Grand Final DGL 2021 Day 1: EVOS Reborn Catatkan WWCD di Match 3
Berbekal WWCD dan poin kill yang tinggi di match 3, EVOS Reborn sukses mengamankan posisi Runner Up di klasemen sementara Grand Final DGL 2021.
Esports | 10 July
Oleh Christine
Grand Final Dunia Games League (DGL) 2021: Pro League baru saja merampungkan match ketiganya. Salah satu tim yang paling dijagokan di ajang ini, EVOS Reborn, berhasil mendapatkan WWCD pertamanya di match hari ini.
Berbeda dengan dua match sebelumnya, EVOS Reborn mencoba bermain lebih aman di map Sanhok ini. Dengan squad utuh hingga late-game, tidak sulit bagi Microboy dkk. untuk memenangkan duel terakhir melawan Genesis Dogma GIDS.
EVOS Reborn sukses menjadi pemuncak match 3 berkat WWCD dan poin kill yang sangat tinggi. Di sisi lain, West Bandit Badass dan Genesis Dogma GIDS harus puas di peringkat kedua dan ketiga.
Berikut hasil Grand Final DGL 2021 Pro League (Day 1) Match 3:
- Peringkat 1: EVOS Reborn
- Peringkat 2: West Bandit Badass
- Peringkat 3: Genesis Dogma GIDS
- WWCD Match 3: EVOS Reborn
- Terminator Match 3: WBxVinsmoke
Hasil ini membuat EVOS Reborn naik lima peringkat ke posisi Runner-Up sementara Grand Final DGL 2021. Di sisi lain, Performa konsisten dari GD GIDS membawa mereka ke pemuncak klasemen, menggeser Skylightz Gaming ke posisi ketiga.
Dukung tim PUBG Mobile andalanmu dengan menyaksikan Grand Final DGL 2021 Pro League melalui MAXstream, Facebook Dunia Games, dan YouTube Dunia Games.
Nantikan informasi seputar game dan anime lainnya serta jangan lupa untuk ikuti Facebook dan Instagram Dunia Games untuk update info yang tak kalah menarik.
Kamu juga bisa beli voucher untuk Mobile Legends, Free Fire, Call of Duty Mobile dan banyak game lainnya dengan harga menarik hanya di Top-up Dunia Games!
Baca Juga >> Grand Final DGL 2021 Day 1: Genesis Dogma GIDS Amankan WWCD di Match 2
Komentar ( 0 )
Please login to write a document.