menyampaikan emosinya. Namun ketika Ji Won melakukan penyelidikan, ia justru menemukan bukti kuat yang melibatkan Hee Sung dalam sebuah kasus pembunuhan dengan motif balas dendam. 

9. Giri/Haji

Bercerita tentang seorang detektif di Tokyo bernama Kenzo Mori yang harus melakukan perjalanan ke London untuk mencari saudaranya yang bernama Yuto yang hilang dan dianggap sudah mati. Semakin dalam ia mencari saudaranya, semakin gelap masalah yang dihadapi, karena ternyata saudaranya itu terlibat dalam sebuah pembunuhan terhadap keponakan dari anggota Yakuza. Sehingga Kenzo mau tidak mau harus berhadapan dengan Yakuza yang berbahaya. 

10. Unbelievable

Serial yang satu ini berdasarkan kisah nyata tentang kejahatan yang keji dan ketidakadilan yang menimpa korban dari kesalahan penegak hukum yang tidak bekerja dengan semestinya. Ceritanya dimulai setelah seorang wanita muda bernama Marie, dituduh berbohong soal kesaksiannya dalam kasus pemerkosaan.

Dua detektif wanita bernama Karen Duvall dan Grace Rasmussen dari dua kantor polisi yang berbeda, sedang menginvestigasi seorang pemerkosa berantai dengan modus yang mirip dengan pelaku pemerkosa Marie. Keduanya tidak sadar jika pelaku yang mereka selidiki merupakan orang yang sama yang sudah melakukan kejahatan yang sama sebelumnya di kota lain. 

Itu dia rekomendasi serial detektif di Netflix yang wajib untuk kalian ikuti kisahnya dalam mengungkap berbagai kejahatan yang ada. Kalau kamu membutuhkan informasi lainnya mengenai update terbaru seputar game, film dan anime lainnya di Dunia Games, jangan lupa untuk ikuti Facebook dan Instagram Dunia Games ya.

Kamu juga bisa beli voucher untuk Mobile Legends, Free Fire, Call of Duty Mobile dan banyak game lainnya dengan harga menarik hanya di Top-up Dunia Games! Jangan lupa untuk download APK Dunia Games untuk mendapatkan informasi khusus seputar giveaway, promo menarik dan top up murah!

Baca Juga>>5 Rekomendasi Film Terbaik yang Pemeran Jahatnya Lebih Ikonik dari Jagoannya

Komentar ( 0 )

Please login to write a document.

Artikel Terkait

Ichsan Juara Dunia Football Manager Bersaing Ketat dengan Kiboy di DG Awards 2024

Berita | 16 October

Nintendo Museum Bakal Dibuka di Jepang pada Awal Oktober 2024!

Games | 23 August

[AniChart] Deretan 5 Anime Terbaik Winter 2024 Week 13!

Anime & Manga | 27 March

Hasil FFWS ID Fall Week 2: Kagendra Masih Kuat, BTR Delta Mulai Menyusul

Free Fire | 15 July

Rekomendasi 7 Film Horor Korea Paling Seram yang Bikin Terngiang-ngiang

Movie | 13 October

5 Monster Terkuat di Serial The Witcher Musim 2

Movie | 16 January

Ramaikan DG CHEAT Seru Bersama Shannon Wong dan Menangkan Giveaway Menarik!

Berita | 26 January

3 Film Detektif Hercule Poirot Agatha Christie yang Berlatar di Lokasi Unik

Berita | 19 September