Pembelian Cepat
2 min reading

5 Game Sepeda PC Terbaik 2021, Yuk Jalan-jalan Tanpa Buat Heboh!

Buat kamu yang ingin bersepeda tapi enggak punya sepeda, berikut adalah lima game sepeda PC terbaik 2021 yang sudah dibuat oleh Dunia Games. Sudah coba?

Games | 03 June

2021-06-03T12:26:35.000Z

Bersepeda menjadi salah satu aktivitas yang belakangan ini tengah ramai diperbincangkan. Banyak yang pro dan kontra terkait pawai sepeda yang dilakukan para remaja maupun orang dewasa di jalan. Nah, buat kamu yang ingin ikutan pawai tapi enggak punya sepeda, mending mainkan daftar game sepeda PC terbaik yang sudah direkomendasikan oleh Dunia Games.

Kira-kira apa saja daftar game tersebut? Yuk langsung lihat saja di bawah!

5. SOL Cycling

Game sepeda PC terbaik pertama adalah SOL Cycling. Untuk memainkan game ini, kamu memerlukan sebuah sensor bluetooth dari sepeda latihan. Game ini dikembangkan dan dirilis oleh Redline Studios. Game ini sebenarnya ditujukan untuk olahraga sungguhan dengan menampilkan permukaan Mars sebagai planet yang kamu kunjungi.

>> Download SOL Cycling di PC

4. Tour de France 2020

Tour de France 2020 adalah game yang balapan sepeda yang dikembangkan oleh Cyanide dan dirilis oleh BIGBEN INTERACTIVE. Game ini hadir dalam rangka merayakan Tour de France, salah satu Grand Tours bersepeda yang dijadwalkan pada 27 Juni 2020. Namun, karena wabah corona, membuat lomba ini berjalan pada 29 Agustus 2020.

Bermain Tour de France 2020, kamu akan benar-benar diajak menjadi atlet sepeda sungguhan. Mengambil risiko di setiap balapan adalah hal penting, termasuk strategi guna membalap lawan-lawanmu.

>> Download Tour de France 2020

3. Pro Cycling Manager 2020

Game sepeda PC terbaik berikutnya adalah Pro Cycling Manager 2020. Ini adalah sebuah game yang dikembangkan oleh Cyanide Studio dan dirilis oleh Nacon. 

Dirilis pada 4 Juni 2020, game ini ternyata mendapatkan respon yang sangat positif. Di sini kamu akan menjadi manajer tim sepeda yang bertujuan untuk memenangkan setiap pertandingan. Strategi yang sangat matang diperlukan jika kamu ingin bermain Pro Cycling Manager 2020.

>> Download Pro Cycling Manager 2020 di PC

Baca Juga:

2. Lonely Mountains: Downhill

Lonely Mountains: Downhill adalah game sepeda PC terbaik yang dikembangkan oleh pengembang Jerman Megagon Industries dan diterbitkan oleh Thunderful. Ini adalah game bersepeda orang ketiga, di mana pemain mencoba menyelesaikan rintangan di pegunungan yang berbeda. 

Memiliki grafis unik, Lonely Mountains: Downhill akan mengajak kamu menjelajahi hutan yang lebat, aliran sungai, hingga jalan setapak yang sempit.

>> Download Mountains: Downhill di PC

1. Descenders

Descenders adalah game sepeda PC terbaik yang dikembangkan oleh studio Belanda RageSquid dan diterbitkan oleh No More Robots. 

Game dirilis untuk PC dan Xbox One pada 7 Mei 2019, untuk PlayStation 4 pada 25 Agustus 2020, dan untuk Nintendo Switch pada 6 November 2020. Dalam game ini kamu akan diajak untuk menuruni bukit dengan bebas yang pastinya akan memicu adrenalin.

>> Download Descenders di PC

Itulah lima game sepeda PC terbaik yang bisa kamu mainkan. Nantikan informasi seputar game lainnya dan jangan lupa untuk ikuti Facebook dan Instagram DuniaGames ya.

Kamu juga bisa beli voucher untuk Mobile Legends, Free Fire, Call of Duty Mobile dan banyak game lainnya dengan harga menarik hanya di Top-up Dunia Games!

Baca Juga >> 7 Game Mobile Ragnarok Terbaik yang Bisa Kamu Mainkan Saat Ini

Komentar ( 1 )

Please login to write a document.

Unknown

Daftar harga ff

2021-06-03T17:33:56.000Z

Artikel Terkait

Kode Redeem FF Free Fire 26 April 2023 untuk Reward FF

Free Fire | 26 April

Si Iblis Cantik, Ini 13 Fakta Menarik Power Chainsaw Man!

Anime & Manga | 09 January

Walau Tanpa Buah Iblis, 6 Karakter One Piece Ini Kuasai Tiga Jenis Haki!

Anime & Manga | 18 December

Metal Slug: Awakening Hadirkan Update Terbaru 1.6 Hero Baru

Berita | 26 April

Simak Beberapa Perbedaan Mencolok Live Action One Piece dan Manganya

Anime & Manga | 12 July

5 Rekomendasi Game PS5 Paling Populer

Games | 23 May

[Anime of The Week] Edens Zero, Petualangan Luar Angkasa dari Kreator Fairy Tail

Anime & Manga | 15 October

10 Game Teratas yang Dirilis Pada Juli 2024

Games | 29 June